Anda di halaman 1dari 23

PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

JUDUL PROGRAM
PEMBARUAN ENERGI LISTRIK DENGAN MEMANFAATKAN
WILAYAH PETIR SEBAGAI PENGHASIL LISTRIK DI INDONESIA

BIDANG KEGIATAN:
PKM-GAGASAN TERTULIS

Diusulkan oleh:

Wiwin Astutik 140322602168/ 2014


Ulwiyatus Saadah 140322603477/ 2014
Umi Faidhoh 150322601267/ 2015

UNIVERSITAS NEGERI MALANG


MALANG
2016
PENGESAHAN PKM GAGASAN TERTULIS

1. Judul kegiatan : Pembaruan Energi Listrik


dengan Memanfaatkan Wilayah Petir Sebagai
Penghasil Listrik di Indonesia
2. Bidang kegiatan : PKM-GT
3. Ketua pelaksana
a. Nama Lengkap : Wiwin Astutik
b. NIM : 140322602168
c. Jurusan : Fisika
d. Universitas : Universitas Negeri Malang
e. Alamat Rumah dan No. Hp : Dsn.
Betengrowo RT 05 RW 04 Ds. Sumberejo
Kec. Rengel Kab. Tuban 62371,
087859170748
f. Alamat E-mail : wiwin_aa@yahoo.co.id
4. Anggota Pelaksana : 2 orang
5. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar : Daeng Achmad Suaidi, S.Si, M. Kom
b. NIDN : 0027026903
c. Alamat Rumah dan No. Hp : Jl. Kejawan
Gebang III, Surabaya 60114, 085646035953

Malang, 29 Februari 2016


Menyetujui,
Wakil Dekan III Ketua Pelaksana Kegiatan

Dr. Fatchur Rahman, M.Si Wiwin Astutik


NIP. 196512081991031005 NIM. 140322602168

Wakil Rektor III


Bidang Kemahasiswaan Dosen Pendamping

Dr. Syamsul Hadi, M.Pd, M.Ed Daeng Achmad Suaidi, S.Si, M.Kom

NIP. 196108221987031001 NIDN. 0027026903

2
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ......................................................................................... i


LEMBAR PENGESAHAN.............................................................................. ii
DAFTAR ISI ..................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................ iv
RINGKASAN ................................................................................................... v
PENDAHULUAN
Latar Belakang........................................................................................... 1
Tujuan ........................................................................................................ 1
Manfaat....................................................................................................... 2
GAGASAN
Kondisi Kekinian....................................................................................... 2
Solusi yang pernah ditawarkan ............................................................... 3
Gagasan Terbaru ....................................................................................... 3
Pihak yang terkait ..................................................................................... 5
Langkah-Langkah Strategis..................................................................... 5
KESIMPULAN ................................................................................................. 6
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 7
LAMPIRAN
Lampiran 1. Biodata Ketua, Anggota, dan Dosen Pembimbing
Lampiran 2. Susunan Organisasi Tim Penyusun dan Pembagian Tugas
Lampiran 3. Surat Pernyataan Ketua Tim

3
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Peta Distribusi Petir di Dunia.......................................................... 2

Gambar 2.2 Sketsa Alat....................................................................................... 4

Gambar 2.3 Pengelompokan Wilayah ................................................................ 5

Gambar 2.4 Skema Kerja.................................................................................... 6

4
PEMBARUAN ENERGI LISTRIK DENGAN MEMANFAATKAN
WILAYAH PETIR SEBAGAI PENGHASIL LISTRIK DI INDONESIA
Wiwin Astutik, Ulwiyatus Saadah, Umi Faidhoh
Jurusan Fisika Fakultas FMIPA Universitas Negeri Malang
Jl. Semarang No. 5 Malang

