Anda di halaman 1dari 5

Peluang Usaha FotoCopy, Perkiraan Modal, & Prospeknya di Tahun 2015

1 of 5

http://pugago.id/peluang-usaha-fotocopy-perkiraan-modalnya.php

Peluang Bisnis FotoCopy memang tidak akan pernah ada habisnya, hal ini terjadi karena
sistem pendidikan dan pemerintahan indonesia masih menggunakan kertas sebagai bahan
mereka menyimpan arsip, selain itu masih bebasnya fotocopy, yang sebenarnya itu adalah
pelanggaran hak cipta. Meskipun begitu, Usaha Fotocopy tahun 2015 ini masih termasuk ke
dalam deretan salah satu peluang bisnis yang menjanjikan di tahun 2015.
Omset yang bisa dihasilkan dari usaha fotocopy ini bisa mencapai jutaan , bahkan puluhan juta
rupiah perbulannya, itu semua tergantung bagaimana anda mengelola dan seberapa besar modal
usaha yang anda miliki untuk membangun sebuah usaha fotocopy di tahun 2015 ini. Peluang
usaha

fotocopy bisa menjadi salah satu usaha sampingan yang bisa anda jalankan sembari

bekerja ditempat lain sekalipun.


Advertisement

Agar tidak menggangu kinerja anda di kantor maupun instansi tempat anda bekerja, alangkah
bagusnya mencoba untuk mencari pegawai untuk menjalankan usaha fotocopy ini. Bisnis
FotoCopy merupakan salah satu bisnis yang sepertinya tidak akan pernah ada matinya, dalam
bisnis ini target market anda sangat jelas dan luas. Mulau dari Anak Tk, SD sampai kepada orang
tuapun akan membutuhkan fotocopy untuk menggandakan dokumen yang mereka perlukan.

Baca Juga Mencari Medan Bisnis yang Potensial Tidak Boleh Sembarangan

05/01/2017 13:55

Peluang Usaha FotoCopy, Perkiraan Modal, & Prospeknya di Tahun 2015

2 of 5

http://pugago.id/peluang-usaha-fotocopy-perkiraan-modalnya.php

Usaha fotocopy bukanlah usaha yang bisa anda buka dimana saja, bisnis yang menjanjikan satu
ini butuh kelihaian anda melihat peluang pasar yang jelas. Pertama-tama sebelum anda
membuka usaha fotocopy, anda butuh lokasi yang strategis. Pusat Perkantoran, Sekolahan,
Kampus, Instansi pemerintah, dan masih banyak lagi tempat strategis untuk membuka usaha
fotocopy, agar menghasilkan penghasilan yang tinggi untuk anda.
Selain tempat, yang perlu diperhatikan calon pengusaha fotocopy adalah hasil dari fotocopyan,
hasil fotocopy mesin fotocopy anda akan sangat berpengaruh kepada kepuasan pelanggan.
Untuk lebih bagusnya jika anda memiliki modal yang cukup, lebih baik membeli mesin fotocopy
terbaru yang tentunya akan menghasilkan kualitas cetakan lebih bagus juga. Namun , jika anda
hanya memiliki modal kecil, maka tidak ada salahnya membeli mesin fotocopy bekas saja, yang
harga mesin fotocopy bekas terbaru 2015 bisa anda cek di oharga.com.
Sediakan layanan yang tidak disediakan oleh kompetitor anda, misalnya layanan antar jemput
fotocopyan yang dalam jumlah besar. Atau hal lainnya yang bisa memberikan nilai tambah positif
kepada usaha fotocopy anda.

Selain itu, sediakan atk lengkap untuk memenuhi kekosongan

tempat yang ada di tempat fotocopy anda.

