Anda di halaman 1dari 4

Singkong/Ubi Kayu

Produk pangan yang dapat dikembangkan dari ubi kayu sangatlah banyak yaitu gaplek, tiwul
instan, beras singkong (Rasi), tepung tapioka (tepung pati singkong), tepung singkong, dan
tepung mocaf (tepung singkong yang difermentasi), serta krupuk opak

Cara Membuat Tiwul

BAHAN-BAHAN

350 gram singkong yang sudah dikeringkan


150 gram Gula merah
200 gram kelapa parut
2 lembar daun pandan yang panjangnya sekitar 20 cm, diikat simpul
1 Lembar daun pisang
350 ml gelas air
Garam secukupnya

CARA MEMASAK
1. Singkong yang sudah dikeringkan (gaplek) ditumbuk sampai jadi seperti tepung,
kemudian percikkan sedikit air, lalu tumbuk lagi sampai didapatkan butiran kecil-kecil.
Sisihkan dahulu, karena ini merupakan bahan utamanya.
2. Panaskan dandang atau kukusan, jangan lupa alasi dengan menggunakan daun pisang.
3. Masukkan butiran kecil singkong tadi ke dalam dandang.
4. Tambah gula merah yang sudah diserut di atas gaplek, harus rata ya, tapi nggak semua
kena gula merahnya juga nggak apa-apa, lalu kukus selama kurang lebih 1 jam, kemudian
angkat.
5. Setelah itu kukus kelapa parut bersama dengan daun pandan dan tambakan garam
secukupnya, selama kurang lebih 15 menit, kemudian angkat angkat.
6. Nasi tiwul siap disajikan bersama dengan kelapa parut.
.
Ubi Jalar
Ubi jalar merupakan salah satu jenis makanan yang mampu menunjang program
perbaikan gizi masyarakat. Nilai kalorinya cukup tinggi, yaitu 123 kalori/100 gram. Alternatif
produk pangan yang dapat dikembangkan dari ubi jalar menjadi olahan pangan setengah jadi,
yaitu pati ubi jalar, gaplek (irisan ubi jalar kering), maupun tepung ubi jalar.
Tepung ubi jalar memiliki daya simpan lama dan dapat digunakan sebagai bahan baku dalam
industri makanan. Tepung ubi jalar dibuat dari sawut atau chip kering dengan cara digiling
dan di-ayak.
Tepung ubi jalar dapat digunakan untuk pengganti tepung beras sampai dengan 20%
dalam pembuatan bihun. Tepung ubi jalar juga dapat digunakan sebagai bahan pembuatan
kue, misalnya kue kering, kue lapis, dan cake.

Cara Membuat Tepung ubi jalar


Bahan :
1. Ubi jalar
2. Air untuk mencuci dan merendam
Alat :
1. Baskom untuk wadah ubi jalar saat mencucinya dan hasil parutannya
2. Pisau/peller untuk mengupas ubi jalar
3. Parutan untuk memarut atau mengecilkan ukuran ubi jalar
4. Kain untuk memeras/memisahkan pati ubi jalar dengan ampasnya
5. Ayakan untuk hasil pengeringan pati ubi jalar
Proses pembuatan tepung ubi jalar
1. Ubi jalar dicuci bersih. Pencucian dapat dilakukan di bawah air yang mengalir.
2. Ubi jalar dikupas dengan pisau atau peller (pisau pengupas), kemudian dicuci
bersih.
3. Ubi jalar diparut halus hingga membentuk seperti bubur kasar.
4. Bubur ubi jalar diberi air lalu diperas. Caranya dengan ditaruh pada kain saringan
lalu diperas.
5. Bubur ubi jalar yang diperas akan mengeluarkan sari patinya. Peraslah bubur ubi
jalar terus menerus sampai air ampas ubi jalar bening, tanda saripati ubi jalar
sudah habis yaitu perbandingan ubi jalar : air = 1:2
6. Biarkan sari pati ubi jalar mengendap selama 3 jam. Maka aka terlihat saripati di
bagian bawah, dan air bening diatasnya. Buanglah air bening dengan sendok
perlahan-lahan. Kemudian jemur di sinar matahari hingga sampai kering
7. Sari pati basah akan kering dan menjadi tepung pati. Lalu tepung pati ubi jalar
diayak untuk memisahkan butiran-butiran yang bukan bagian dari tepung pati.
Beras
Padi menjadi beras merupakan hasil pertanian sebagai makanan pokok sehari-hari pada
kebanyakan penduduk di dunia. Selain karbohidrat, beras juga mengandung protein, vitamin
dan mineral. Berbagai pengolahan dari beras menjadi hasil olahan pangan setengah jadi
antara lain kerupuk gendar, rengginang, tepung beras, bihun, beras instan dan masih banyak
lagi yang lainnya.
Cara Membuat Rengginang
Bahan :
250 gram beras ketan, cuci bersih lalu rendam dalam air selama 1 jam
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
100 ml air
Haluskan :
2 siung bawang putih
1 sdt terasi bakar
CARA MEMBUAT RENGGINANG :
1. Kukus beras ketan, minimal selama 15 menit. Sisihkan.
2. Campur bumbu halus, garam, gula pasir, dan air. Aduk rata. Rebus sampai mendidih.
Tambahkan beras ketan. Aduk sampai meresap.
3. Kukus minimal selama 30 menit atau hingga matang.
4. Angkat dan bentuk sesuai selera, lalu letakkan di atas tampah. Jemur.
5. Setelah satu sisi kering, balik rengginang agar kering merata.
6. Goreng dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai
matang.
.
Jagung
Selain untuk pengadaan pangan dan pakan, jagung juga banyak digunakan sebagai
bahan dalam industri makanan, minuman, kimia dan farmasi. Ditinjau dari komposisi kimia
dan kandungan nutrisi, jagung mempunyai prospek untuk dikembangkan sebagai pangan dan
bahan baku industri.
Cara membuat tepung jagung
1. Pilihlah jagung yang sudah tua.

2. Jemurlah tongkol jagung sampai kering agar mudah melepaskan biji jagung dari
tongkolnya.

3. Bila telah kering, lepaskan biji jagung dari tongkolnya.

4. Haluskan menggunakan blender sampai halus atau menjadi tepung.

5. Ayaklah menggunakan penyaring untuk memisahkan tepung yang halus dan yang masih
kasar.

6. Blender kembali tepung yang masih kasar agar semua tepung yang kita dapat bertekstur
halus.

7. Jemur kembali tepung yang telah kita peroleh jika dirasa masih lembab.

8. Tepung siap digunakan untuk menjadi olahan lain.

Anda mungkin juga menyukai