RINGKASAN
Energi merupakan hal yang paling penting dalam kehidupan manusia,
terutama energi listrik. Seiring perkembangan zaman kebutuhan energi semakin
besar sedangkan sumber energi yang menyediakan semakin menipis. Hal ini
menjadi masalah serius bagi manusia, karena tanpa ada energi kegiatan manusia
akan terhambat. Oleh karena itu, perlu adanya pembaruan energi, khususnya
energi listrik. Salah satu sumber energi listrik terbarukan yang diketahui yaitu
energi listrik tenaga petir. Indonesia sendiri dikenal sebagai negara yang memiliki
wilayah yang intensitas terjadinya petir tinggi. Apabila dikelola dengan benar
petir yang awalnya membahayakan karena sambarannya ini akan menjadi lebih
bermanfaat karena dapat menyediakan sumber energi listrik yang melimpah.
Pembangunan alat penampung petir di setiap wilayah yang memiliki
intensitas petir yang tinggi dapat membantu menyediakan sumber energi listrik
yang melimpah. Selain itu, pemanfaatan petir tersebut juga dapat mengurangi
bahaya dari sambaran petir yang sering menyebabkan kerusakan-kerusakan besar
atau bahkan kematian. Semakin banyak alat penampung petir ini bangun di
wilayah Indonesia maka akan semakin melimpah sumber enrgi listrik yang
didapatkan.

Kata kunci : Petir, energi, listrik.

5
1

PENDAHULUAN
Latar Belakang
Energi merupakan hal yang tidak dapat dipisahkan dalam
kehidupan manusia. Sampai saat ini sumber energi utama manusia berupa
bahan bakar yang banyak didapatkan dari kekayaan alam. Sumber energi
tersebut semakin lama akan semakin terbatas seiring meningkatnya
kebutuhan energi bagi manusia. Disamping itu pesatnya perkembangan
teknologi juga menjadi pengaruh penting dalam kebutuhan energi. Hal ini
dapat diamati dari banyaknya kegiatan manusia yang melibatkan barang-
barang elektronik dan juga mesin-mesin industri. Barang-barang hasil
perkembangan teknologi tersebut pastinya tidak akan berjalan tanpa
adanya energi. Energi yang sering digunakan disini yaitu energi listrik.
Sumber energi listrik tersebut perlu mendapatkan alternatif baru agar dapat
memenuhi standar kebutuhan energi yang digunakan manusia. Saat ini
sumber energi listrik terbarukan yang belum banyak digunakan salah
satunya adalah energi listrik tenaga petir.
Indonesia merupakan wilayah yang dikenal sebagai wilayah rawan
petir. Kukuh Ribudiayanto, 2015 mengatakan bahwa intensitas petir tinggi
terjadi di beberapa wilayah Indonesia baik bagian timur maupun bagian
barat. Selama ini petir telah menjadi hal yang membahayan di musim
penghujan. Sambaran petir banyak memakan korban baik bangunan
maupun makhluk hidup. Dari tahun ke tahun korban dari sambaran petir di
wilayah tertentu semakin meningkat (Sukirno, 2016). Inilah pendorong
diperlukannya meminimalisir bencana tersebut dengan mengubah petir
menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat sekitarnya dan bukan
lagi menjadi sesuatu yang membahayakan.
Dalam menanggapi masalah-masalah tersebut diatas, penulis
mengharapkan dapat memanfaatkan petir di berbagai daerah di wilayah
Indonesia tersebut dengan mengubahnya menjadi energi listrik yang
nantinya dapat digunakan untuk mensuplai energi di sekitar daerah
masing-masing. Sehingga, selain untuk memperbaharui energi upaya ini
juga di maksudkan mengurangi bencana yang diakibatkan oleh sambaran
petir baik dalam bentuk kerusakan bangunan hingga menghilangkan
nyawa makhluk hidup. Petir yang awalnya menyambar secara acak akan
dipusatkan pada tempat-tempat tertentu mengikuti dimana alat
penampung petir dibangun dan energinya di tampung untuk dialirkan
sebagai sumber energi listrik bagi wilayah disekitarnya.

