Anda di halaman 1dari 10

TUGAS ILMU SOSIAL DAN PERILAKU KESEHATAN

ANALISIS PENGARUH PERUBAHAN IKLIM TERHADAP


PERILAKU MANUSIA DAN DAMPAKNYA PADA
KESEHATAN.

Oleh:
ERNI WILIYANI ZM 1620930320013

PROGRAM MAGISTER ILMU KESEHATAN MASYARAKAT


FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
BANJARBARU
2016

DAFTAR ISI
Halaman
JUDUL ..........................................................................................................

DAFTAR ISI .................................................................................................

ii

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar belakang..................................................................................... 1
B. Tujuan ................................................................................................. 2
C. Manfaat................................................................................................ 2
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Pengertian Perubahan Iklim ..............................................................
3
B. Penyebab Perubahan Iklim ..............................................................
3
C. Faktor-Faktor Iklim 4
D. Analisis Perubahan Iklim yang Mempengaruhi Determinan Sosial
yang berkaitan dengan Kesehatan...................................................... 5
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan .......................................................................................
B. Saran ..................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA

BAB I
PENDAHULUAN

7
7

A. Latar Belakang
Perubahan iklim merupakan tantangan multidimensi paling serius,
kompleks dan dilematis yang dihadapi umat manusia pada awal abad ke-21,
bahkan mungkin hingga abad ke-22. Tak ada satu negara atau kelompok
masyarakat di dunia ini mampu menghindar, apalagi mencegah terjadinya
ancaman terhadap peradaban bangsa tersebut. Seberapa besar dan sekuat apa pun
kemampuan suatu bangsa, tak akan ada yang sanggup mengatasi sendiri tantangan
perubahan iklim dan pemanasan global yang terjalin erat dengan perilaku dan
gaya hidup manusia, keputusan politik, pola pembangunan, pilihan teknologi,
kondisi sosial ekonomi, kesepakatan internasional. Dampak negatifnya cepat
meluas dari tingkat global hingga ke tingkat lokal yang terpencil sekalipun (1).
Perubahan iklim dinyatakan sebagai perubahan pada iklim yang dipengaruhi langsung
atau tidak langsung oleh aktivitas manusia yang mengubah komposisi atmosfer, yang
akan memperbesar keragaman iklim teramati pada periode yang cukup panjang (2).

Perubahan iklim disebabkan oleh peningkatan konsentrasi gas-gas yang


menghalangi pantulan energi sinar matahari dari bumi yang menyebabkan
peningkatan efek rumah kaca dan mengakibatkan bumi, planet yang kita huni
menjadi lebih panas. Perubahan iklim lingkungan memberikan banyak pengaruh
pada perilaku manusia. Manusia melakukan berbagai macam perilaku untuk dapat
bertahan dalam lingkungan yang iklimnya sering berubah-ubah. Iklim di
Indonesia yang termasuk iklim tropis mengenal 2 musim yaitu musim hujan dan
musim kemarau. Perubahan iklim terjadinya musim hujan dan kemarau ini
menyebabkan munculnya berbagai perilaku yang merupakan bentuk adaptasi kita
terhadap masing-masing lingkungan tersebut. Misalnya efek dari musim hujan
yang meningkatkan curah hujan, dapat menyebabkan bencana banjir. Perilaku
manusia yang tidak sehat dapat menyebabkan peningkatan kejadian penyakit perut
karena efeknya pada sumber air dan penyediaan air bersih, penyakit malaria,
demam berdarah dengue, chikungunya dan penyakit lainnya (3).

