Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL KEGIATAN KARANG TARUNA

RT O6

I. PENDAHULUAN

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang masih melimpahkan rahmat, taufik, dan hidayah-Nya kepada
kita semua. Sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan kita nabi Muhammad SAW yang
dapat kita jadikan suritauladan dalam kehidupan.

Kami pemuda dan pemudi RT 06 sangat memerlukan pembinaan dan bimbingan dari Bapak dan Ibu
dalam bidang keorganisasian, keimanan, dan ilmu pengetahuan guna memperlancar perjalanan kami dalam
menjalankan kewajiban.

Kegiatan dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-67 kami pemuda
RT 06 bermaksud menyelenggarakan perlombaan-perlombaan. Dalam hal ini, kami sangat memerlukan bantuan
baik moral maupun material demi terlaksananya kegiatan tersebut.

II. NAMA KEGIATAN

Kegiatan yang akan kami selenggarakan bernama : Peringatan hari ulang tahun Republik Indonesia ke-67

III. WAKTU

Kegiatan yang akan di selenggarakan oleh pemuda RT 06 Insya Allah akan dilaksanakan pada :

Hari : Ahad

tanggal : 26 Agustus 2012

IV. PELAKSANAAN

Adapun pelaksanaan kegiatan ini sudah di tetapkan oleh segenap panitia yaitu bertempat di depan Masjid Al-
Falakh, Sukorejo, Banyubiru, Widodaren, Ngawi.

V. PESERTA

Peserta dalam kegiatan ini adalah anak-anak dan dewasa. Bagi anak-anak di tetapkan usia SMP kebawah dan
bagi dewasa tidak ada ketentuan usia.
VI. SUSUNAN PANITIA

Terlampir

VII. JENIS PERLOMBAAN

Terlampir

VIII. ANGGARAN DANA

Terlampir

IX. PENUTUP

Hal-hal mengenai pelaksanaan yang di anggap dengan tata tertib kegiatan dan lain-lain akan di tambahkan untuk
lebih sempurnanya kegiatan ini.

Sukorejo, 13 Agustus 2012

Ketua Panitia Sekretaris

Wardoyo Indah Wulansari

Mengetahui Ketua RT 06 Ketua Pemuda

Sarindi M.Irfan
SUSUNAN PANITIA

PenanggungJawab : Irfan

Ketua Panitia : Wardoyo

Sekretaris : 1. Indah

2. Aisyah

Bendahara : 1. Ayu

2. Saroh

Sie. Acara : -. Aisyah -. Yeni

-. Abidun -. Muyas

-. Ikul -. Binti

-. Darmanto -. Laela

Sie. Perlengkapan : -. Rofik -. Eka

-. Erwin -. Sukron

-. NurMuslih -. Aris

-. Nurrohman -. Rokim

-. Agil -. Alvin

-. Dimas -. Kiki

-. Ibnu -. Rahma

-. Irul -. Rizal
JENIS PERLOMBAAN

v Pecah Air

v Gigit Logam

v Masukkan Pensil dalam Botol

v Ambil Bendera

v Oper Tepung

v Balap Karung

v Nyanyi + Joget

v Panjat Pinang
ANGGARAN DANA

Pemasukan

1.1 Uang Kas : Rp 200.000,-

1.2 Iuran Masyarakat : Rp 200.000,-

Pengeluaran

2.1 Plastik : Rp 5.000,-

2.2 Bendera : Rp 5.000,-

2.3 Rafia : Rp 5.000,-

2.4 Tepung : Rp 20.000,-

2.5 Hadiah : Rp 400.000,-

2.6 Sekretariat : Rp 50.000,-

2.7 Logam : Rp 40.000,-

2.8 Lain-lain : Rp 50.000,-

Saldo

Pemasukan : Rp 400.000,-

Pengeluaran : Rp 575.000,-

Rp -175.000

Anda mungkin juga menyukai