Anda di halaman 1dari 4

TUGAS ARUS LAUT

INTERPRETASI ARUS

Disusun oleh:
Ryan Hertindo
26020215120015
Oseanografi A

Dosen Pengampu:
Dr. Anindya WS, ST, MSc
NIP. 195907241987031003

DEPARTEMEN OSEANOGRAFI
FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN
UNIVERSITAS DIPONEGORO
SEMARANG
2017
Wind Vector & Current Vector
Data di iatas merupakan data arahnya angin dan data arahnya arus yang di peroleh dari situs
NASIONAL OCEANIC AND ATMOSPERIC ADMINISTRATION di peroleh gambar seperti di atas yang
menunjukkan arah arus dan arah angin di laut pasifik di 0 North dan 140 West pada tanggal 1 Januari
1993 sampai 31 Desember 1993 diambil selama rentang per 5 hari. Dari gambar ini dapat di lihat bahwa
arah angin dari bulan Januari sampai dengan bulan Desember pada tahun 1993 dominan dari arah
tenggara menuju ke barat laut, juga pada timur laut ke arah barat daya dengan kecepatan 0 sampai 2 ms -
1
.

Sedangkan arah vector arus seperti yang terlihat pada vector yang terbentuk pada kedalaman
10m arus yang di pengaruhi oleh angin terjadi pada bulan Mei hingga Desember, dan lebih condrong
mengikuti angin yaitu dari arah tenggara menuju barat laut serta arah timur laut menuju barat daya. Pada
kedalaman 25m dengan arah vector yang sama dengan kedalaman 10m tapi yang membedakan yaitu
terjadi sejak bulan Januari hingga Desember. Pada kedalaman 45m sama halnya arah vecktor yang
condong ke arah tenggara menuju barat laut serta arah timur laut menuju barat daya. Pada kedalaman
80m dan kedalaman 120m memiliki arah vector yang sama seperti kedalaman 10m, 25m, dan 45m tetapi
yang bebrbeda disini adalah semakin dalam suatu perairan maka pengaruh arus terhadap angin semakin
kecil juga semakin dalam perairan arah vector juga semakin pedek.

Angin adalah faktor yang membangkitkan arus, arus yang ditimbulkan oleh angin mempunyai
kecepatan yang berbeda menurut kedalaman. Kecepatan arus yang dibangkitkan oleh angin memiliki
perubahan yang kecil seiring pertambahan kedalaman hingga tidak berpengaruh sama sekali. Angin
yang berhembus di permukaan perairan dapat mengakibatkan adanya arus equatorial counter current
yang disebabkan oleh angin, yaitu arus yang terjadi pada daerah ekuator dimana angin sangat lemah
yang jika dilihat pada gambar tidak terlalu nampak karena arah dan kurvanya yang tidak teratur. Selain
itu adanya pengaruh arus Ekman yang di pengaruhi namun pada dasarnya kurva tersebut menunjukkan
bahwa pergerakannya yang paling mendominasi menuju ke arah Barat Laut.

Anda mungkin juga menyukai