Anda di halaman 1dari 1

BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Dari pelaksanaan tugas akhir Sistem Pointing Antena Grid Berbasis Aplikasi
Android, dapat disimpulkan sebagai berikut:
1. Kuat Sinyal yang didapat dari pengarahan menggunakan Aplikasi Pointing
Antena Grid sebesar 48dB pada pemancar 1 dan 29 dB pada pemancar 2
mendekati pengarahan secara manual. Dengan ketinggaian masing-masing
antena kurang lebih 20 m dari permukaan tanah.
2. Mekanik dapat menahan beban antena dengan bobot antena kurang dari 2 kg.
3. Aplikasi Pointing Antena Grid memiliki fitur untuk meremote pergerakan antena
baik ke kanan, kiri, atas dan bawah yang terdapat pada icon tampilan awal.
4. Pengguna aplikasi Pointing Antena Grid hanya dapat digunakan ketika Bluetooth
tersambung dengan alat yang telah dibuat.
5. Aplikasi Pointing Antena Grid mampu mengerakan antena sebesar 1,8 derajat
dari posisi awal setiap satu kali penekanan pada icon yang tersedia.

5.2 Saran
Berdasarkan tugas akhir yang telah dibuat, masih terdapat kekurangan pada alat.
Untuk itu perlu dilakukan beberapa penambahan agar sistem dapat bekerja lebih baik
dengan cara sebagai berikut:
1. Menambahkan sistem pengoperasian Pointing Antena Grid sehingga dapat
digunakan pada semua jenis smartphone seperti symbian, android, windows,
iphone dan lain-lain.
2. Memodifikasi motor stepper yang digunakan agar mampu menahan berat antena
yang lebih besar, sehingga dapat digunakan pada antena yang mempunyai berat
yang cukup besar.
3. Menambahkan panjang mekanik agar antena dapat bergeser lebih leluasa ketika
dipasang di tower.

97

Anda mungkin juga menyukai