Anda di halaman 1dari 1

Paulo Dybala Percaya Diri Bawa Juventus Juara Liga Champions

Bomber Juventus, Paulo Dybala optimis jika tim yang saat ini dia bela bisa memenangkan
trofi Liga Champions musim 2016-2017. Bagi Dybala, Juventus adalah sebuah skuat yang
sangat solid dan sudah pasti bisa bersaing dengan tim tim raksasa kawasan Eropa.
Beberapa tim yang sudah berhasil masuk dalam posisi perempat final tidak ingin
bertemu dengan kami. Karena mereka ingin mendapatkan peluang lebih besar untuk
memenangi trofi Liga Champions ujar Dybala.
Kami berhasil bermain di level yang sama dengan klub klub besar Eropa lainnya sejak
Liga Champions musim ini di mulai. Jika kami berhasil melaju ke babak berikut berarti
kami sudah setara dengan Real Madrid, Bayern Munchen dan juga Barcelona tambah
Dybala. Dybala juga mengatakan jika dirinya akan sangat bangga jika bisa
memenangkan trofi Liga Champions pada musim keduanya bersama Juventus.
Penyerang yang baru berusia 21 tahun ini juga melontarkan pujian kepada teman 1
timnya di Juventus.
Saat ini adalah musim kedua saya bersama Juventus, jika saya berhasil membawa tim
saya Juventus memenangkan Turnamen Liga Champions, ini akan menjadi pengalaman
yang sangat luar biasa karena saya saat ini masih berusia sangat muda ungkap Dybala.
Semua yang bermain di Juventus sangat hebat, bahkan ada yang sudah pernah
mendapatkan trofi Liga Champions. Kami yakin kami akan menang karena kami semua
menginginkan trofi ini jelas Dybala.
I Bianconeri memiliki peluang cukup besar untuk mendapatkan tiket perempat final Liga
Champions karena pada leg pertama mereka sudah berhasil mengalahkan Porto dengan
Skor 2-0 pada 22 Februari 2017 di Estadio do Dragao. Saat ini mereka sedang
mempersiapkan diri untuk menjalani leg kedua melawan Porto di depan public mereka
sendiri pada Rabu 15 Maret 2017 WIB. Dalam laga ini mereka hanya perlu mendapatkan
hasil imbang untuk mendapatkan tiket babak selanjutnya.

Anda mungkin juga menyukai