Anda di halaman 1dari 2

BAB III

PENUTUP
3.1Kesimpulan
Setelah melakukan Praktik Kerja Lapangan di PT. Waskita Karya
(Persero) Tbk, banyak ilmu pengetahuan dan pengalaman yang didapat terutama
yang berhubungan dengan pekerjaan bore pile.
Dari hal-hal yang telah diuraikan dalam bab-bab diatas, maka dapat disimpulkan
sebagai berikut:
1. Proses pelaksanaan pekerjaan pondasi bore pile diawali dengan penyelidikan
tanah terlebih dahulu sehingga dapat ditetapkan menggunakan bore pile
dengan diameter 80 cm dan kedalaman 14 meter dan 15 meter.
2. Bored pile pada proyek ini khususnya pada Jembatan Losari menggunakan
tulangan utama dengan diameter 25 mm dan sengkang menggunakan besi
tulangan dengan diameter 13 mm dipasang setiap jarak 10, 20 dan 30 cm.
3. Seluruh bore pile menggunakan beton tipe B2 setara dengan K-350 dengan
menggunakan slump 18 2.
4. Dari pengujian PDA mengenai keutuhan tiang pondasi yang ditunjukkan oleh
nilai BTA didapatkan hasil BTA = 100%.
5. Hujan merupakan masalah yang tidak dapat diprediksi sehingga menyebabkan
pekerjaan tidak dapat berjalan dengan optimal karena kesulitan pada akses
dan proses pelaksanaan sehingga terjadi keterlambatan pekerjaan.
6. Dasar dari suatu pekerjaan di lapangan adalah gambar kerja, oleh karena itu
distribusi dari drafter ke pelaksana lapangan harus benar-benar diperhatikan
sehingga tidak ada pembongkaran pekerjaan karena perubahan/ penambahan
desain akibat keterlambatan pemberian gambar yang telah direvisi dan
disetujui oleh owner dan konsultan.

7. Struktur organisasi pada proyek ini sudah sangat baik karena para karyawan
bekerja sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya masing-masing.
8. Teori yang didapat dibangku perkuliahan terasa sangat kurang apabila tidak
dilengkapi dengan pengalaman di lapangan, oleh karena itu Praktik Kerja
Lapangan ini terasa sangat berguna sebelum terjun dalam dunia kerja
sesungguhnya, baik dalam mental maupun tanggung jawab.
9. Secara keseluruhan, pelaksanaan Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo-NgawiKertosono Ruas Solo-Ngawi Paket 2A berjalan cukup baik.

3.2Saran
1. Koordinasi antara semua pihak yang terlibat dalam proyek harus ditingkatkan.
2. Penggunaan APD lebih diperketat lagi.
3. Kelengkapan alat harus lebih diperhatikan lagi, sehingga hujan tidak menjadi
penghambat pelaksanaan pekerjaan.

Anda mungkin juga menyukai