Anda di halaman 1dari 3

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Di era zaman tekonologi yang semakin maju sekarang ini, masyarakat


mengalami transformasi baik dalam segi ilmu pengetahuan maupun
teknologi. Hal tersebut membuat modernisasi, yaitu proses menuju
masyarakat modern semakin cepat. Masyarakat modern menurut
Soerjono Soekanto secara garis besar memiliki ciri-ciri salah satunya
adalah berisfat terbuka terhadap pengalaman-pengalamb baru dan
penemuan baru. Mereka memang lebih bersikap menerima perubahan
dalam setiap waktu sehingga peka terhadap masalah-masalsha yang
terjadi di lingkungannya. Namun, semakin majunya teknologi dana ilmu
pengetahuanyang terjadi, semakin banyak pula permasalahan ekonomi
sosial yang terjadi di suatu negara. Meningkatnya pertumbuhan
masyarakat tetapi tidak diiringi dengan pertumbuhan lapangan kerja yang
tersedia memicu timbulnya masalah-masalah sosial seperti tingginya
tingkat pengangguran dan kriminalitas. Lapangan kerja yang ada juga
tidak mencukupi kebutuhan. Hal itu juga didasarkan karena minimnya skill
sehingga tenaga kerja tidak mamupu bersaing dalam dunia kerja. Oleh
karena itu, masyarakat membuat suatu program usaha kecil menengah
dimana mereka dapat berwirausaha menciptakan lapangan kerja sendiri
dan membantu perekonomian keluarga. UKM memiliki peran penting
dalam perekonomian Indonesia. Sektor UKM telah terbukti cukup tangguh
dalam ikut membangun perekonomian, ketika terjadi krisis ekonomi pada
tahun 1998, hanya sektor UKM yang mampu bertahan dari runtuhnya
perekonomian Indonesia lalu. Mudradjad Kuncoro dalam Harian Bisnis
Indonesia pada tanggal 21 Oktober 2008 mengemukakan bahwa UKM
terbukti tahan terhadap krisis dan mampu survive karena, pertama, tidak
memiliki utang luar negeri. Kedua, tidak banyak utang ke perbankan
karena mereka dianggap unbankable. Ketiga, menggunakan input lokal.
Keempat, berorientasi ekspor. Selama 1997-2006, jumlah perusahaan
berskala UKM mencapai 99% dari keseluruhan unit usaha di Indonesia.
Alasan kenapa UKM dapat bertahan di tengah krisis antara lain
karena ukm memproduksi barang dan jasa yang dapat dijangkau oleh
masyarakat dengan pendapatan yang tidak terlalu tinggi. Selain itu,
modal yang diperoleh dari UKM bukan modal pinjaman dari Bank sehingga
UKM tidak terpengaruh oleh suku bunga bank yang tinggi dan tidak
terkena imbasnya dari terpuruknya sistem perbankan pada saat itu. UKM
dapata dinilai sebagai solusi dari perekonomian yang sehat dan
membantu pemerintah dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi serta
mengaja stabilitas dalma sistem ekonomi . Oleh karena itu, kita sebagai
mahasiswa ekonomi ingin mengadakan kegiatan program hibah bina
desa dimana nantinya kita akan terjun secara langsung melihat proses
ukm itu seperti apa. Program Hibah Bina Desa bertujuan untuk
menumbuhkan kepedulian mahasiswa untuk berperan aktif dalam
pembangunan melalui program pengabdian kepada masyarakat. Kita juga
akab membantu mengatasi permasalahan ekonomi melalui upaya
penignkatan wawan dan pengetahuan warga setempat di desa tersebut.

Dalam Program Hibah Bina Desa , kita memilih UKM Gerabah


Kasongan karena Ukm tersebut merupakan kawasan desa wisata yang
menghasilkan produk seni kerjainan gerabah sebagai mata pencaharian
penduduk setempat. Ada anggapan bahwa kegiatan industri kecil
berkembang secara musiman. Pada saat produk lagi musim di pasaran
maka semua usaha juga menghasilkan produk yang sama, akibatnya
masyarakat akan jenuh dan malah merugikan unit usaha . UKM Kasongan
mampu tetap ada karena kemampuannya untuk mengembangkan produk
yang bervariasi dalam memenuhi kebutuhan di pasar. Selain itu, UKM
Kasongan memilik potensi dan kualaiats ekspor sehingga dapat
menembus pasar internasional sesuai dengan tujuan dati Program Hibah
Bina Desa yaitu ekonomi kreatif.

Rumusan Masalah

Melihat latar belakang yang telah disampaikan maka kelompok kami akan
merumuskan masalah yang akan dibahasa dalam program ini sebagai
berikut :
1. Bagaimana UKM Gabah Kasongan dapat meningkatkan pendapatan
masyarakat dan menjadi industri kreatif
2. Bagaimana sistem pembuatan dan penyusunan laporan keuangan
UKM Gabah Kasongan guna meningkatkan wawasan masyarakat
akan pentingnya laporan keuangan dalam suatu usaha

Tujuan
1. UKM Gabah Kasongan mampu meningkatkan pendapatan
masyarakat dan memenuhi tujuan dari UKM yaitu menciptakan
ekonomi kreatif
2. UKM Gabah Kasongan mampu menyusun laporan keuangan secara
mandiri dan transparan.

Anda mungkin juga menyukai