Anda di halaman 1dari 9

SOAL SELEKSI OSN

1. Teori Horald Urey menyatakan bahwa jika terjadi loncatan listrik dan
radias sinar kosmis dengan zat-zat kimia di atmosfer akan terbentuk....
a. Glukosa
b. Karbohidrat
c. Lemak
d. Asam amino
2. Ketika bayi baru lahir beratnya 3 kg, setelah 1 bulan beratnya menjadi 4
kg. Hal ini merupakan ciri makhluk hidup yaitu ....
(a) tumbuh
(b) nutrisi
(c) berkembang
(d) berkembangbiak
3. Sewaktu Ahmad melakukan pengamatan lapangan di sekitara Gunung
Pangrango, Bogor, Jawa barat, menemukan organisme dengan ciri-ciri
sebagai berikut: berklorol, multiseluler, sel diliputi oleh dinding sel,
prokariota. Organisme tersebut termasuk ....
(a) lumut
(b) bakteri
(c) alga hijau
(d) alga biru

4. Organel sel yang berlabel R berfungsi sebagai


tempat ....
(a) sintesis protein
(b) oksidasi makanan
(c) mengeluarkan zat dari dalam sel
(d) transportasi hasil sintesis protein

5. Indonesia memiliki 13 dari 54 jenis burung rangkong yang ada di dunia.


Karena itu Indonesia menjadi negara Asia terpenting dalam pelestarian
burung rangkong. Dari 13 jenis tersebut, Rangkong Sumba adalah yang
paling langka dan satu dari satwa yang paling terancam di dunia.
Berdasarkan survei yang dilakukan dan tinjauan survei-survei
sebelumnya, diperkirakan populasi Rangkong Sumba (Rhyticeros
everetti) yang tersisa
di habitat aslinya adalah 4100 ekor. Salah satu usaha untuk menghentikan
penurunan populasi rangkong adalah ....
(a) melakukan penangkaran secara ex-situ
(b) memperbaiki habitat tempat hidupnya
(c) rehabilitasi program burung rangkong
(d) pembuatan sarang buatan pada habitat aslinya

6. Rekayasa reproduksi dengan cara mengubah urutan informasi genetik di


dalam kromosom akan menghasilkan
individu baru yang bersifat ....
(a) Seragam, lebih baik, dan lebih banyak dalam waktu yang cepat
(b) Bervariasi, lebih baik, dan sedikit dalam waktu yang lama
(c) Bervariasi, lebih baik dan lebih banyak dalam waktu yang cepat
(d) Seragam, lebih baik, dan sedikit dalam waktu yang lama

7. Perhatikan gambar berikut!

Bagian yang pada umumnya


berfungsi sebagai tempat ber-
langsungnya fotosintesis ditunjukan
oleh nomor ....
(a) 1 dan 2
(b) 2 dan 3
(c) 3 dan 4
(d) 4 dan 5
8. Orang yang bergolongan darah A tidak mungkin mendonorkan darahnya
kepada orang yang bergolongan darah B karena akan terjadi
penggumpalan darah. Hal ini terj adi karena ....
(a) aglutinogen A akan bertemu dengan agglutinin a
(b) aglutinin b akana bertemu dengan aglutinogen B
(c) aglutinogen B akan bertemu dengan aglutinin b
(d) aglutinin a akan bertemu dengan aglutinin b
9. Lauk kesukaan Ali sewaktu makan adalah daging dan minumnya susu
karena keduanya banyak mengandung lemak dan protein. Enzim-enzim
yang terlibat dalam pencemaan di usus halus adalah ....
(a) ptialin dan rennin
(b) tripsin dan amylase
(c) lipase dan pepsin
(d) pepsin dan rennin

