Anda di halaman 1dari 10

Indisbuilding

Kontak
Gedung Achmad Bakrie (Labtek VIII) Lt.3
Jalan Ganeca No. 10, Bandung,
Indonesia 40116
e-mail
phone

: customercare@indisbuilding.com
: +62857 1534 2579

www.indisbuilding.com

Rumah yang Lebih Aman,


Lebih Hemat dan Lebih Cerdas

Daftar Isi
IndisBuilding

02

03
04
06
08
11
11
12

Apa yang Kami Lakukan


What is Smart Home
Sistem Smart Home
Tren Smart Home
Produk IndisBuilding
Energy Monitoring
Home Automation

Access Control & Door Surveillance

Rumah yang Lebih Aman,


Lebih Hemat dan Lebih Cerdas

Door Surveillance
Penutup

16

14

13

Indisbuilding

Apa yang kami


Lakukan
Perkembangan teknologi dan meningkatnya taraf hidup secara sosial
dan ekonomi menumbuhkan adanya permintaan yang lebih besar
terhadap keamanan, kenyamanan dan efisiensi energi di lingkungan
rumah.
Semakin banyak keluarga yang menginginkan rumah tidak hanya
sebagai tempat berteduh dan berkumpul bersama keluarga saja, tapi
juga sebagai tempat yang aman, nyaman dan meningkatkan status
sosial di masyarakat.

Indisbuilding
IndisBuilding merupakan perusahaan teknologi yang berfokus

Dengan pengalaman dan teknologi yang dimiliki, IndisBuilding akan


menjembatani keinginan Anda untuk membangun rumah hunian yang
hemat energi, aman, dan nyaman dengan jasa dan layanan yang
inovatif.

pada penciptaan solusi cerdas dalam peningkatan efisiensi energi,


keamanan serta kenyamanan rumah hunian melalui layanan
home and energy management system
Setiap produk IndisBuilding merupakan hasil pengembangan riset
dimana setiap produknya telah teruji baik setiap fitur dan
manfaatnya, dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna
IndisBuilding selalu mengutamakan inovasi yang berkelanjutan
demi memenuhi kebutuhan klien kami dalam proses dan usaha
membangun hunian yang memiliki konsep SmartHome

02

03

What Is Smart Home?


Peralatan
yang terkoneksi
dan otomatis

Kontrol
via web dan
smartphone

Benefit
Keamanan
Sistem keamanan konsep SmartHome adalah dengan menggunakan
akses kontrol. Akses kontrol adalah sebuah sistem pengendalian untuk
rumah hunian menggunakan sistem kartu maupun sistem sidik jari untuk
memastikan seseorang memiliki akses untuk masuk ke tempat yang
diizinkan. Dengan sistem ini, apabila ada usaha memasuki rumah yang
tidak diizinkan, alarm akan menyala dan notifikasi otomatis akan
dikirimkan ke pemilik rumah.

Hemat Energi
Setiap kali satu alat elektronik dinyalakan, jumlah energi listrik yang
dikonsumsi akan terus bertambah. Belum termasuk peralatan yang

Sistem SmartHome

sengaja dinyalakan selama 24 jam. Dengan penggunaan konsep


smarthome, pemilik rumah akan memiliki kemampuan untuk memonitor
penggunaan energi dari setiap alat, sehingga dapat menghindari
pemborosan energi dan menghemat biaya listrik.

Smarthome adalah konsep hunian yang menggunakan teknologi


untuk memberikan keamanan, kenyamanan dan penghematan energi
bagi pemilik rumah.

Home Automation
Dengan kemajuan teknologi, kini smartphone dapat digunakan untuk

Penggunaan konsep SmartHome pada rumah dapat memberikan

memenuhi segala kebutuhan, mulai dari kebutuhan personal hingga

beragam keuntungan baik pada rumah maupun penghuninya sama

kebutuhan bisnis. Untuk kenyamanan penggunanya, konsep SmartHome

seperti keuntungan yang didapat dengan adanya personal computer

saat ini menggunakan alat komunikasi pribadi sebagai remote control

selama 20 tahun terakhir.

untuk rumah hunian. Aplikasi yang dipasang pada iPhone, iPad, Android
Phones dan Tablet dapat digunakan sebagai remote control untuk

Dengan menggunakan aplikasi pada web atau smartphone,

mengendalikan perangkat elektronik di rumah. Remote control di rumah

pemilik rumah dapat berinteraksi langsung dengan perlengkapan

hunian dapat menjadi bagian dari gaya hidup dan kenyamanan yang

di rumahnya.

membuat nilai investasi pada SmartHome menjadi sepadan.

