Anda di halaman 1dari 1

3.

4 Lingkage sebagai bentuk kolektif


Seperti telah dikemukakan terdahulu, kelompok teori lingkage memperhatikan
susunan dan hubungan bagian-bagian kota satu dengan yang lainnya. Roger
Trancik membandingkan dinamika itu seperti suatu komposisi musik dengan suatu
sistem datum. Dan Francis Ching memakai istilah yang sama dengan definisi berikut
ini:
Suatu datum diartikan sebagai suatu garis, bidang atau ruang acuan untuk
menghubungkan unsur-unsur lain di dalam suatu komposisi. Datu mengorganisir
suatu pola acak unsur-unsru melalui ketertaturan kontinuitas dan kehadirannya yang
konstan. Sebagai contoh, garis-garis lagu berfungsi sebagai suatu datum yang
memberi dasar visual untuk membaca not dan irama nada-nada yang ada secara
relatif.
Garis-garis lagu adalah suatu datum konstan yang menyiapkan suatu bingkai
ciptaan pada seorang komponis. Itu sama halnya dengan lingkungan perkotaan,
karena suatu datum (atau kesamaan) yang bersifat spasial akan berfungsi sebagai
landasan tertentu. Contoh datum yang bersifat spasial adalah sebuah garis lahan-
lahan, suatu aliran gerakan yang diarahkan, sebuah sumbu yang bersifat
organisasional atau sebuah sisi kelompok bangunan. Sebetulnya bentuk dan pola
datum perkotaan sudah banya k sekali. Ching mengamati dengan baik, bahwa
sebagai pengatur yang efektif, sebuah garis datum harus memiliki kontinuitas visual
untuk menembus atau melintasi semua unsur yang diorganisir sebagai figure yang
dapat merangkum atau mengumpulkan semua unsur-unsur yang terorganisir di
dalam lingkungannya. Jika demikian, garis datum yang spasial itu menunjukan suatu
sistem penghubung yang perlu dipertimbangkan seandainya ada suatu tambahan
atau perubahan massa atau ruang di dalam lingkungannya.

Anda mungkin juga menyukai