10.Salah satu kegiatan ekstra kurikuler yang diikuti Syauqi di sekolahnya


adalah bela diri. Untuk melatih tenaga dalam, dia menggunakan
pernafasan perut. Mekanisme inspirasi pernafasan perut adalah ....
(a) otot antartulang rusuk berkontraksi - tulang rusuk terangkat - rongga
dada membesar - volume rongga dada membesar - tekanan udara rongga
dada turun - udara luar masuk ke paru - paru
(b) diafragma berkontraksi - volume rongga dada besar - tekanan udara
rongga dada menurun - uadara luar masuk ke paru-paru
(c) otot antartulang rusuk ralaksasi - tulang rusuk turun - rongga dada
mengecil - volume rongga dada kecil - tekanan udara rongga dada besar -
udara keluar dari paru2
(d) diafragma relaksasi - volume rongga dada turun - tekanan udara
rongga dada membesar - udara dari paru-paru keluar

11. Pernyataan di bawah ini yang merupakan perkembangbiakan tak kawin

buatan adalah
a. penyerbukan padi oleh angin
b. pertunasan pada rumpun padi
c. penyerbukan vanili oleh manusia
d. penyetekan pada pohon kembang sepatu

12. Endosperma sebagai tempat cadangan makanan, pada tumbuhan


Angiospermae terbentuk dari hasil pembuahan.....
A. inti generatif 1 dengan sel telur
B. inti generatif 2 dengan sel telur.
C. inti generatif 1 dengan inti kandung lembaga sekunder
D. inti generatif 2 dengan inti kandung lembaga sekunder

13. Data ciri bunga sebagai berikut:


i. serbuk sari ringan dan banyak
ii. kepala sari menggantung
iii. kepala putik berperekat
iv. mahkota bunga berwarna putih
Penyerbukan yang terjadi pada bunga dengan ciri tersebut adalah .
A. antropogam
B. anemogami
C. centomogami
D. hidrogami

14. Ubur ubur dan Obelia berkembangbiak secara vegetatif dengan


A. Pertenogenesis
B. Fragmentasi
C. Tunas
D. Membelah diri

15. Peristiwa di mana sel telur tanpa dibuahi dapat berkembang menajdi
individu
baru disebut
A. metagenesis
B. metamorfosis
C. partenogenesis
D. padogenesis

16.Perhatikan tabel berikut!


No Besaran Satuan
(1) Percepatan m/s2
(2) Massa kg
(3) Massa jenis kg/m3
(4) Usaha joule
(5) Waktu sekon

Kelompok besaran turunan dan satuannya dalam Sistem Internasional


ditunjukkan oleh nomor .
A. (1), (2), dan (4)
B. (1), (3), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)

17.Sebuah benda diukur dengan jangka sorong yang ditunjukkan oleh gambar
di bawah, maka panjang benda adalah .

A 4,75 cm C. 5,50 cm
B 4,76 cm D. 5,53 cm

18.Perhatikan gambar berikut!.

400 g
8 cm Q Q 100g

2 cm
300 g
4 cm

Berdasarkan hasil pengukuran massa dan volume maka diketahui bahwa


massa jenis balok Q adalah .
A. 800 kg/m3
B. 8000 kg/m3
C. 10.200 kg/m3
D. 12.500 kg/m3
19.Perhatikan gambar pengukuran suhu zat menggunakan
thermometer skala Fahrenheit berikut!. Jika suhu zat cair 860F
tersebut kita ukur dengan menggunakan termometer berskala
Celcius dan termometer berskala kelvin maka akan
menunjukkan suhu .
A. 250C dan 303K
B. 300C dan 305 K
C. 300C dan 303 K
D. 3030C dan 30 K
20.Gambar berikut menunjukkan grafik antara suhu dan waktu dari sebongkah
es yang dipanaskan.
Jika kalor jenis es = 2100 J/kg0C, kalor lebur es = 340000 J/kg0C, kalor jenis
air = 4200 J/kg0C dan massanya 300 gram, maka jumlah kalor yang
diperlukan untuk meleburkan es menjadi air pada titik leburnya (proses A
C) adalah . 0C
A. 3.150 Joule 20 D
B. 25.200 Joule
C. 105.150 Joule B C
0
D. 130.350 Joule
-5 A