Tujuan
Tujuan dari karya ini adalah untuk memanfaatkan energi petir di
wilayah berintensitas petir tinggi di Indonesia sebagai sumber energi listrik
untuk mencukupi kebutuhan energi listrik yang semakin meningkat seiring
berkembangnya teknologi.
2

Manfaat
Manfaat dari gagasan ini antara lain:
1. Dapat menawarkan adanya sumber energi listrik terbarukan yang
melimpah.
2. Dapat meminimalisasi bahaya sambaran petir.

GAGASAN
Kondisi Kekinian Pencetus Gagasan
Energi merupakan hal yang tidak dapat dipisahkan dalam
kehidupan manusia. Perkembangan teknologi yang semakin pesat
memiliki peran penting dalam bertambahnya kebutuhan energi. Hal ini
dapat dilihat banyaknya kegiatan manusia yang melibatkan barang-barang
elektronik dan juga mesin-mesin industri. Barang-barang hasil teknologi
tersebut pastinya tidak akan berjalan tanpa adanya energi. Energi yang
sering digunakan disini yaitu energi listrik. Sumber energi tersebut perlu
mendapatkan alternatif baru agar dapat memenuhi standar kebutuhan
energi yang digunakan manusia. Energi terbarukan yang belom banyak
digunakan yaitu energi listrik tenaga petir.

Gambar 2.1 Peta Distribusi Petir di Dunia


(Sumber: NASA)

Gambar diatas adalah Peta Distribusi Petir di Dunia, daerah hitam


di Afrika Tengah adalah tempat terjadinya petir dengan intensitas tertinggi
di dunia. Diikuti dengan yang berwarna merah, oranye dan kuning adalah
daerah dengan intensitas petir tinggi, sedangkan daerah yang berwarna
putih atau berwarna biru adalah daerah dengan intensitas rendah. Dari
gambar diatas terlihat Indonesia termasuk dalam kategori daerah dengan
intensitas petir tinggi.
Menurut Prof Dr Ir H Djuheri, MM, salah satu daerah di Indonesia yaitu wilayah
Bogor, Jawa Barat pernah mencatat sebagai wilayah yang memiliki sambaran
petir per tahun tertinggi di dunia per harinya, yaitu sekitar 322 hari atau 88 persen
per tahun. Selain wilayah Bogor, Jawa Barat ada beberapa wilayah lain yang juga
termasuk sebagai wilayah Indonesia yang intensitas petir tinggi. Untuk wilayah
3

bagian timur diantaranya yaitu Manado, Ternate, bagian Timur Nusa Tenggara
Timur dan daerah kepala burung Papua, sedangkan untuk beberapa wilayah
bagian barat diantaranya yaitu Medan, Tasikmalaya, Bojonegoro dan Sampang
(Kukuh Ribudiayanto, 2015).
Petir memiliki energi sangat tinggi sehingga jika mengenai sasaran
yang salah pasti akan menyebabkan bencana dan banyak kerugian. Dari
tahun ke tahun korban dari sambaran petir di wilayah tertentu diIndonesia
semakin meningkat (Sukirno, 2016). Menurut Guru Besar Bidang Ilmu
Teknik Fisika, Universitas Nasional (Unas), Prof Djuheri, kilatan petir
mengandung muatan listrik 100 juta volt. Energi sebesar itu dapat
memanaskan suhu udara hingga mencapai 40 ribu derajat Celsius. Dapat
dibayangkan hal yang akan terjadi jika petir tersebut menyambar makhluk
hidup. Inilah pendorong diperlukannya meminimalisir bencana tersebut
dengan mengubah petir menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat
sekitarnya dan bukan lagi menjadi sesuatu yang membahayakan.