Berdasarkan hal tersebut, maka pada makalah ini penulis akan membahas
tentang pengaruh perubahan iklim terhadap perilaku manusia dan dampaknya
pada kesehatan.
B. Tujuan Penulisan
Tujuan dari penulisan makalah ini yaitu untuk mengetahui tentang
pengaruh perubahan iklim terhadap perilaku manusia dan dampaknya pada
kesehatan.
C. Manfaat
Adapun manfaatnya adalah sebagai berikut:
1. Bagi Fakultas
Sebagai bahan bacaan bagi mahasiswa, dan bahan sumbangan pemikiran
tentang pengaruh perubahan iklim terhadap perilaku manusia dan
dampaknya pada kesehatan.
2. Bagi Mahasiswa
Sebagai wahana untuk mengaplikasikan keilmuan yang telah dipelajari
dibidang Ilmu Sosial dan Perilaku Kesehatan.
3. Bagi masyarakat
Sebagai sumber bahan bacaan dan informasi mengenai pengaruh
perubahan iklim terhadap perilaku manusia dan dampaknya pada
kesehatan.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA
A. Pengertian Perubahan Iklim
Kementerian Negara Lingkungan Hidup mendefinisikan perubahan iklim
adalah berubahnya kondisi fisik atmosfer bumi antara lain suhu dan distribusi
curah hujan yang membawa dampak luas terhadap berbagai sektor kehidupan
manusia. Perubahan fisik ini tidak terjadi hanya sesaat tetapi dalam kurun waktu
yang panjang. menurut Intergovernmental Panel on Climate Change (2007),
perubahan iklim berarti berubahnya iklim yang disebabkan secara langsung atau
tidak langsung dari kegiatan manusia yang mengubah komposisi atmosfer global
dan yang selain variabilitas iklim alami yang diamati selama periode waktu
tertentu (4).
B. Penyebab Perubahan Iklim
Dalam jangka waktu 50 tahun mendatang (2050) gaya hidup manusia tidak
berubah dalam bersikap terhadap alam dan lingkungan, bencana pemanasan
global akan benar-benar terjadi. Intergovernmental Panel on Climate Change
memperkirakan bahwa kenaikan suhu global akan berkisar 1.6 4.2 oC pada tahun
2050 atau 2070. Karen itulah segera diperlukan perubahan perilaku untuk
menanggulangi bahaya perubahan iklim (5).
Penyebab utama kekhawatiran adalah terlampau tingginya pengurasan
sumber daya alam, tingginya kebutuhan dan gaya hidup, serta pelepasan gas-gas
rumah kaca, termasuk di antaranya karbon dioksida (CO2), diiringinya lajunya
peningkatan jumlah penduduk tentunya akan meningkatkan kebutuhan akan
tempat hidup, kebutuhan air bersih dan juga pangan. Hal tersebut tentunya akan
berdampak kepada lingkungan seperti misalnya deforestasi hutan untuk
pemukiman, aktifitas ekonomi dan juga untuk lahan pertanian yang secara
berangsur - angsur akan merubah struktur dan komposisi ekosistem dunia yang
mengarah pada dampak yang negatif bagi manusia. Jadi secara ringkas dapat
dikatakan bahwa perubahan iklim disebabkan oleh adanya manusia dan aktifitas
manusia

dalam

mengeksploitasi

sumberdaya

alam

yang

menyebabkan

peningkatan emisi CO2 sehingga berujung pada pemanasan global dan akhirnya
menyebabkan terjadinya perubahan iklim (5).
C. Faktor-Faktor Iklim
Faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan iklim adalah (6):
1. Suhu
Suhu merupakan keadaan udara panas atau dingin suatu waktu yang
diperoleh dari hasil pengukuran harian dan dirata-ratakan setiap bulan.
2. Curah Hujan
Curah hujan mengandung pengertian rata-rata air hujan yang jatuh ke
permukaan bumi setiap bulan. Variabilitas hujan dapat menjadi
konsekuensi langsung pada wabah penyakit infeksi.
3. Hari Hujan
Hari hujan merupakan jumlah hari hujan yang terjadi dalam satu bulan
dan diperoleh berdasarkan hasil pengukuran harian. Faktor iklim ini tidak
memperhatikan berapa banyaknya hujan yang turun ke permukaan bumi.
tetapi jumlah hari dimana hujan turun ke permukaan bumi dalam satu
bulan.
4. Lama Penyinaran Matahari
Rata-rata lama matahari bersinar dalam suatu waktu yang diperoleh dari
hasil pengukuran harian dan dirata-ratakan setiap bulan dan dinyatakan
dalam persen merupakan pengertian dari lama penyinaran matahari.
5. Kelembaban
Kelembaban adalah jumlah rata-rata kandungan air keseluruhan di udara
atau tekanan uap yang teramati terhadap tekanan uap jenuh.
6. Kecepatan Angin
Kecapatan angin adalah rata-rata laju pergerakan angin yang merupakan
gerakan horizontal udara terhadap permukaan bumi suatu.
D. Pengaruh Perubahan Iklim pada Terhadap perilaku manusia dan
dampaknya pada kesehatan.