06

07

Indonesia Market
Berdasarkan ulasan dari Boston Consulting Group, diperkirakan jumlah MAC
(Middle-class and Affluent Consumer) akan sebesar 141 juta di tahun 2020.
MAC sendiri didefinisikan sebagai kategori konsumen yang berada pada level
penghasilan menengah ke atas dan bersedia untuk membayar lebih demi
kenyamanan, keamanan dan status sosial pada barang-barang yang berupa
perlengkapan rumah, alat komunikasi, kendaraan dan jasa keuangan.
Dengan jumlah market yang demikian besar, sangat perlu bagi perusahaan
untuk mulai berinovasi sedini mungkin dan terus melakukan perkembangan
berkelanjutan agar dapat menjadi leading company di industrinya.

Tren Smart Home


Berdasarkan hasil riset yang dilakukan oleh Allied Market Research (AMR),
pasar SmartHome saat ini bernilai $7 milyar dan akan terus tumbuh
mencapai $35,5 milyar pada tahun 2020. Rata-rata pertumbuhan tahunan

Source:
BCG Perspective: Indonesia's Rising Middle-Class and Affluent Consumers

mencapai 29,5 % dan kawasan Asia Pasifik termasuk Indonesia diperkirakan


memiliki pertumbuhan tertinggi sebesar 37,7% setiap tahunnya.

08

09

Produk Indisbuilding
Energy Monitoring
Penggunaan alat elektronik yang tidak terkontrol dengan baik akan
meningkatkan biaya listrik. Dengan fitur energy monitoring,
penggunaan energi listrik dapat dimonitor dan dikontrol secara
otomatis dengan mudah via smartphone, sehingga pemilik rumah
dapat mengatur penggunaan energi dan mematikan alat elektronik
yang tidak dibutuhkan penggunaannya untuk menghemat biaya
listrik.

Karakteristik Pembeli Rumah Pertama Indonesia


Pembeli rumah pertama adalah kelahiran 1976-1990
Generasi milenial, akrab dengan teknologi dan menggunakan
smartphone untuk segala kebutuhan
Bagian terbesar dari MAC (middle-class dan affluent consumer)
Mayoritas pembeli memilih membeli properti ketimbang
menyewa demi mendapatkan rasa aman
(source: Lamudi customer survey)

10

Monitor penggunaan energi

Feature

Kontrol penggunaan energi


Akses via web dan smartphone

11

Home Automation

Access Control

Dengan fitur home automation, smartphone sekarang juga bisa

IndisBuilding didesain untuk memberikan rasa aman bagi

digunakan untuk berkomunikasi dengan rumah hunian. Pemilik

penggunanya baik ketika berada di dalam rumah maupun saat

rumah dapat menyalakan lampu, AC dan alat elektronik lainnya

meninggalkan rumah.

dengan lebih mudah melalui satu aplikasi di smartphone Anda


Dengan fitur Access Control, penghuni dapat menggunakan kartu
sebagai pengganti kunci dan memberikan aksesnya kepada
orang-orang tertentu saja.

Kendalikan penggunaan alat elektronik

Feature

Pengaturan waktu untuk alat elekronik


Akses via web dan smartphone

12

Kontrol akses keluar masuk

Feature

Akses via web


Sistem Absensi

13

Door Surveillance
Dengan fitur door surveillance, setiap kali ada usaha untuk
memasuki rumah yang tidak diketahui pemilik, akan segera mengaktifkan alarm dan meng-capture foto pelaku yang selanjutnya akan
dikirimkan ke email secara otomatis.

Capture foto pelaku otomatis

Feature

Alarm otomatis
Notifikasi langsung ke pihak berwajib

14

Indisbuilding

Penutup
Industri properti Indonesia sedang mengalami volatilitas pasar yang cukup
signifikan. Untuk menjadi perusahaan yang memiliki nilai pertumbuhan
positif, diperlukan adanya peningkatan nilai tambah produk yang lebih
baik dibandingkan dengan produk yang telah ada. Salah satu caranya
adalah dengan melakukan inovasi teknologi. Inovasi teknologi yang dapat
dilakukan untuk produk rumah hunian adalah dengan membangun rumah
yang tidak hanya menjadi tempat berteduh, tapi juga dapat berinteraksi
langsung dengan pemiliknya.
Sesuai dengan karakteristik pembeli rumah pertama di kota-kota besar di
Indonesia, segmen yang bisa menjadi pasar utama berada pada rentang
usia 25-40 tahun. Segmen ini sangat dekat dalam penggunaan teknologi
di kehidupan sehari-hari. Sehingga konsep SmartHome akan menjadi nilai
tambah untuk mereka.
Dengan mengutamakan prinsip inovasi yang berkelanjutan, IndisBuilding
akan membantu Anda untuk menciptakan hunian berkonsep SmartHome,
mulai dari perencanaan desain, instalasi, implementasi, hingga perawatan.

Rumah yang Lebih Aman,


Lebih Hemat dan Lebih Cerdas
16

Anda mungkin juga menyukai