Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN AGAMA

MADRASAH ALIYAH NEGERI 2 SUNGAI PENUH


Jln. Arif Rahman Hakim No. 21 Desa Gedang Telp.(0748) 21397Kode Pos : 37114
e-mail : man2sungaipenuh@yahoo.com Website : Man2spn.sch.id
SUNGAI PENUH

NASKAH SOAL UJIAN MIDLE SEMESTER GENAP


KELAS X IS
MATA PELAJARAN EKONOMI

1. Sebutkan tiga inti ilmu ekonomi!


2. Sebutkan runag lingkup teori ekonomi
3. Apakah yang dimaksud dengan Ekonomi Mikro?
4. Bagai mana cara pemerintah mengatasi pengangguran?
5. Sebutkan fokus masalah dan teori ekonomi Makro
6. Apakah yang dimaksud dengan pendapatan nasioanal?
7. Sebutkan Faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan Nasional?
8. Jelaskan perbedaan antara PDB dan PNB
9. Manfaat apa yang diperoleh dengan mengetahui perhitungan pendapatan
nasioanal?
10. Bagai manakah hubungan pendapatan nasional dengan pendapatan per kapita

KUNCI JAWABAN
MID GENAP 2014/2015
EKONOMI KELAS X IS

1. Ekonomi Deskriptif, teori ekonomi, dan ekonomi terapan.


2. Teori ekonomi Makro, dan teori ekonomi Mikro
3. Ilmu ekonomi yang melihat dan menganalisis kegiatan ekonomi dengan cara melihat bagian-
bagian kecil dari keseluruhan kegiatan pertekonomian.
4. a. Membuka lapangan kerja baru
b. Melarang investor dalam negeri melakukan investasi keluar negeri
c. Menetapkan kebijakan pembangunan ekonomi
5. Pertumbuhan ekonomi, ketidak stabilan kegiatan ekonomi, Pengangguran, Inflasi, neraca
perdagangan dan neraca pembayaran
6. Pendapatan Nasional Adalah Jumlah pendapatan Masyarakat suatu negara dalam periode tertentu
biasanya satu tahun
7. a. Kualitas dan keberadaan faktor produksi
b. tingkat teknologi
c. Tingkat investasi
d. Tingkat Bunga
e. Pengeluaran Pemerintah
f. Peningkatan Eksport
g. Pendapatan atau ramalan perekonomian masa datang

8. Bedanya PDB dan PNB adalah PDB merupakanjumlah produk barang dan jasa yang dihasilkan
oleh unit-unit produksi dalam suatu negara dalam satu tahun, termasuk juga barang atau jasa
yang dihasilkan perusahaan/orang asing diwilayah negara. Sedangkan PNB adalah jumlah
barang atau jasa yang dihasilkan oleh penduduk warga negara pada suatu negara, baik yang
tinggal dalam negeri maupun yang berada diluar negeri.
9. Mengetahui tingkat kemakmuran, mengikuti struktur perekonomian, mengetahui tingkat
pertumbuhan ekonomi dan merumuskan tingkat kebijakan pemerintah dalam perencanaan
pembangunan
10. Jika pendapatan Nasional naik , maka pendapatan per kapita juga akan naik dengan asumsi
jumlah penduduk tetap, atau sebliknya.

Anda mungkin juga menyukai