Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Sekolah : SDIT Nurussaadah


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
Kelas / Semester : VI / 1
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

A. STANDAR KOMPETENSI:
5. Memahami saling hubungan antara suhu, sifat hantaran dan kegunaan benda.

B. KOMPETENSI DASAR:
5.1 Membandingkan sifat kemampuan menghantarkan panas dari berbagai benda.

C. INDIKATOR
5.1.1 Menjelaskan kemampuan benda dalam menghantarkan panas.
5.1.2 Mempraktikan kemampuan menghantar panas dari berbagai benda.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN:
Siswa mampu menjelaskan kemampuan benda dalam menghantarkan panas.
Siswa dapat membandingkan sifat kemampuan menghantarkan panas dari berbagai benda
melalui demonstrasi.

E. MATERI:
Hantaran Panas Benda

F. METODE PEMBELAJARAN:
Ceramah
Demontrasi
Penugasan

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN:
Kegiatan Awal
Apersepsi dan Motivasi
- Mengajak semua siswa berdoa untuk mengawali pelajaran.
- Guru mengabsen siswa.
Kegiatan Inti
Eksplorasi
- Siswa mengamati gambar Panci dapat menghantarkan panas
- Siswa melakukan tanya jawab dengan guru seputar gambar tersebut.
- Guru menyampaikan materi kemampuan benda menghantarkan panas.
- Guru meminta siswa untuk mempraktikkan benda menghantarkan panas.
Elaborasi
- Siswa dibagi dalam beberapa kelompok masing-masing kelompok 5 anak.
- Siswa mempersiapkan alat dan bahan yang diperintahkan oleh guru pada pertemuan
sebelumnya.
- Guru memberikan lembar kerja siswa untuk dikerjakan oleh masing-masing kelompok.
- Masing-masing kelompok melaksakan tugas yang tertera pada lembar kerja siswa.
- Guru membimbing jalannya demonstrasi tersebut.
- Setelah semuanya selesai, masing-masing perwakilan kelompok menyumpulkan hasil karya
diskusi kelompoknya.
Konfirmasi
- Guru memberikan pertanyaan untuk memantau pemahaman siswa mengenai materi yang
telah dipelajari.
- Guru mengkonfirmasi/ meluruskan materi tentang kemampuan benda dalam menghantarkan
panas.
Kegiatan Penutup
- Bersama-sama dengan peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran
- Melakukan penilaian dan/atau refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan secara
konsisten dan terprogram.
- Menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya.

H. ALAT DAN SUMBER:


White Board
Spidol
Lembar Kerja
Standar isi
Buku IPA untuk SD/ MI Kelas 6
Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Pusat Pebukuan Depdiknas. 2006. Karya
Sulistyowati,dkk.
I. PENILAIAN:
Teknik
Indikator Pencapaian Bentuk Instrumen Contoh Instrumen
Penilaian
Membandingkan Teknik tes: Objektif tes,
kemampuan kerjasama lembar kerja siswa Soal
menghantarkan panas diskusi
dari berbagai benda Bentuk :
jawaban
tertulis

Cikarang Utara, 24 Juni 2015


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mapel IPA

Drs. H. Harun Al-Rasyid Mutmainah, S.Pd.


NIP : 19650203 198610 1 005 NIP : 19620203 201810 2 003
MATERI

Kamu tentu pernah memasak air di dalam panci. Air yang akan
kamu minum harus dimasak terlebih dahulu. Panci untuk memasak
biasanya terbuat dari alumunium. Alumunium banyak digunakan
karena dapat menghantarkan panas dengan baik. Benda apa saja yang
dapat menghantarkan panas dengan baik? Bagaimana sifat dari benda-
benda itu? Temukan jawabannya dalam bab ini.

A. Kemampuan Menghantarkan Panas pada Benda


Panas disebut juga kalor. Panas atau kalor merupakan satu bentuk energi. Dikenal dengan
istilah energi panas. Temperatur atau suhu adalah ukuran panas atau dinginnya suatu benda.
Temperatur atau suhu disebut juga derajat panas. Alat pengukur suhu adalah termometer. Panas
atau kalor dapat merambat atau berpindah. Perpindahan kalor terjadi dari benda yang lebih panas ke
benda yang lebih dingin. Benda yang mampu menghantarkan panas disebut konduktor. Benda yang
tidak mampu menghantarkan panas disebut isolator. Contoh benda yang bersifat konduktor, antara
lain berbagai jenis logam dan teflon. Contoh benda yang bersifat isolator, antara lain plastik, kain,
kertas, dan gabus.
B. Lembar Kerja Siswa

Anda mungkin juga menyukai