Anda di halaman 1dari 10

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Karya ilmiah adalah laporan tertulis dan diterbitkan yang memaparkan hasil
penelitian atau pengkajian yang telah dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim
dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan dan ditaati oleh
masyarakat keilmuan. Menurut Eko Susilo, M karya tulis ilmiah merupakan suatu
karangan atau tulisan yang diperoleh sesuai dengan sifat keilmuannya dan didasari
oleh pengamatan, peninjauan, penelitian dalam bidang tertentu, disusun menurut
metode tertentu dengan sistematika penulisan yang bersantun bahasa dan isinya
dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya/ keilmiahannya.
Jenis karya ilmiah berdasarkan penyebarannya dibedakan atas karya tulis
ilmiah yang dipublikasikan dan karya ilmiah yang tidak dipublikasikan. Karya
tulis ilmiah dipublikasikan adalah yang dipublikasikan pada saat pertemuan
ilmiah atau melalui media cetak seperti jurnal, buku, monografi dan prosiding.
Publikasi karya tulis ilmiah tersebut dapat bersifat terbatas untuk kalangan
tertentu dapat juga bersifat umum atau komersial. Sedangkan karya tulis ilmiah
tidak dipublikasikan adalah karya tulis ilmiah yang hanya didokumentasikan
diperpustakaan. Karya tulis ilmiah yang tidak dipublikasikan meliputi laporan:
penelitian dosen, penelitian mahasiswa, kegiatan mahasiswa dan tugas akhir
mahasiswa program diploma.

1.2 Tujuan
Mahasiswa diharap mampu:
a. Memahami berbagai karya tulis ilmiah
b. Membedakan jenis karya tulis ilmiah yang dipublikasikan dan yang
tidak dipublikasikan.
BAB 3
HASIL DAN PEMBAHASAN
Karya ilmiah adalah laporan tertulis dan diterbitkan yang memaparkan hasil
penelitian atau pengkajian yang telah dilakukan oleh seseorang atau sebuah tim
dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan dan ditaati oleh
masyarakat keilmuan. Menurut Eko Susilo, M karya tulis ilmiah merupakan suatu
karangan atau tulisan yang diperoleh sesuai dengan sifat keilmuannya dan didasari
oleh pengamatan, peninjauan, penelitian dalam bidang tertentu, disusun menurut
metode tertentu dengan sistematika penulisan yang bersantun bahasa dan isinya
dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya/ keilmiahannya.
Hal-hal yang harus ada dalam karya tulis ilmiah antara lain:
1. Karya tulis ilmiah memuat gagasan ilmiah lewat pikiran dan alur
pikiran.
2. Keindahan karya tulis ilmiah terletak pada bangun pikir dengan unsur-
unsur yang menyangganya.
3. Alur pikir dituangkan dalam sistematis dan notasi.
4. Karya tulis ilmiah terdiri dari unsur-unsur: kata, angka, tabel dan gambar
yang mendukung alur pikir yang teratur.
5. Karya tulis ilmiah harus mampu mengekspresikan asas-asas yang
terkandung dalam hakikat ilmu dengan mengindahkan kaidah-kaidah
kebahsaan.
6. Karya tulis ilmiah terdiri dari serangkaian narasi (pencitraan), eksposisi
(paparan), deskripsi (lukisan) dan argumentasi (alasan).
Ciri-ciri karya tulis ilmiah:
1. Objektif.
Keobjektifan ini menampak pada setiap fakta dan data yang
diungkapkan berdasarkan kenyataan yang sebenarnya, tidak
dimanipulasi.
2. Netral.
Kenetralan ini bisa terlihat pada setiap pernyataan atau penilaian bebas
dari kepentingan-kepentingan tertentu baik kepentingan pribadi maupun
kelompok.
3. Sistematis.
Uraian yang terdapat pada karya ilmiah dikatakan sistematis apabila
mengikuti pola pengembangan tertentu, misalnya pola urutan,
klasifikasi, kausalitas, dan sebagainya.
4. Logis.
Kelogisan ini bisa dilihat dari pola nalar yang digunakannya, pola nalar
induktif atau deduktif.
5. Menyajikan fakta (bukan emosi atau perasaan).
Setiap pernyataan, uraian, atau simpulan dalam karya ilmiah harus
faktual, yaitu menyajikan fakta.
6. Tidak Pleonastis.
Maksudnya kata-kata yang digunakan tidak berlebihan alias hemat kata-
katanya atau tidak berbelit-belit (langsung tepat menuju sasaran).