Solusi yang pernah ditawarkan


Pada wilayah yang memiliki intensitas petir yang tinggi biasanya
memanfaatkan alat penangkal petir untuk mengurangi resiko sambaran
petir. Alat penangkal petir ini hanya membantu agar sambaran petir tidak
jatuh menyambar pada sembarang tempat sehingga tidak akan terjadi
kerusakan yang ditimbulkan oleh sambaran petir tersebut karena samparan
petir akan dinetralkan ke bumi. Selain itu tidak ada manfaat lain yang
diperoleh. Sedangkan untuk permasalahan pembaruan energi biasanya
untuk menghasilkan energi listrik diantaranya menggunakan energi panas
matahari dengan panel surya, selain itu juga ada energi terbarukan yaitu
pemanfaatan energi biomassa. Namun penggunaan energi ini masih belum
maksimal. Misalnya dalam indoenergi, 2012 menyebutkan rata-rata panel
surya saat ini efisiensinya kurang dari 20 persen, sehingga dapat terjadi
over-heating pada panel surya. Sedangkan dalam pemanfaatan energi dari
limbah biomassa juga masih belum maksimal. Hal ini karena ketersediaan
bahan baku limbah biomassa tidak dapat diprediksi secara kontinu.
Sehingga penggunaannya dalam menghasilkan listrik tidak bisa secara
terus-menerus.

Gagasan Terbaru
Membangun alat penangkap dan penampung energi petir yang
memiliki fungsi rangkap yaitu untuk menangkap petir sekaligus
menyimpan dan menyalurkannya menjadi energi listrik. Penangkap petir
ini akan dibangun dan ditanam pada wilayah rawan petir di Indonesia.
Secara garis besar, berdasarkan penelitian yang telah dilakukan
oleh ERICO Lighting Technologies yang telah dilakukan selama 60 tahun,
4

ada enam langkah untuk melindungi suatu infrastruktur dari sambaran


petir yang diistilahkan SIX POINT PLAN yaitu terdiri dari:
1. Menangkap Petir
2. Menyalurkan Petir
3. Menampung Petir
4. Proteksi Grounding
5. Proteksi Jalur Power
6. Proteksi Jalur Data

Gambar 2.2 Sketsa alat

Alat penangkap dan pengumpul energi petir ini akan diterapkan


sesuai dengan prinsip SIX POINT PLAN tersebut, hanya saja pada tahap
menampung petir muatan yang ditangkap dan disalurkan dari petir tidak
ditampung dengan cara ditanahkan namun ditampung dengan cara
menyimpannya dalam super kapasitor. Muatan listrik yang disimpan
dalam superkapasitor itu yang nantinya akan menjadi sumber energi listrik
alternatif. Bahan dielektrik di ujung menara berfungsi membuat muatan
bumi terkumpul di permukaan bahan dielektrik, sehingga dapat
mengarahkan petir untuk menyambar posisi di mana bahan tersebut
ditempatkan. Konduktor berfungsi untuk menghantarkan muatan yang
ditangkap oleh bahan dielektrik. Kawat konduktor yang digunakan
merupakan kawat konduktor dengan resistansi yang tinggi tujuannya yaitu
agar tidak hangus ketika menghantarkan listrik dari petir dengan tegangan
tinggi tersebut. Listrik dari petir tersebut kemudian dialirkan melalui
bahan elektrolit sangat lemah. Hal ini dilakukan agar tegangan yang masuk
dalam superkonduktor besarnya tidak berlebihan. Upaya lain untuk
mengantisipasi tegangan berlebih tersebut adalah dengan dipasang Arester.
Arester fungsinya tidak lain yaitu untuk membuang tegangan yang masih
berlebih. Setelah itu, tegangan yang tidak dibuang akan masuk ke puluhan
super kapasitor. Grounding di ujung rangkaian fungsinya yaitu agar arus
5

bisa mengalir dan jika ada kelebihan maka arus akan dinetralkan. Untuk
lebih maksimalnya alat ini dapat dilengkapi dengan penyetabil arus dan
sangkar Faraday. Sangkar Faraday merupakan suatu piranti yang
dimanfaatkan agar medan listrik di dalam ruangan tetap nol meskipun
sekelilingnya terdapat gelombang elektromagnetik dan arus listrik.

