Anda di halaman 1dari 2

Nama : David Hon

NIM : 20090755

DAMPAK SOSIAL YANG DITIMBULKAN OLEH MASYARAKAT TERHADAP

PENDERITA HIV/AIDS

I. LATAR BELAKANG
Penyakit HIV dan AIDS yang 30 tahun lalu sama sekali belum dikenal, saat ini

sudah sangat memprihatinkan kelangsungan hidup manusia. Epidemi AIDS telah

menyebar dengan sangat cepat dan melanda hampir seluruh Negara di dunia.
Saat ini Indonesia mengalami epidemi yang berkembang paling cepat di Asia.

Walaupun prevalensi HIV diantara orang dewasa secara umum masih rendah, namun

sudah mencapai tingkat yang cukup tinggi dikalangan tertentu, seperti Penasun

(pengguna narkoba suntik) dan pekerja seks komersial.


Pada tahun 2004 kasus AIDS ditemukan di 16 provinsi, namun pada tahun

2007 hingga sekarang telah di temukan diseluruh Indonesia.


Sampai dengan Agustus 2011, Dinas Kesehatan Pontianak melaporkan jumlah

penderita HIV (+) 3.183 orang, AIDS 1.539 orang, dan meninggal 373 orang di

Kalimantan Barat.
Rasio kasus HIV/AIDS antara laki-laki dan perempuan adalah 2:1. Faktor

resiko penularan HIV/AIDS adalah melalui Heteroseksual, jarum suntik,

Homoseksual, Waria, Perinatal, Biseksual, dan klien.


Kumulatif kasus HIV-AIDS tertinggi dilaporkan pada kelompok umur 25-49

tahun 2218 kasus, disusul kelompok umur 15-16 tahun 1152 kasus 20, dan kelompok

umur -24 tahun 1046 kasus.


Proporsi kasus AIDS yang terbanyak pada usia 25-49 mengimplikasikan

bahwa terjadinya transmisi dan penularan virus HIV terjadi antara kurun waktu 5-10

tahun sebelumnya yaitu pada usia 15-39. Hal itu perlu mendapatkan perhatian yang

serius mengingat sampai saat ini penyakit ini mempunyai dampak sosial yang sangat

tinggi dan berimplikasi terhadap masa depan anak bangsa.


Akademi Keperawatan Dharma Insan merupakan salah satu institusi

pendidikan kesehatan pada bidang Keperawatan di Pontianak, yang menciptakan

tenaga kesehatan guna untuk mengemban tanggung jawab meningkatkan kesehatan

masyarakat Indonesia, khususnya di provinsi Kalimantan Barat.


Melalui institusi ini saya selaku mahasiswa Akademi Keperawatan Dharma

Insan Pontianak bermaksud meneliti dampak sosial yang ditimbulkan oleh masyarakat

terhadap penderita HIV/AIDS di Indonesia khususnya provinsi Kalimanatan Barat,

Kota Madya Pontianak.


HIV (Human Immunodeficiency Virus) adalah virus penyebab AIDS yang

menyerang sistem kekebalan tubuh manusia sehingga tidak mampu melindungi diri

dari serangan penyakit lain. AIDS ( Acquired Immuno Deficiency Syndrom) adalah

kumpulan dari beberapa gejala penyakit akibat menurunnya sistem kekebalan tubuh

yang disebabkan oleh HIV.


HIV/AIDS sering dikaitkan dengan prilaku yang tidak baik. Banyak

masyarakat awam menganggap HIV/AIDS dapat menularkan virus tersebut dengan

aktivitas sehari-hari, sehingga membuat masyarakat takut dan membuat stigma

bahwa penderita HIV/AIDS harus dihindari.


Hal tersebutlah yang membuat saya selaku mahasiswa Akademi Keperawatan

Dharma Insan Pontianak ingin meneliti dampak sosial yang ditimbulkan oleh

masyarakat terhadap penderita HIV/AIDS.

Anda mungkin juga menyukai