Anda di halaman 1dari 1

Pesatnya pembangunan perumahan berbanding lurus dengan berkurangnya lahan

hijau sebagai daerah resapan air. Kajian dilakukan terhadap salah satu perumahan di
kota Bandung yang bertujuan untuk mengetahui dan memahami tentang seberapa
besar keberadaan Ruang Terbuka Hijau resapan air di kawasan tersebut. Metode
penelitian yang digunakan dalam kajian ini adalah metodologi evaluasi yang
dilakukan untuk menilai sebuah perumahan dengan kriteria sustainable site terhadap
ruang terbuka hijau. Kajian ini diharapkan dapat menjadi rekomendasi dalam
mengetahui dan memahami penerapan kriteria sustainable site pada perumahan The
Green Hill Cluster Citra Green Dago, Bandung dan terletak di daerah konservasi air
Bandung.

Anda mungkin juga menyukai