Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BULUKUMBA

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


H. ANDI SULTHAN DAENG RADJA
Jl. Serikaya No. 17 Telp. (0413) 81290,81292 Fax. 85030

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


H. ANDI SULTHAN DAENG RADJA BULUKUMBA
NOMOR : .
TENTANG
KEBIJAKAN HAK PASIEN DAN KELUARGA
RSUD H. ANDI SULTHAN DAENG RADJA BULUKUMBA
TAHUN 2016
DIREKTUR RSUD H. ANDI SULTHAN DAENG RADJA
Menimbang

: a. bahwa dalam upaya memberikan pelayanan kesehatan yang


berstandar pada keselamatan kenyamanan pasien di RSUD
H. Andi Sulthan Daeng Radja, maka diperlukan
pemahaman hak pasien dan keluarga yang bermutu tinggi;
b. bahwa agar pemahaman hak pasien dan keluarga di RSUD
H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba dapat terlaksana
dengan baik, perlu adanya Peraturan Direktur RSUD H.
Andi Sulthan Daeng Radja tentang Kebijakan Hak Pasien
dan Keluarga RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja sebagai
landasan bagi penyelenggaraan pelayanan kesehatan di
RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam butir a dan b, perlu ditetapkan dengan Peraturan
Direktur RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja;

Mengingat

: 1. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 56 tahun 2014


tentang Klasifikasi dan Perizinan Rumah Sakit;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
012 Tahun 2012 tentang Akreditasi Rumah Sakit (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor 413);
3. Peraturan Daerah Kabupaten Bulukumba Nomor 11 Tahun
2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Inspektorat,
Bappeda, Lembaga Tekhnis Daerah dan Lembaga Lain
Kabupaten

Bulukumba

(Lembaran

Daerah

Kabupaten

Bulukumba Nomor 112 Seri D);


4. Keputusan Bupati Bulukumba Nomor Kpts.1178/XII/2013
tentang Penerapan Pola Pengelolaan Keuangan Badan
Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah H.
Andi Sulthan Deang Radja Kabupaten Bulukumba;

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH H.


ANDI SULTHAN DAENG RADJA BULUKUMBA TENTANG
KEBIJAKAN HAK PASIEN DAN KELUARGA RSUD H. ANDI
SULTHAN DAENG RADJA BULUKUMBA TAHUN 2016;

KESATU

: Kebijakan Hak Pasien dan Keluarga RSUD H. Andi Sulthan


Daenga Radja Bulukumba sebagaimana tercantum dalam
lampiran keputusan ini;

KEDUA

: Pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pelayanan RSUD


H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba dilaksanakan oleh
Direktur dan Kepala Bidang Pelayanan Medik dan
Keperawatan;

KETIGA

: Keputusan ini mulai berlaku sejak ditetapkan dengan


ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan di
dalamnya akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di: Bulukumba


Pada Tanggal : ..
Direktur,

Dr. Hj. WAHYUNI AS., MARS


NIP. 19641121 199803 2 002

Lampiran
Nomor
Tanggal

: Keputusan Direktur RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja


:
:
KEBIJAKAN HAK PASIEN DAN KELUARGA
RSUD H. ANDI SULTHAN DAENG RADJA

A. Hak Pasien
Selama perawatan di RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba,
pasien berhak untuk mendapatkan pelayanan sesuai dengan Undang
Undang No. 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit adalah :
1. Memperoleh informasi mengenai tata tertib dan peraturan yang
berlaku di Rumah Sakit;
2. Memperoleh informasi tentang hak dan kewajiban pasien;
3. Memperoleh

layanan

yang

manusiawi,

adil,

jujur,

dan

tanpa

diskriminasi;
4. Memperoleh layanan kesehatan yang bermutu sesuai dengan standar
profesi dan standar prosedur operasional;
5. Memperoleh layanan yang efektif dan efisien sehingga pasien terhindar
dari kerugian fisik dan materi;
6. Mengajukan pengaduan atas kualitas pelayanan yang didapatkan;
7. Memilih dokter dan kelas perawatan sesuai dengan keinginannya dan
peraturan yang berlaku di Rumah Sakit;

8. Meminta konsultasi tentang penyakit yang dideritanya kepada dokter


lain yang mempunyai Surat Izin Praktik (SIP) baik di dalam maupun di
luar Rumah Sakit;
9. Mendapatkan

privasi

dan

kerahasiaan

penyakit

yang

diderita

termasuk data-data medisnya;


10.

Mendapat informasi yang meliputi diagnosis dan tata cara

tindakan medis, tujuan tindakan medis, alternatif tindakan, risiko


dan komplikasi yang mungkin terjadi, dan prognosis terhadap
tindakan yang dilakukan serta perkiraan biaya pengobatan;
11.

Memberikan persetujuan atau menolak atas tindakan yang akan

dilakukan oleh tenaga kesehatan terhadap penyakit yang dideritanya;


12.

Didampingi keluarganya dalam keadaan kritis;

13.

Menjalankan

ibadah

sesuai

agama

atau

kepercayaan

yang

dianutnya selama hal itu tidak mengganggu pasien lainnya;


14.

Memperoleh keamanan dan keselamatan dirinya selama dalam

perawatan di Rumah Sakit;


15.

Mengajukan usul, saran, perbaikan atas perlakuan Rumah Sakit

terhadap dirinya;
16.

Menolak pelayanan bimbingan rohani yang tidak sesuai dengan

agama dan kepercayaan yang dianutnya;


17.

Menggugat dan/atau menuntut Rumah Sakit apabila Rumah Sakit

diduga memberikan pelayanan yang tidak sesuai dengan standar baik


secara perdata ataupun pidana; dan
18.

Mengeluhkan pelayanan Rumah Sakit yang tidak sesuai dengan

standar pelayanan melalui media cetak dan elektronik sesuai dengan


ketentuan peraturan perundang-undangan
B. Kewajiban Pasien
Selama pasien melakukan perawatan di RSUD H. Andi Sulthan Daeng
Radja Bulukumba, pasien diminta untuk :

1. Memberikan informasi yang lengkap dan jujur tentang masalah


kesehatannya
2. Mematuhi nasehat dan petunjuk dokter atau dokter gigi
3. Mematuhi ketentua yang berlaku di saran pelayanan kesehatan
4. Memberikan imbalan jasa atas pelayanan yang diberikan
5. Memenuhi hal-hal yang telah disepakati

/ perjanjian yang telah

dibuat.

Direktur,

Dr. Hj. WAHYUNI AS., MARS


NIP. 19641121 199803 2 002

Anda mungkin juga menyukai