Anda di halaman 1dari 1

A.

Sinopsis
Progam feature televisi ini dilatar belakangi karena ingin memberitahu tentang informasi
tentang jamu tradisional untuk anak-anak yaitu jamu cekok, walaupun banyak obat-
obatan dari dokter yang bermunculan tetapi warga Yogyakarta masih mempercayakan
kesehatan anaknya dengan memberikan jamu tradisional. Dan juga agar penonton atau
audience mengerti dan mengetahui apa itu jamu cekok. Pada episode kali ini Pojok Kota
Pelajar akan membahas tentang Jamu Cekok.

Sequence 1. Dibuka dengan seorang host yang akan memberikan opening program
tentang episode kali ini. Bertempatkan di Jl. Bridgen Katamso, Yogyakarta untuk
menerangkan bahwa ada jamu tradisional untuk anak-anak. Pada sequence ini host mulai
mencari tempat yang menjual jamu cekok.

Sequence 2. Pada sequence ini ketika sang host sedang mencari tempat penjual jamu
cekok, sang host juga melakukan wawancara acak/voxpop dengan masyarakat sekitar
mengenai jamu cekok. Setelah itu, sang host kembali mencari tempat yang menjual jamu
cekok.

Sequence 3. Sudah berganti latar, sang host akhirnya menemukan tempat yang menjual
jamu cekok. Kemudian sang host mencoba jamu cekok, setelah itu sang host mulai
penasaran dengan khasiat dari jamu cekok lalu sang host mencoba menanyakannya
dengan pembuat jamu cekok.

Sequence 4. Pada sequence ini masuk tahap wawancara dengan pembuat jamu cekok
yang sudah menekuni membuat jamu cekok selama beberapa tahun. Pada sequence 4 ini,
lebih menceritakan tentang sejarah, perkembangan dan khasiat dari jamu cekok. Selain
itu, host juga megunjungi dokter untuk melakukan wawancara tentang manfaat jamu
cekok untuk kesehatan anak-anak.

Sequence 5 Setelah itu sang host menarik kesimpulan tentang keberadaan dan keeksisan
jamu cekok pada perkembangan zaman modern ini lalu sang host melakukan closing
program.

Anda mungkin juga menyukai