Anda di halaman 1dari 2

22

BAB III
SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan
Ada beberapa pertimbangan yang perlu diperhitungkan sebelum Anda
memutuskan denah kelas mana yang akan Anda ciptakan dalam kelas rangkap.
Pertimbangan tersebut dapat membantu Anda di dalam menata kelas yang efektif
untuk meningkatkan waktu keterlibatan belajar murid. Selain denah kelas yang
diperhatikan terdapat pula pajangakelas. Untuk menjadikan ruang kelas yang
menarik dan membuat murid betah dikelas salah satunya adalah memasang
pajangan. Pajangan dapat berbentuk gambar, grafik, hasil karya murid yang
mengandung pesan kependidikan. Kelas yang tanpa pajangan tampak kosong dan
menimbulkan suasana yang seram dan menyedihkan.
Selain itu terdapat pula kelompok belajar yang merupakan salah satu aspek
dalam pengelolaan kelas dalam kelas rangkap. Kelompok belajar dibentuk dengan
maksud untuk membuat murid-murid aktif belajar secara mandiri agar mencapai
hasil belajar yang diharapkan. Kelompok belajar dibentuk sesuai dengan
kebutuhannya. Merencanakan kegiatan dalam kelompok merupakan suatu
keharusan, agar kelompok tersebut ingin berhasil. Salah satu keuntungan dari
perencanaan ini adalah dapat menentukan waktu yang tepat, dan memprogramkan
kegiatan yang mantap.
Selain kelompok belajar maka sumber belajar merupakan bagian
selanjutnya. Sekolah dan guru dapat berhubungan dengan lingkungannya, dan
sumber belajar yang lain yang dapat digunakan oleh murid-murid sebagai sumber
belajar. Guru dapat mengungkap, menggali dan memanfaatkan kekayaan alam
yang serba melimpah untuk menunjang pendidikan.
Disiplin kelas merupakan salah satu hal penting dalam pengelolaan kelas
dalam kelas rangkap maka tidak bias dikesampingkan begitu saja, maka
terciptalah aturan kegiatan kelas (ARK) dan kegiatan siap (KS).
B. Saran

Dalam penyusunan makalah ini kami telah berusaha semaksimal yang kami
bisa, namun kami menyadari bahwa dalam penulisan makalah tentang
pengelolaan kelas dalam pembelajaran kelas rangkap ini masih banyak
kekurangan, untuk itu kami sangat mengharapkan saran yang konstruktif dari
Bapak selaku dosen pengajar mata kuliah Pembelajaran Kelas Rangkap yang kami
buat ini agar kedepannya dapat lebih baik lagi.

23

Anda mungkin juga menyukai