Anda di halaman 1dari 6

TUGAS EKSPLORASI MIGAS N PANAS

BUMI

Disusun Oleh :

Muhammad Fadel Wijaya


1401253
Teknik Perminyakan Reguler C 2014

SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI MINYAK DAN GAS BUMI


BALIKPAPAN
2016

Pertanyaan : Penjelasan tentang karakteristik Tanah


berdasarakan kandungan gas yg ada di dalam nya seperti karbon
dikosida, helium, uap merkuri dan radon
Jawab :
a. Tanah
- Pengertian
Tanah (bahasa Yunani: pedon; bahasa Latin: solum)
adalah bagian kerak bumi yang tersusun dari mineral dan
bahan organik. Tanah sangat vital peranannya bagi semua
kehidupan di bumi karena tanah mendukung kehidupan
tumbuhan dengan menyediakan hara dan air sekaligus
sebagai penopang akar. Struktur tanah yang berongga-rongga
juga menjadi tempat yang baik bagi akar untuk bernapas dan
tumbuh. Tanah juga menjadi habitat hidup berbagai
mikroorganisme. Bagi sebagian besar hewan darat, tanah
menjadi lahan untuk hidup dan bergerak. Ilmu yang
mempelajari berbagai aspek mengenai tanah dikenal sebagai
ilmu tanah. Dari segi klimatologi, tanah memegang peranan
penting sebagai penyimpan air dan menekan erosi, meskipun
tanah sendiri juga dapat tererosi. Komposisi tanah berbedabeda pada satu lokasi dengan lokasi yang lain. Air dan udara
merupakan bagian dari tanah.
-

Karakteristik
Tubuh tanah (solum) tidak lain adalah batuan yang
melapuk dan mengalami proses pembentukan lanjutan. Usia
tanah yang ditemukan saat ini tidak ada yang lebih tua
daripada periode Tersier dan kebanyakan terbentuk dari masa
Pleistosen. Tubuh tanah terbentuk dari campuran bahan
organik dan mineral. Tanah non-organik atau tanah mineral
terbentuk dari batuan sehingga ia mengandung mineral.
Sebaliknya, tanah organik (organosol/humosol) terbentuk dari
pemadatan terhadap bahan organik yang terdegradasi. Tanah
organik berwarna hitam dan merupakan pembentuk utama
lahan gambut dan kelak dapat menjadi batu bara. Tanah
organik cenderung memiliki keasaman tinggi karena
mengandung beberapa asam organik (substansi humik) hasil
dekomposisi berbagai bahan organik. Kelompok tanah ini
biasanya miskin mineral, pasokan mineral berasal dari aliran
air atau hasil dekomposisi jaringan makhluk hidup. Tanah
organik dapat ditanami karena memiliki sifat fisik gembur
(sarang) sehingga mampu menyimpan cukup air namun
karena memiliki keasaman tinggi sebagian besar tanaman
pangan akan memberikan hasil terbatas dan di bawah capaian
optimum.
Tanah non-organik didominasi oleh mineral. Mineral ini
membentuk partikel pembentuk tanah. Tekstur tanah