21.Air yang massanya 300g dipanaskan hingga mengalami kenaikkan suhu dari
0oC sampai 10oC. Jika kalor jenis es = 2.100 J/(kgC), kalor jenis air 4.200 J/
(kgC), dan kalor lebur es = 340.000 J/kg, maka pada saat perubahan suhu
tersebut diperlukan kalor sebanyak .
a. 6,3 kilojoule
b. 12,6 kilojoule
c. 83,1 kilojoule
d. 102,0 kilojoule

22.Suatu kereta api bergerak dengan kecepatan tetap 54 km/jam, melewati


jembatan yang panjangnya 180 meter. Jika panjang deretan kereta api 60
meter, maka lamanya kereta api menyeberangi jembatan adalah .
A. 12 detik C. 16 detik
B. 14 detik D. 18 detik

23.Perhatikan gambar berikut!


30 dm2

30N 20N
50 dm2

A B

50 dm2

40N 30N
30 dm2

C D
Hubungan tekanan yang diberikan besi pejal A, B, C dan D terhadap lantai
adalah .
A. P benda A > P benda B > P benda C > P benda D
B. P benda A < P benda B < P benda C < P benda D
C. P benda A = P benda B = P benda C = P benda D
D. P benda A = P benda D < P benda C = P benda D

24.Perhatikan gambar!
Lantai B

25 cm

25 cm

25 cm
Lantai A

Badut yang tubuhnya bermassa 60 kg ingin menaiki tangga dari lantai A ke


lantai B seperti
S tampak pada gambar . jika percepatan gravitasi bumi 10 m/s2,
0,6
0,2 0,4 maka usaha yang dilakukan badot sebesar .
A. 225 Joule C. 200 Joule
B. 300 Joule D. 450 Joule
9m

G
F

E
C
B
D

A
25.Perhatikan gambar rambatan gelombang di bawah ini!
Berikut ini parameter tentang gelombang tersebut:
1) panjang gelombang 6 m
2) periode 0,4 s
3) frekuensi 2,5 Hz
4) cepat rambat gelombang 10 m/s

Parameter gelombang yang benar adalah .


A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 1), 3), dan 4)
D. 2), 3), dan 4)

26.Sebuah meja dikenai gaya sebagai berikut.


Jika percepatan meja 2 m/s2 dan g = 10 m/s2, maka massa benda sebesar.
A. 30 kg 100 N
80 N
B. 70 kg
C. 110 kg
D. 500 kg
40 N

27.Seorang astronaut dapat mendengarkan dengan baik suara musik ketika


diputar di bumi. Ketika sampai di bulan dan musik di putar ulang ternyata
suara music tersebut tidak dapat didengar. Hal ini disebabkan .
A. bulan tidak memiliki cahaya, tetapi memantulkan cahaya sendiri
B. besar gaya gravitasi bulan seperenam gaya gravitasi bumi
C. di permukaan bumi terdapat udara, sedangkan di bulan hampa udara
D. bulan sebagai satelit bumi yang bersama-sama bumi mengelilingi
matahari

28.Sebuah benda diletakkan 4 cm di depan lensa cembung yang memiliki jarak


fokus 6 cm. Letak bayangan adalah ....
A. 12 cm di depan lensa
B. 12 cm di belakang lensa
C. 24 cm di depan lensa
D. 24 cm di belakang lensa

29.Dua hambatan identik ketika dirangkai seri hambatan totalnya menjadi 100
, ketika dirangkai paralel hambatan totalnya menjadi ....
A. 10
B. 25
C. 50
D. 200

30. PLN menetapkan tarif Rp 400,00 per kWh, energi listrik yang disuplainya.
Sebuah rumah tangga menggunakan 5 lampu pijar, masing-masing 100 Watt
selama 5 jam setiap harinya. Biaya pemakaian energi listrik selama 1 bulan
( 30 hari ) yang harus dibayar sebesar setelah dikenakan pajak 10 % adalah
.
A. Rp 30.000,00
B. Rp 33.000,00
C. Rp 36.000,00
D. Rp 40.000,00

Anda mungkin juga menyukai