Anda di halaman 1dari 1

IMA ULIL HIDAYAH

BENCANA MASA DEPAN PENUMPUKAN SAMPAH TEKNOKOM


Pengaruh dari perkembangan teknologi dan semakin banyaknya perusahaan produsen
elektronik, menuntut perusahaan untuk selalu menciptakan sesuatu yang baru dan berinovasi
dengan cepat agar dapat memenangkan persaingan pasar karena perubahan gaya hidup masyarakat
sekarang yang selalu mengikuti teknologi terbaru. Hal tersebutlah yang menyebabkan umur hidup
produk elektronik menjadi cepat usang atau tidak diminati lagi oleh pengguna/pemilik produk
elektronik meskipun tekadang produk electronik tersebut masih bisa digunakan (Sri Wahyono,
2012:17).
Produk elektronik yang sudah tidak terpakai lagi tersebut
menjadi sampah elektronik (e-waste). Sampah electronik (e-waste)
merupakan produk elektronik yang sudah tidak terpakai lagi
termasuk komputer, printer, mesin fotokopi, televisi, lemari es,
ponsel, mainan, peralatan elektronik kantor, peralatan lektronik
rumah tangga, yang terbuat dari campuran plastik, logam, dan bahan
lainnya (Sharma Pramila, Fulekar MH dan Pathak, 2012:86).
Source: electronic for you (2009)

Masalah muncul karena volume e-waste yang dihasilkan dan


kandungan yang terdapat didalamnya mengandung bahanbahan beracun dan berharga. Kandungan termasuk besi,
tembaga, aluminium, emas dan logam lainnya dalam ewaste adalah lebih dari 60%, sedangkan kandungan plastik
sekitar 30% dan polutan berbahaya terdiri hanya sekitar
2,70% (Sharma Pramila, Fulekar MH dan Pathak,
2012:86). Perangkat elektronik membentuk campuran
kompleks bahan dan komponen, mengandung beberapa
ratus zat yang berbeda, banyak yang beracun dan
Source: everythingconnects.org
menciptakan polusi serius saat dilepaskan. Contohnya
kandungan dalam logam berat seperti mercury, lead (timbal), cadmium, chromium dan flame
retardants seperti polybrominated biphenyls (PBB) dan polybrominated diphenylethers(PBDE)
yang sangat berdampak buruk terhadap kesehatan manusia (Sharma Pramila, Fulekar MH dan
Pathak, 2012:86).
Dampak E-Waste Terhadap Kesehatan Manusia dan Lingkungan

Source: electronic for you (2009)

E-waste menjadi sebuah masalah


global yang muncul, karena limbah ini telah
menjadi salah satu jenis sampah yang paling
cepat berkembang di dunia (Sri Wahyono,
2012:18).
Penelitian
baru-baru
ini
menemukan bahwa pekerja yang terlibat
dalam pembuatan chip bahkan para pekerja
yang menangani e-waste memiliki masalah
kesehatan. E-waste mengandung sejumlah

Anda mungkin juga menyukai