demikian ditentukan oleh komposisi tiga partikel pembentuk


tanah: pasir, lanau (debu), dan lempung. Tanah pasiran
didominasi oleh pasir, tanah lempungan didominasi oleh
lempung. Tanah dengan komposisi pasir, lanau, dan lempung
yang seimbang dikenal sebagai geluh (loam). Warna tanah
merupakan ciri utama yang paling mudah diingat orang.
Warna tanah sangat bervariasi, mulai dari hitam kelam, coklat,
merah bata, jingga, kuning, hingga putih. Selain itu, tanah
dapat memiliki lapisan-lapisan dengan perbedaan warna yang
kontras sebagai akibat proses kimia (pengasaman) atau
pencucian (leaching). Tanah berwarna hitam atau gelap
seringkali menandakan kehadiran bahan organik yang tinggi,
baik karena pelapukan vegetasi maupun proses pengendapan
di rawa-rawa. Warna gelap juga dapat disebabkan oleh
kehadiran mangan, belerang, dan nitrogen. Warna tanah
kemerahan atau kekuningan biasanya disebabkan kandungan
besi teroksidasi yang tinggi; warna yang berbeda terjadi
karena pengaruh kondisi proses kimia pembentukannya.
Suasana aerobik/oksidatif menghasilkan warna yang seragam
atau perubahan warna bertahap, sedangkan suasana
anaerobik/reduktif membawa pada pola warna yang bertotoltotol atau warna yang terkonsentrasi.
Struktur tanah merupakan karakteristik fisik tanah yang
terbentuk dari komposisi antara agregat (butir) tanah dan
ruang antaragregat. Tanah tersusun dari tiga fase: fase
padatan, fase cair, dan fase gas. Fasa cair dan gas mengisi
ruang antaragregat. Struktur tanah tergantung dari imbangan
ketiga faktor penyusun ini. Ruang antaragregat disebut
sebagai porus (jamak pori). Struktur tanah baik bagi
perakaran apabila pori berukuran besar (makropori) terisi
udara dan pori berukuran kecil (mikropori) terisi air. Tanah
yang gembur (sarang) memiliki agregat yang cukup besar
dengan makropori dan mikropori yang seimbang. Tanah
menjadi semakin liat apabila berlebihan lempung sehingga
kekurangan makropori.
b. Karbon Dioksida
Karbon dioksida (rumus kimia: CO2) atau zat asam arang
adalah sejenis senyawa kimia yang terdiri dari dua atom oksigen
yang terikat secara kovalen dengan sebuah atom karbon. Ia
berbentuk gas pada keadaan temperatur dan tekanan standar
dan hadir di atmosfer bumi. Rata-rata konsentrasi karbon
dioksida di atmosfer bumi kira-kira 387 ppm berdasarkan volume
[1] walaupun jumlah ini bisa bervariasi tergantung pada lokasi
dan waktu. Karbon dioksida adalah gas rumah kaca yang penting
karena ia menyerap gelombang inframerah dengan kuat. Karbon
dioksida dihasilkan oleh semua hewan, tumbuh-tumbuhan, fungi,
dan mikroorganisme pada proses respirasi dan digunakan oleh

tumbuhan pada proses fotosintesis. Oleh karena itu, karbon


dioksida merupakan komponen penting dalam siklus karbon.
Karbon dioksida juga dihasilkan dari hasil samping pembakaran
bahan bakar fosil. Karbon dioksida anorganik dikeluarkan dari
gunung berapi dan proses geotermal lainnya seperti pada mata
air panas. Karbon dioksida tidak mempunyai bentuk cair pada
tekanan di bawah 5,1 atm namun langsung menjadi padat pada
temperatur di bawah -78 C. Dalam bentuk padat, karbon
dioksida umumnya disebut sebagai es kering. CO2 adalah oksida
asam. Larutan CO2 mengubah warna lakmus dari biru menjadi
merah muda.
c. Helium

Helium merupakan elemen kedua terbanyak di alam semesta.


Helium diproses dari gas alam, karena banyak gas alam yang
mengandung gas helium. Secara spektroskopik helium telah dideteksi
keberadaannya di bintang-bintang, terutama di bintang yang panas.
Helium juga merupakan komponen penting dalam reaksi proton-proton
dan siklus karbon yang memberikan bahan bakar matahari dan
bintang-bintang lainnya.

