Anda di halaman 1dari 5

Bolu Cookie

BAHAN-BAHAN
Resep untuk 50 pieces:
Adonan Butter Cookies:
Blue Band Cake & Cookie 200 gr
Gula halus 150 gr
Telur 1 butir
Tepung terigu, ayak 225gr
Baking powder 1 sdt
Susu bubuk 30 gr
Tepung maizena 2 sdm
Adonan Bolu:
Blue Band Cake & Cookie 100 gr
Gula halus 100 gr
Tepung terigu, ayak 100 gr
Baking powder sdt
Telur 2 butir
Ekstrak pandan, sesuai selera
Adonan Cookies:
1. Kocok Blue Band Cake & Cookie dan gula hingga lembut.
2. Masukkan telur, kocok rata. Tambahkan sisa bahan, aduk hingga rata.
3. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga dengan spuit bintang.
Adonan Bolu:
1. Kocok Blue Band Cake & Cookie dan gula hingga lembut.
2. Tambahkan telur satu per satu, kocok rata. Tambahkan tepung terigu dan baking
powder, aduk rata.
3. Tambahkan ekstrak pandan, aduk rata. Masukkan ke dalam plastik segitiga dan
bolongkan.
Bolu Cookies:
1.Siapkan loyang datar, olesi dengan Blue Band Cake & Cookie. 2. Semprotkan adonan
cookies membentuk cincin. Setelah adonan habis, isi bagian tengah cookies dengan

adonan bolu.
3. Panggang dalam oven panas bersuhu 170C hingga matang (15 menit). Angkat dan
dinginkan.

Katberry Cheese
Resep untuk 40 Potong
Adonan Katetong:
Blue Band Cake & Cookie 60 gr
Gula halus100 gr
Telur, ambil putihnya 2 butir
Tepung terigu, ayak 100 gr
Keju Cheddar, parut 50 gr
Adonan Blueberrry. Aduk rata:
Selai Blueberry 1 sdm
Adonan Katetong 3 sdm
CARA MEMBUAT:
1. Kocok Blue Band Cake & Cookie dan gula halus hingga lembut. Masukkan putih telur
sedikit demi sedikit sambil dikocok, lalu tambahkan tepung terigu dan keju cheddar,
aduk rata.
2. Masukkan adonan katetong ke dalam plastik segitiga. Lubangi ujungnya.
3. Masukkan adonan blueberry ke dalam kantung plastik segitiga yang lain. Lubangi
ujungnya.
4. Di atas cetakan katetong yang telah diolesi Blue Band Cake & Cookie, semprotkan
adonan katetong lalu hiasi atasnya dengan adonan blueberry.
5. Panggang dalam oven panas bersuhu 180* C hingga matang. Angkat dan dinginkan.
*Selai blueberry bisa diganti dengan selai lain seperti stroberi atau jeruk.

Kabana Choco
Resep untuk 25 potong
Adonan Kastengel:
Blue Band Cake & Cookie 125 gr

Kuning telur 2 butir


Tepung maizena 2 sdm
Baking powder 1/4 sdt
Tepung terigu, ayak 150 gr
Keju edam, parut150 gr
Keju cheddar, parut 100 gr
Kuning telur, kocok, untuk olesan 1 butir
Adonan Vanilla Ganache:
Heavy Cream 100 gr
White Chocolate, cincang 200 gr
Banana Chocolate:
pisang Ambon, iris tipis 2 buah
milk chocolate, lelehkan 100 gr
keju cheddar, untuk taburan 50 gr
CARA MEMBUAT:
Adonan Kastengel:
1. Kocok Blue Band Cake & Cookie hingga lembut. Tambahkan kuning telur, kocok
hingga tercampur rata.
2. Tambahkan tepung terigu dan baking powder, aduk rata. Lalu masukkan tepung
maizena dan parutan keju edam. Aduk hingga rata.
3. Pipihkan adonan hingga ketebalan 0,5 cm. Potong bulat dengan bantuan cookie
cutter.
4. Tata di atas loyang datar yang bersemir Blue Band Cake & Cookie. Oleskan kuning
telur.
5. Panggang dalam oven bersuhu 180 C selama 20 menit hingga adonan berwarna
coklat keemasan. Dinginkan.
Cara Membuat Vanilla Ganache:
1. Didihkan heavy cream lalu tuangkan ke mangkuk berisi white chocolate.
2. Aduk hingga rata, dinginkan.
Banana Chocolate:

1. Celupkan pisang ke dalam cokelat susu leleh.


2. Biarkan hingga beku. Sisihkan.
Kabana Choco:
1. Semprotkan vanilla ganache di atas kastangel.
2. Taruh satu keping Banana Chocolate di atasnya. Tambahkan taburan keju.
3. Simpan dalam kulkas sebelum disajikan.

Candy Pop Fun


Bahan-bahan:
ADONAN I:
Kuning Telur 1
Gula pasir 35 gr
Blue Band Cake and Cookie 20 gr
Minyak sayur 25 ml
Air 60 ml
Tepung terigu 80 gr
Vanilla essence 1/2 sdm
Cara Membuat:
Adonan I (Bahan dasar):
1. Kocok kuning telur, gula, dan Blue Band Cake and Cookie hingga putih kental.
2. Tambahkan minyak sayur dan air. Kocok hingga tercampur.
3. Masukkan terigu dan vanilla essence. Kocok kembali hingga rata dan kental.
Sisihkan.
ADONAN II:
Putih telur 1
Tepung maizena 1 sdt
Pewarna makanan berwarna cokelat
Cara Membuat:
1. Kocok 1 putih telur hingga kaku. Tambahkan sedikit maizena. Kocok sampai kaku.
2. Ambil 2 sdt Adonan II dan campur dengan 2 sdm Adonan I. Tambahkan pewarna
cokelat. Aduk rata.
3. Siapkan loyang kue berukuran 18 cm x 18 cm. Olesi dengan Blue Band Cake and
Cookie dan lapisi dengan kertas roti, lalu olesi lagi dengan Blue Band Cake and
Cookie.
4. Masukkan adonan ke dalam kantong plastik segitiga, potong sedikit ujungnya.
5. Semprotkan ke dalam loyang dan gambarlah corak kulit jerapah. Panggang dalam

oven selama 2 menit. Dinginkan.


ADONAN III:
Putih telur 3
Gula pasir 30 gr
Tepung Maizena 1 sdt
Cara Membuat:
1. Kocok putih telur dan gula hingga kaku. Tambahkan maizena.
2. Tuang Adonan III ke sisa Adonan I. Aduk dengan cara dilipat-lipat.
3. Tuangkan ke dalam loyang corak jerapah. Panggang dalam oven dengan suhu
180C selama +/- 25 menit.
4. Setelah dingin, lapisi atas kue dengan whipped cream yang sudah dikocok,
kemudian atur potongan buah peach dan gulung.
5. Simpan dalam kulkas. Sajikan
ISIAN:
Buah peach
Whipped cream

Anda mungkin juga menyukai