Jenis karya ilmiah berdasarkan penyebarannya dibedakan atas karya tulis


ilmiah yang dipublikasikan dan karya ilmiah yang tidak dipublikasikan.
A. Karya tulis ilmah dipublikasikan.
Karya tulis ilmiah dipublikasikan adalah yang dipublikasikan pada saat
pertemuan ilmiah atau melalui media cetak. Publikasi karya tulis ilmiah tersebut
dapat bersifat terbatas untuk kalangan tertentu dapat juga bersifat umum atau
komersial. Karya tulis ilmiah yang dipublikasikan meliputi jurnal, buku, poster,
makalah ilmiah, monografi dan prosiding.
1. Jurnal
Jurnal adalah salah satu terbitan berkala yang berisi artikel ilmiah hasil
penelitian atau kajian teoretis dalam bidang ilmu tertentu. Jurnal harus
memiliki International Series Serial Number (ISSN) yang diperoleh dari
pusat Dokumentasi Ilmiah Indonesia-Lembaga Ilmu pengetahuan
Indonesia (PDII-LIPI). Jurnal dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu
jurnal tidak terakreditasi dan terakreditasi. Contoh jurnal: Agrin
Karakteristik Agroekologi Garut (Marantha arundinaceae L.) Pulau
Madura terdapat pada halaman 59.
2. Buku
Buku ajar/modul merupakan buku yang spesifik ditunjukkan untuk
mendukung terselenggarakannya pelaksanaan proses belajar mengajar
pada mata kuliah tertentu berdasarkan kurikulum yang berlaku. Buku ajar
harus dilengkapi dengan kompetensi yang ingin dicapai pada setiap topik
pembahasan. Contoh buku Budidaya Umbi-Umbian padat Nutrisi yang
ditulis oleh Budi Setyawan.

3. Poster
Poster adalah salah satu bentuk visualisasi dari makalah hasil penelitian
yang disajikan dalam kegiatan seminar. Poster harus mampu menyimpan
pesan atau informasi kepada khalayak sasaran yang dituju secara jelas,
menarik, kronologis dan tidak menimbulkan makna ganda. Contoh poster
Poster Katalog Juara-Juara Anthurium Nasional.

4. Makalah Ilmiah dan Artikel Ilmiah


Makalah adalah karya ilmiah yang disampaikan dalam saat pertemuan
ilmiah penyusunannya berasal dari hasil penelitian atau kajian teoretis.
Pada umumnya format makalah yang diseminarkan sudah dalam bentuk
artikel ilmiah. Artikel ilmiah adalah karya ilmiah yang pada dasarnya
merupakan hasil penelitian atau kajian teoretis yang dimuat dalam majalah
ilmiah dengan disiplin ilmu tertentu atau jurnal. Contoh artikel Pangan
Media Komunikasi dan Informasi.

5. Prosiding
Prosiding adalah kumpulan makalah atau artikel ilmiah yang telah
diseminakan dalam forum ilmiah. Contoh prosiding Seminar dan Ekspo
Perbenihan Nasional tahun 2015.
6. Monografi
Monografi adalah buku yang membahas satu bagian dari suatu ilmua atau
mengenai topik tertentu yang relatif spesifik. Monografi dapat merupakan
rangkuman hasil penelitian (banyak orang) dalam bidang tertentu.
Buku, monografi dan prosiding harus memiliki International Series Book
Number (ISBN). Penjelasan rinci mengenai cara penulisan buku dan monografi
diterbitkan secara terpisah dan dapat dijadikan suplemen bagi staf pengajar yang
berminat menjadi penulis buku profesional.

