Anda di halaman 1dari 1

GANGGUAN DELUSIONAL

Usia onset gangguan delusional biasanya antara usia 40-55 tahun; tetapi, gangguan
ini dapat terjadi kapan saja dalam periode geriatrik. Waham dapat mengambil
banyak bentuk, yang tersering adalah bersifat kejar (persecutory). Pasien yakin
bahwa mereka sedang dimata-matai. Orang dengan gangguan delusional mungkin
menunjukan kekerasan terhadap orang yang dicurigai mengikutinya. Pada beberapa
kasus mereka mengunci dirinya sendiri diruangan dan hidup secara terkurung.
Waham somatic, dimana orang yakin bahwa mereka menderita penyakit yang
mematikan, juga terjadi pada lanjut usia. Pada satu penelitian terhadap orang yang
berusia lebih dari 65 tahun, ide kejar pervasive ditemukan pada 4 persen dari
sampel tersebut.

Gangguan delusional terjadi dibawah stress fisik atau psikologis pada orang yang
rentan dan mungkin dicetuskan oleh kematian pasangan, kehilangan pekerjaan,
pension, isolasi social, keadaan finansial yang tidak baik, penyakit medis, atau
pembedahan yang menimbulkan kecacatan, gangguan penglihatan, dan ketulian.
Waham mungkin juga menyertai penyakit lain seperti demensia tipe Alzheimer,
gangguan penggunaan alcohol, skizofrenia, gangguan depresif, dan gangguan
bipolar I yang perlu disingkirkan. Sindrom delusional mungkin diakibatkan oleh
medikasi yang diresepkan atau merupakan tanda awal tumor otak.

Prognosis adalah cukup baik pada sebagian besar kasus, dengan hasil yang terbaik
dicapai melalui kombinasi psikoterapi dan farmakoterapi. Gangguan delusional
dengan onset lambat yang dinamakan parafrenia adalah ditandai oleh waham kejar.
Gangguan ini timbul selama beberapa tahun dan tidak dengan demensia. Beberapa
peneliti yakin bahwa ganggian merupakan varian dari skizofrenia yang pertama kali
bermanifestasi setelah usia usia 60 tahun. Pasien dengan riwayat keluarga
skizofrenia menunjukkan peningkatan parafrenia

Penatalaksanaan

Phenothiazine

Alifatik

Chlorpromazine 30-300 mg/hari

Triflupromazine 1-15 mg/hari

Piperazin

Perphenazine 8-32 mg/hari

Trifluoperazine 1-15 mg/hari

Fluphenazine 1-10 mg/hari

Anda mungkin juga menyukai