Anda di halaman 1dari 5

Kue sus

Kue sus
Kue sus (bahasa Belanda: soes) adalah kue berbentuk bundar dengan rongga berisi fla (vla), custard, atau
daging. Kue sus dengan isi vla atau custard disajikan setelah didinginkan di lemari es, karena vla atau
custard yang berbahan baku susu mudah menjadi basi. Kue sus dalam bahasa Perancis disebut choux la
crme. Bentuk kue yang bundar seperti kubis menjadikan kue ini disebut choux (bahasa Perancis untuk
kol).
Berbeda dengan adonan kue bolu dan cake, adonan kue sus bukan didapat dari mengocok telur atau
mentega dengan gula. Adonan kue sus (pte choux) dibuat dari menambahkan tepung terigu ke dalam
campuran air yang dimasak bersama margarin atau mentega hingga mendidih. Telur ayam ditambahkan
satu per satu di dalam adonan sambil diaduk hingga adonan tidak lengket di panci. Adonan kue sus tidak
menggunakan bahan pengembang seperti soda kue atau baking powder. Alat pengocok kue (mixer) hanya
digunakan agar kue mengembang lebih bagus sewaktu dipanggang.
Oven yang digunakan untuk memanggang kue sus harus panas sekali (220 derajat Celsius). Panas oven
mengubah kadar air yang tinggi di dalam adonan menjadi uap. Telur di dalam adonan membentuk
kerangka kue yang tipis, sedangkan uap yang terperangkap di dalam adonan membuat rongga di bagian
dalam kue. Adonan yang hampir serupa dengan kue sus digunakan untuk membuat kue-kue sejenis,
misalnya: croquembouche, eclair, beignet, dan gougre.
Beberapa modifikasi kue sus juga terus berkembang, sehingga bentuk kue sus tidak lagi bulat, ada juga
kue sus yang sudah dibentuk menjadi bentuk Angsa. Ada sus kering juga ada sus basah, tergantung cara
penyajiannya.

PERSIAPAN BAHAN DAN CARA MEMBUAT KUE SUS

Cara membuatnya seperti ini :


Bahan :

100gr mentega

200 ml air

125gr terigu

4 butir telur

Cara membuatnya :
1. Rebus mentega dan air hingga mendidih.
2. Masukkan terigu sambil diaduk rata hingga adonan tidak lengket di panci. Dan pastikan api
kompornya kecil.
3. Setelah adonan tidak lengket lagi di panci, angkat dan diamkan hingga adonan dingin.
4. Setelah itu, masukkan telurnya sambil dikocok pakai mixer dengan kecepatan rendah saja, hingga
adonan tercampur rata.
5. Semir mentega loyang yang mau digunakan dan sendok adonan sesuai keinginan.
6. Panaskan oven bersuhu 150 - 200, lalu panggang kue susnya selama 15 menit.
7. Setelah keliatan mengembang, turunkan suhu oven menjadi 100 - 150.
8. Sebelum matang, naikkan dulu loyangnya ke rak oven bagian atas agar kue susnya tidak keliatan
pucat di atasnya.
Untuk vla-nya :
Bahan :

100gr terigu

500ml susu cair

1 kuning telur

100 gula pasir

Cara membuatnya :
1. Campur terigu dengan 250ml susu cair.
2. Tambahkan kuning telur, aduk rata dan sisihkan dahulu.
3. Rebus sisa susu cairnya dengan gula hingga mendidih.
4. Masukkan larutan terigu tadi.Aduk rata hinga licin dan meletup-letup sebagai tanda vla-nya sudah
masak.
5. Angkat lalu dinginkan. Belah kue sus-nya dan isi dengan vla yang sudah dingin sebanyak 1 sendok
atau sesuai selera.

