Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Asuhan masa nifas sangat diperlukan dalam periode ini karena merupakan
masa kritis. Diperkirakan bahwa 60 % kematian ibu akibat kehamilan terjadi setelah
persalinan, dan 50 % kematian masa nifas terjadi dalam 24 jam pertama
(Prawirohardjo, 2006 : 122).
Perawatan post partum dimulai sebenarnya sejak kala uri dengan
menghindarkan adanya kemungkinan-kemungkinan perdarahan post partum, dan
infeksi (Wiknjosastro, 2006 : 242).
Di masa lampau perawatan puerperium sangat konservatif, dimana puerpera
diharuskan tidur terlentang selama 40 hari. Dampak sikap demikian pernah dijumpai
di surabaya,terjadi adhesi antara labium minus dan labiummayus kanan kiri,dan telah
berlangsung hampir enam tahun.Kini perawatan puerperium lebih aktif dengan di
anjurkan untuk melakukan mobilisasi dini (Manuaba, 1998 : 193).
Masa nifas adalah dimulai setelah melakukan kelahiran dan berakhir ketika alat-
alat reproduksi kembali seperti keadaan semula sebelum hamil. Masa nifas
berlangsung kira-kira enam minggu (Prawirohardjo, 2006: 122).
Karena adanya penjabaran teori di atas, maka tertarik untuk mengambil judul
Asuhan Kebidanan Pada Ny.S Usia 20 tahun P1001 AB000 postpartum Spt. B hari
ke-1 dengan nifas normal.

B. TUJUAN PENULISAN
1. Tujuan Umum
Mahasiswa mampu mengkaji, mengidentifikasi dan melaksanakan Asuhan
Kebidanan Pada Ny.S Usia 20 tahun P1001 AB000 postpartum Spt. B hari ke-1
dengan nifas normal sesuai dengan 7 langkah Varney.
2. Tujuan Khusus
Diharapkan mahasiswa mampu:
a. Melakukan pengumpulan data sampai analisa
b. Mengidentifikasi diagnosa dan masalah
c. Mengidentifikasi diagnosa dan masalah potensial
d. Mengidentifikasi kebutuhan segera
e. Merencanakan asuhan kebidanan
f. Melaksanakan asuhan kebidanan yang telah direncanakan
g. Mengevaluasi tindakan yang telah dilakukan
C. SISTEMATIKA PENULISAN
Bab I : Pendahuluan
1.1. Latar Belakang
1.2. Tujuan Penulisan
1.3. Sistematika Penulisan
Bab II : Tinjauan Pustaka
2.1 Konsep Masa Nifas
2.2. Konsep/Manajemen Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas
Bab III : Tinjauan Kasus
Bab IV: Pembahasan
Bab V : Penutup
5.1 Kesimpulan
5.2 Saran
Daftar Pustaka

Anda mungkin juga menyukai