B. Karya Tulis Ilmiah Tidak Dipublikasikan


Karya tulis ilmiah yang tidak dipublikasikan adalah karya ilmiah yang
hanya didokumentasikan di perpustakaan. Karya tulis ilmiah tidak dipublikasikan
meliputi: laporan TA/PUM/Skripsi, laporan penelitian dosen dan laporan kegiatan
mahasiswa.
1. Laporan TA mahasiswa diploma
Laporan Tugas Akhir (TA) mahasiswa program diploma adalahkarya
ilmiah yang ditulis oleh mahasiswa pogram diploma sebagai salah satu
syarat untuk menyelesaikan studi pada program yang bersangkutan.
Laporan tugan akhir mahasiswa program diploma (D3 dan D4) adalah
Laporan Proyek Usaha Mandiri (PUM) atau Topik Perorangan/Penelitian
(TP). Contoh TA Aplikasi Sistem Bagi Hasil Sebagai Strategi Bisnis Pada
Pujasera Pumanisa PT. Bhakti Agung Pratama Semarang yang disusun
oleh Dwi sulistia caesar permana yang merupakan salah satu mahasiswa
Universitas Diponegoro Semarang.

2. Laporan penelitian dosen


Laporan penelitian dosen adalah karya ilmiah yang merupakan bentuk
akhir kegiatan penelitian yang dilakukan oleh dosen. Contoh penelitian
dosen Pemantauan Peningkatan Kemampuan Pengenalan Hewan
Berkaki Empat Dengan Program Pembelajaran Interatif Bagi Siswa
Autis.
3. Laporan kegiatan mahasiswa
Laporan kegiatan mahasiswa adalah karya ilmiah yang melaporkan
tentang kegiatan mahasiswa program diploma 3 dan diploma 4 untuk
memenuhi salah satu syarat akademik dan bukan sebagai tugas akhir.
Kegiatan mahasiswa yang dilaporkan adalah kuliah kerja, baik yang
dilakukan melalui kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL). Contoh
laporan PKL Sistem Kearsipan Surat Dinamis Dinas Pendidikan
Provinsi Jawa Tengan Menggunakan Visual Basic 6.0 dan MYSQL
disusun oleh Lucky Triohandoko yang merupakan salah satu mahasiswa
Universitas Negeri Semarang.
4. Laporan penelitian mahasiswa
Laporan penelitian mahasiswa adalah karya ilmiah berbentuk skripsi,
tesis dan disertai yang ditulis oleh mahasiswa S1, S2 dan S3. Laporan
tersebut merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar akademik
sesuai dengan stratanya. Contoh penelitian mahasiswa dalam bentuk
skripsi Daya Lentur (Resilience) Anak Asuh di Panti Sosial Asuhan
Yogyakarta Tahun 2011 disusun oleh Hariyanto yang merupakan
mahsiswa Universitas Negeri Yogyakarta.

BAB 4
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Karya ilmiah adalah laporan tertulis dan diterbitkan yang memaparkan
hasil penelitian atau pengkajian yang telah dilakukan oleh seseorang atau
sebuah tim dengan memenuhi kaidah dan etika keilmuan yang dikukuhkan
dan ditaati oleh masyarakat keilmuan.
Jenis karya ilmiah berdasarkan penyebarannya dibedakan atas karya tulis
ilmiah yang dipublikasikan dan karya ilmiah yang tidak dipublikasikan.
Karya tulis ilmiah dipublikasikan adalah yang dipublikasikan pada saat
pertemuan ilmiah atau melalui media cetak seperti jurnal, buku, monografi
dan prosiding. Karya tulis ilmiah yang tidak dipublikasikan meliputi
laporan: penelitian dosen, penelitian mahasiswa, kegiatan mahasiswa dan
tugas akhir mahasiswa program diploma.
DAFTAR PUSTAKA

Buku Kerja Praktek Mahasiswa (BKPM) untuk prodi Produksi Tanaman


Hortikultura semester 3 tahun ajaran 2017.

https://id.wikipedia.org/wiki/Karya_ilmiah. Diakses hari Jumat 3 Maret 2017


pukul 15.30.

https://girlycious09.wordpress.com/tag/macam-macam-karya-ilmiah/. Diakses
hari Jumat 3 Maret 2017 pukul 15.30.

http://ikarizkisafitri.blogspot.co.id/2013/05/pengertian-laporan-jenis-jenis-
karya_8119.html. Diakses hari Jumat 3 Maret 2017 pukul 15.30.

Anda mungkin juga menyukai