Perubahan iklim lingkungan memberikan banyak pengaruh pada perilaku


manusia. Manusia melakukan berbagai macam perilaku untuk dapat bertahan
dalam lingkungan yang iklimnya sering berubah-ubah. Iklim di Indonesia yang
termasuk iklim tropis mengenal 2 musim yaitu musim hujan dan musim kemarau.
Perubahan iklim terjadinya musim hujan dan kemarau ini menyebabkan
munculnya berbagai perilaku yang merupakan bentuk adaptasi kita terhadap
masing-masing lingkungan tersebut. Perilaku seseorang merupakan hasil dari
segala macam pengalaman serta interaksi seseorang dengan lingkungan yang
terwujud dalam bentuk pengetahuan, sikap dan tindakan yang merupakan respon
atau reaksi seseorang individu terhadap rangsangan yang berasal dari luar maupun
dari dalam dirinya. Pembentukan perilaku dipengaruhi oleh 3 (tiga) hal yaitu
pengetahuan, sikap dan tindakan (7).
Pengetahuan yang rendah, sikap serta tindakan yang salah akan
menimbulkan suatu perilaku yang tidak sehat dalam beradaptasi pada perubahan
iklim. Dalam konteks kesehatan masyarakat, beberapa permasalahan yang sangat
berkaitan dengan perubahan iklim di Indonesia antara lain (8):
1. Peningkatan curah hujan yang berlebih juga berpotensi untuk meningkatnya
penyakit bawaan air (diare, kolera, tipes, leptospirosis) akibat penurunan
kualitas air dan pasokan air serta banjir dan kekeringan
2. Meningkatnya kasus Malaria dan DBD, dikarenakan terjadi peningkatan
curah hujan, di mana akan banyak terdapat genangan-genangan air yang dapat
menjadi tempat perkembangbiakan vektor penyakit apabila tidak disertai
dengan perilaku hidup bersih dan sehat seperti pelaksanaan 3 M+.
Dampak perubahan iklim sangat rentan pada lingkungan fisik alam, sistem
manusia (permukiman pesisir, gunung, dll), ekosistem, dan sosial ekonomi (9).
Pada masalah kesehatan, terutama sangat dirasakan oleh masyarakat miskin,
termasuk diantaranya adalah penduduk yang tinggal di wilayah pesisir atau
pegunungan. Gagal panen bagi petani atau tidak dapat melaut bagi nelayan karena
kondisi cuaca ekstrim (kekeringan, banjir, badai, gelombang laut tinggi)
menyebabkan pendapatan menurun. Kondisi ini berakibat pada ketahanan pangan

dan perubahan perilaku pola makan keluarga yang mengakibatkan peningkatan


kasus-kasus malnutrisi khususnya pada balita dan ibu hamil (8).

BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Perubahan iklim merupakan tantangan multidimensi paling serius, kompleks
dan dilematis yang dihadapi umat manusia pada awal abad ke-21, bahkan
mungkin

hingga

abad ke-22. Kementerian

Negara Lingkungan

Hidup

mendefinisikan perubahan iklim adalah berubahnya kondisi fisik atmosfer bumi


antara lain suhu dan distribusi curah hujan yang membawa dampak luas terhadap
berbagai sektor kehidupan manusia. Perubahan iklim disebabkan oleh adanya
manusia dan aktifitas manusia dalam mengeksploitasi sumberdaya alam yang
menyebabkan peningkatan emisi CO2 sehingga berujung pada pemanasan global
dan akhirnya menyebabkan terjadinya perubahan iklim
Faktor-faktor yang mempengaruhi iklim ada suhu, curah hujan, hari hujan,
lama penyinaran matahari, kelembaban, dan kecepatan angin. Perubahan iklim
pada lingkungan memberikan banyak pengaruh pada perilaku manusia. Perilaku
seseorang merupakan hasil dari segala macam pengalaman serta interaksi
seseorang dengan lingkungan yang terwujud dalam bentuk pengetahuan, sikap
dan tindakan yang merupakan respon atau reaksi seseorang individu terhadap
rangsangan yang berasal dari luar maupun dari dalam dirinya. Pengetahuan yang
rendah, sikap serta tindakan yang salah akan menimbulkan suatu perilaku yang
tidak sehat dan merugikan.
B. Saran
Kepada para pembaca makalah ini, diharapkan dapat memberikan kritik dan
saran yang membangun, sekiranya dapat digunakan sebagai bahan masukan untuk
perbaikan pada makalah ini kedepannya serta dapat mencapai kesempurnaan
sesuai dengan apa yang diinginkan.

DAFTAR PUSTAKA
1.

Hadad I. Perubahan Iklim dan Pembangunan Berkelanjutan; Sebuah


Pengantar. Jurnal Prisma 2010; 29(2): 3-23.

2.

Trenberth, Houghton, and Filho. The Climate Change System: an overview.


In: Climate Change. The Science of Climate Change. Contribution of
Working Group I to the 2nd Assessment Report of the Intergovernmental
Panel on Climate Change, 1995.

3.

Keman S. Perubahan Iklim Global, Kesehatan Manusia dan Pembangunan


Berkelanjutan. Jurnal Kesehatan Lingkungan 2007; 3(2): 195-204.

4.

Intergovernmental Panel of Climate Change. Impact, Adaptation, and


Vulnerabilitz. 2007.

5.

Mangunjaya FM. Bertahan di Bumi; Gaya Hidup Menghadapi Perubahan


Iklim. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2008.

6.

Murdiyarso D. Sepuluh Tahun Perjalanan Negosiasi Konvensi perubahan


Iklim. Jakarta: PT Kompas Media Nusantara, 2003.

7.

Situmorang A, dkk. Perubahan iklim dan Kasus Malaria : Pemahaman dan


Perilaku Kesehatan Masyarakat di Kabupaten Kebumen. Jurnal Masyarakat &
Budaya 2012; 14(3): 467-498

8.

Soemirat J. Dampak Potensial Perubahan Iklim Terhadap Kesehatan. Buletin


Lingkungan Hidup BPLHD Prov Jawa Barat, 2010.

9.

Elsevier. Weather and Climate Extremes.ISSN: 2212-0947

Anda mungkin juga menyukai