Baca Juga Peluang Bisnis Kambing Qurban

05/01/2017 13:55

Peluang Usaha FotoCopy, Perkiraan Modal, & Prospeknya di Tahun 2015

3 of 5

http://pugago.id/peluang-usaha-fotocopy-perkiraan-modalnya.php

Berbicara mengenai Peluang Usaha fotocopy, tentunya anda akan mencari tau tentang Modal
Usaha Fotocopy, Prospek Bisnis Fotocopy tahun 2015 dan apa hambatan yang mungkin akan
anda lalui dalam menjalankan bisnis fotocopy ini. Berikut ini kami akan memberikan analisa
ringkas mengenai Modal Usaha FotoCopy.
Nama

Harga

Sewa Tempat

Rp. 10.000.000

Etalase

Rp. 900.000

2 Mesin FotoCopy Bekas

Rp. 25.000.000

1 Unit Komputer

Rp. 6.000.000

Mesin Laminating

Rp. 1.500.000

1 Unit Printer

Rp. 800.000

Peralatan ATK (untuk di Jual)

Rp. 10.000.000

1 Unit Meja & Kursi Komputer

Rp. 1.000.000

TOTAL MODAL USAHA

Rp. 55.200.000

Gaji Karyawan 2 Orang

Rp. 2.000.000

Bahan Baku

Rp. 2.000.000

Listrik , Air dll

Rp. 500.000

Perhitungan kalkukasi laba rugi usaha fotocopy ini, tergantung dari lokasi tempat anda membuka
usaha fotocopy, dan berapa kapasitas fotocopy anda perhari.Berikut ini contoh perhitungan kasar
usaha fotocopy ini.
Jika saja 1 lembar fotocopy anda membuka harga di Rp. 50,- / lembarnya.

05/01/2017 13:55

Peluang Usaha FotoCopy, Perkiraan Modal, & Prospeknya di Tahun 2015

4 of 5

http://pugago.id/peluang-usaha-fotocopy-perkiraan-modalnya.php

Baca Juga Usaha Waralaba untung Besar Jualan Pupuk Organik


Dengan asumsi tingkat keramaian sedang, kita misalkan dalam 1 hari menghabiskan 10 rim
kertas.
Maka Total Omset perhari anda adalah :
5 rim x 500 lembar = 2.500 lembar
Maka 1 hari menghasilkan Rp. 50,-

X 2.500 = Rp. 125.000,- / hari

Total penghasilan perbulan adalah Rp. 3.750.000,Penghasilan di atas, hanyalah dari Usaha fotocopy saja, belum termasuk print, Scan, pengetikan
dan sebagainya. Jika saja dari yang lain-lainnya menghasilkan Rp. 1.000.000,- per bulannya.
Maka Total omset bulanan adalah sebesar Rp. 4.750.000,- / bulan.
Biaya operasional perbulan yang harus dikeluarkan adalah Sebesar Rp. 2.500.000,Maka total penghasilan bersih perbulan adalah sebesar Rp. 2.250.000,Yang mana anda masih bisa bekerja dan tidak menghabiskan waktu anda. Usaha fotocopy ini
sangat cocok untuk anda yang berada di daerah perkotaan, atau didaerah-daerah yang memiliki
banyak perkantoran dan sekolah, maupun kampus-kampus. Bisnis fotocopy ini akan mengalami
pelonjakan omset pada masa-masa saat mahasiswa menyusun skripsi, thesis dsb.
<INFO!!! Artikel-artikel Peluang Usaha Ini di Kunjungi Berdasarkan Kata Kunci : bisnis
fotocopy, usaha fotocopy, usaha foto copy, peluang usaha photocopy, usaha fotocopi, modal
usaha fotocopy, modal usaha poto copy, Buka usaha fotocopy, modal awal usaha fotocopy, bisnis
fotocopi, .

Terkait

Prospek Usaha FotoCopy dan


Jualan ATK tahun 2017

Peluang Bisnis Kosan Sekitar


Kampus, Peluang Paling
Menjanjikan

Peluang Usaha Yang


Menjanjikan Di Tahun 2017

05/01/2017 13:55

Peluang Usaha FotoCopy, Perkiraan Modal, & Prospeknya di Tahun 2015

5 of 5

http://pugago.id/peluang-usaha-fotocopy-perkiraan-modalnya.php

http://pugagoit.com

Redaksi Sekaligus Editor dari Majalah Peluang Bisnis Terbaru ini. PuGaGo.ID merupakan Portal
Informasi mengenai Peluang Bisnis yang Menjanjikan untuk dijalankan di tahun ini. Mengulas
Berbagai Ide Bisnis Unik dan Kreatif yang Cocok untuk Anda Jalankan Sebagai Wirausawan!
Subscribe Website Kami dan Dapatkan Info Bisnis, Waralaba, Franchise dan Usaha terbaru
yang kami ulas, langsung di Email Anda!

05/01/2017 13:55

Anda mungkin juga menyukai