d. Merkuri

Merkuri adalah logam berat berbentuk cair, berwarna putih perak,


serta mudah menguap pada suhu ruangan. Merkuri akan memadat
pada tekanan 7.640 Atm. Merkuri dapat larut dalam asam sulfat atau
asam nitrit, tetapi tahan terhadap basa. Merkuri memiliki nomor atom
80. Berat atom 200,59 g/mol, titik lebur -38,9oC, dan titik didih
356,6oC. Unsur golongan logam transisi ini berwarna keperakan dan
merupakan satu dari lima unsur yang berbentuk cair dalam suhu
kamar, yaitu cesium, fransium, galium, dan brom serta sifatnya mudah
menguap. Sifat lainnya adalah, Hg akan memadat pada tekanan 7.640
Atm. Bentuk fisik dan kimianya sangat menguntungkan karena
merupakan satu-satunya logam yang berbentuk cair dalam temperatur
kamar (25C), dan titik bekunya paling rendah (-39C). Selain itu
merkuri mempunyai kecenderungan untuk menguap yang lebih besar,
karena ia reaktif dengan suhu tinggi.
Merkuri juga mudah bercampur dengan logam-logam lain dan
menjadi logam campuran (Amalgam/Alloy). Di samping itu, merkuri
adalah konduktor yang baik, karena dapat mengalirkan arus listrik
dengan baik baik tegangan arus listrik tinggi maupun tegangan arus
listrik rendah.
Merkuri merupakan logam yang dalam keadaan normal berbentuk
cairan berwarna abu-abu, tidak berbau dengan berat molekul 200,59.
Tidak larut dalam air, alkohol, eter, asam hidroklorida, hydrogen
bromida dan hidrogen iodide; Larut dalam asam nitrat, asam sulfurik
panas dan lipid. Tidak tercampurkan dengan oksidator, halogen,
bahan-bahan yang mudah terbakar, logam, asam, logam carbide dan
amine.
Merkuri memiliki densitas yang tinggi, sehingga apabila bendabenda padat dan berat seperti bola biliar akan menjadi terapung jika
diletakkan di dalam cairan raksa, meski hanya dengan 20 persen
volumenya yang terendam.

e. Radon
Radon adalah suatu unsur kimia dalam tabel periodik yang memiliki
lambang Rn dan nomor atom 86. Radon juga termasuk dalam
kelompok gas mulia dan beradioaktif. Radon terbentuk dari penguraian
radium. Radon tidak mudah bereaksi secara kimia, tetapi beradioaktif,
radon juga adalah gas alami (senyawa gas terberat adalah tungsten
heksaflorida, WF6). Pada suhu dan tekanan ruang, radon tidak
berwarna tetapi apabila didinginkan hingga membeku, radon akan
berwarna kuning, sedang kan radon cair berwarna merah jingga.
Penumpukan gas Radon secara alamiah di atmosfer bumi terjadi amat
perlahan sehingga air yang menyentuh udara bebas terus kehilangan
Radon karena proses Volatilisasi. Air bawah tanah mempunyai
kandungan Radon lebih tinggi di bandingkan air permukaan.

1. Karakteristik tanah karbon dioksida


-

Tanah mengandung banyak arang karena berasal hasil pembakaran


hewan, tumbuhan maupun organisme hidup lainnya
Warna tanah berwarna hitam dan bisa digunakan sebagai pupuk tanaman
Mengandung metana (gas), asal muasal batubara dll
Berasal aktivitas gunung api dan proses geothermal

2. Karakteristik tanah helium


- Tanah seperti pada tanah umumnya karena karakteristik helium yg tidak
berbau, tidak berasa dan berwarna
- Terdapat kandungan helium yg tertimbun atau tertampung di dalam
lapisan tanah sehingga tidak merubah karakeristik tanah yg ada di sekitar
ny
- Pada umunya di temui berupa gas dan tidak terpengaruh dengan
perubahan tekanan dari lapisan tanah maupun suhu sekitar nya
3. Karakteristik tanah merkuri
- Tanah akan berwarna putih perak dan bersifat asam
- Mencemari lingkungan sekitar maupun makhuluk hidup yg bersentuhan
langsung dengan tanah tersebut
- Tidak mudah larut kedalam air karena kandungan merkuri di dalam nya
- Akan tetapi bila terdapat kandungan merkuri di permukaan tanah maka
akan mudah memuai sehingga membentuk gas merkuri yg menyebabkan
polusi udara di sekitar daerah tersebut
4. Karakteristik tanah radon

Tanah ny seperti pada tanah umunya akan tetapi memiliki kandungan


radon padat di lapisan bawah tanah yg mana nanti setelah bereaksi saat
mengalami perubahan suhu
Berwarna kuning lembut yg menjadi orange-merah karena kandungan
radon cair
Akan mengeluarkan gas yg akan menyebar melalui pori-pori tanah yg
kemudian keluar ke permukaan tanah yg akan menyebar ke lingkungan
sekitar
Bisa memberikan polusi udara pada lingkungan daerah tersebut yg akan
mengakibatkan kematian pada makhluk hidup yg menghirup nya (hewan
dan manusia)

Anda mungkin juga menyukai