Anda di halaman 1dari 1

Wulansapti Bungas Ekaputri

15312075 KWN

1. Menurut Anda apakah Pancasila itu? Apakah nilai-nilainya universal?


Pancasila merupakan suatu dasar Negara dan rumusan dari nilai-nilai luhur bangsa agar
bangsa Indonesia dapat mencapai cita-citanya seperti yang telah dirumuskan di
Pembukaan UUD 1945. Nilai-nilai yang terkandung di Pancasila merupakan nilai
universal atau berlaku untuk semua warga Negara Indonesia. Misalnya, kita bisa melihat
sila pertama Pancasila yang berbunyi Ketuhanan Yang Maha Esa dari sila tersebut
Pancasila tidak mengkhususkan untuk satu kepercayaan tertentu tapi berlaku untuk semua
agama warga Indonesia.
2. Apakah Pancasila merupakan Kontrak Sosial? Apabila dilihat dari definisi kontrak social

sendiri merupakan kesepakatan baru yang akan menyatukan bangsa Perancis tanpa
menghilangkan hak-hak individu, maka dapat dikatakan bahwa pancasila merupakan
kontrak social karena rumusan pancasila telah terdapat dalam dokumen yang disiapkan
dari hasil musyawarah untuk pembentukan Negara baru yaitu Republik Indonesia
3. Apakah Pancasila merupakan Ideologi? Siapakah sebaiknya yang mempunyai ideologi,
masyarakat atau Negara?
Pancasila merupakan suatu ideology karena pancasila merupakan kepercayaan dan
simbol-simbol sekelompok masyarakat atau bangsa yang menjadi pegangan atau
pedoman karya (atau perjuangan) untuk mencapai tujuan masyarakat atau bangsa.
Mengacu kepada pengertian diatas, maka dapat dikatakan bahwa yang seharusnya
memiliki ideology adalah Negara dan masyarakat sebagai pelaksana dari ideology
tersebut.

Anda mungkin juga menyukai