Puding

Puding frambozen
Puding adalah nama untuk berbagai hidangan penutup yang umumnya dibuat dari bahan-bahan yang
direbus, dikukus, atau dipanggang. Istilah puding juga dipakai untuk berbagai jenis pai berisi lemak
hewan, daging, atau buah-buahan yang dipanggang.
Puding dengan bahan baku susu (yogurt), tepung maizena, tapioka, atau telur dihidangkan setelah
didinginkan lebih dulu. Puding seperti ini rasanya manis dengan perisa coklat, karamel, vanila, atau buahbuahan. Puding agar-agar dibuat dengan mencampur agar-agar bersama susu, tepung maizena, atau telur
kocok. Puding agar-agar sering dihidangkan dengan saus yang disebut vla. Tepung puding instan
memudahkan orang membuat puding karena hanya perlu dicampur susu atau air panas.
Di Indonesia terdapat berbagai jenis puding rasa tradisional yang memakai kelapa muda, gula merah,
santan, tapai ketan hitam, atau campuran daun suji dan daun pandan. Buah-buahan yang dipakai untuk
puding misalnya: jeruk, nanas, sirsak, mangga, atau markisa.

Jenis
Berdasarkan bahan dan cara memasaknya, puding terdiri dari dua jenis:

Puding dengan bahan pengental seperti agar-agar, gelatin atau tepung maizena yang dibuat dengan
merebus bahan-bahan hingga mendidih

Puding berbahan baku telur dan tepung terigu atau tepung beras yang dimasak dengan cara
memanggang, mengukus, atau merebus.

Puding roti dengan bahan baku roti tawar merupakan salah satu contoh puding yang dikukus atau
dipanggang. Trifle adalah nama untuk puding yang tidak dimasak, dibuat dari kue chiffon yang disusun
berlapis-lapis dengan selai sebagai perekat dan ditutup dengan krim kocok.
Puding yang dipanggang atau dikukus sering terlihat mirip kue bolu tapi lebih lembap dan mudah hancur.
Puding yang dipanggang atau dikukus menghasilkan potongan yang rapi seperti halnya potongan kue
bolu. Sewaktu hendak dihidangkan, puding jenis ini dipotong dengan spatula atau sendok besar.

Asal-usul
Puding berasal dari bahasa Perancis, boudin yang berarti "sosis darah", dari bahasa Latin, botellus yang
berarti "sosis kecil". Istilah pudding digunakan Eropa abad pertengahan untuk hidangan dari daging yang
dibungkus.[1]
Tidak semua puding rasanya manis, suet pudding (puding lemak) adalah jenis puding yang berisi daging
sapi yang dibungkus adonan pai dari tepung terigu bercampur lemak domba atau lemak sapi.
Di Britania Raya, istilah pudding sering digunakan untuk hidangan penutup yang dibuat dari telur dan
tepung, serta dimasak dengan cara dikukus, direbus, atau dipanggang.

1. BAHAN DAN CARA PEMBUATAN PUDING

Resep Puding Buah


Resep Puding buah ini sangat cocok di nikamati saat dingin. Bahan buahnya bisa pake buah kaleng ato
buah segar.
Resep Puding Buah :

1 kaleng buah, buka dan tampung sirupnya

1 1/2 bungkus agar-agar bubuk.

Warna dapat disesuaikan dengan selera

100 gram gula pasir 750 ml air dan sudah termasuk sirup dari buah kaleng

4 butir putih telur

100 ml sirup orange

Cairan Fla Untuk Puding Buah:

500 ml susu cair

100 gr gula pasir

2 butir kuning telur

2 sendok makan tepung maizena. Sebelumnya larutkan terlebih dahulu dengan sedikit air

2 sendok makan rhum vanili. (optional, sesuaikan dengan selera)

Cara Membuat Puding Buah:


1. Campur agar-agar, gula pasir, dan air dan kemudian Masak hingga mendidih dan warnanya
mengkilat.
2. Kocok putih telur yang telah disediakan hingga kaku.
3. Tuang campuran agar-agar ke dalam ke dalam utih telur sedikit demi sedikit kemudian aduk
hingga rata.
4. Tambahkan sirup orange sambil terus diaduk.
5. Tuang ke dalam wadah
6. Susun buah di atasnya.
7. Dinginkan dengan cara dimasukkan dalam kulkas.
8. Setelah dingin keluarkan dan sajikan dengan fla.

Fla Puding Buah:


1.

Didihkan susu dan gula

2.

Setelah itu masukkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan sedikit air dan aduk rata.

3.

Kocok kuning telur dan tambahkan 2 sdm adonan susu kemudian aduk rata.

4.

Tuang semuanya ke dalam adonan susu dan aduk rata.

5.

Angkat dan dinginkan. Vanili dapat ditambahkan setelah.

Anda mungkin juga menyukai