Pihak-Pihak yang Terkait


Pengimplementasikan gagasan tersebut dibutuhkan lembaga riset diperguruan-
perguruan tinggi untuk membantu melakukan penelitian lebih lajut mengenai
pembuatan alat penangkap dan penampung petir yang sesuai dengan intensitas
terjadinya petir di wilayah Indonesia. Peran Badan Meteorologi Klimatologi dan
Geofisika (BMKG) juga diperlukan dalam hal memetakan intensitas terjadinya
petir di masing-masing wilayah di Indonesia. Selain itu, dibutuhkan pula
partisipasi pemerintah dalam mengembangkan serta membangun alat penangkap
dan penampung petir ini sebagai sumber energi listrik alternatif serta peran
masyarakat untuk ikut serta mendukung dengan selalu menghemat dalam
penggunaan energi listrik setiap harinya.

Langkah-Langkah Strategis yang harus dilakukan


Alternatif energi listrik dari petir ini sangat bergantung pada besarnya
intensitas dan persebaran petir di Indonesia, oleh karena itu hal-hal berikut perlu
diperhatikan dengan matang.
a) Pemetaan atau pengelompokan wilayah
Intensitas petir suatu wilayah dapat dilihat dari hari guruh per tahun yang
dicatat di stasiun-stasiun meteorologi milik BMKG di wilayah tersebut. Hari
guruh merupakan banyaknya hari dimana terdengar petir atau guntur paling
sedikit satu kali dalam jarak 15 km dari stasium meteorologi. Hari guruh per
tahun diukur menggunakan Isokeraunik Level, yaitu jumlah hari guruh dalam
satu tahun di suatu wilayah yaitu garis pada peta yang menghubungkan
daerah-daerah dengan rata-rata jumlah hari guruh yang sama. Berikut ini
adalah daftar beberapa wilayah di Indonesia sesuai dengan hari guruh tiap
tahunnya:
6

Gambar 2.3 Pengelompokan Wilayah

b) Pembuatan alat
Pembuatan alat ini harus menggunakan bahan yang tidak mudah rusak dan
kuat. Dibutuhkan ketelitian yang besar karena apabila alat tidak sesuai dengan
wilayah myang ditempati maka akan menimbulkan kerugian akibat dari
ketidakcocokan alat dengan intensitas petir di wilayah yang digunakan.

c) Penempatan di masing-masing wilayah


Setelah alat penangkap dan penampung petir sudah pasti desain dan
ukurannya sesuai dengan daerah masing-masing, maka alat tersebut dapat di
tempatkan sesuai dengan tempat yang telah ditentukan.

d) Pemaksimalan penggunaan energi yang didapatkan


Alat penangkap petir jika ditempatkan pada daerah yang sesuai dan dapat
bekerja dengan baik, maka energi yang dihasilkan dapat dimaksimalkan
pengguanaannya sesuai dengan kebutuhan tanpa mengurangi kesadaran akan
penghematan energi yang sudah seharusnya dilakukan.

e) Perawatan alat
Alat yang dibangun harus tetap dirawat dengan baik agar dapat berguna
secara maksimal dan tidak mudah rusak.

Berikut skema langkah kerja:


7

PENEMPATAN DI
PEMETAAN WILAYAH PEMBUATAN ALAT WILAYAH
BERPOTENSI

PEMAKSIMALAN PENGGUNAAN
PERAWATAN
ENERGI

Gambar 2.4 Skema kerja

KESIMPULAN
Predikat Indonesia sebagai negara dengan intensitas petir tinggi
merupakan celah untuk memanfaatkan sisi positif dari keadaan tersebut. Petir
selama ini dipandang sebagai sesuatu yang membahayakan bagi masyarakat
karena sambaran petir dapat menyebabkan kerusakan yang memakan kerugian
besar bagi yang bersangkutan atau bahkan menghilangkan nyawa jika mengenai
makhluk hidup. Petir tersebut agar lebih bermanfaat bagi kehidupan, maka perlu
diubah menjadi energi lain dalam hal ini yaitu energi listrik.
Pembuatan alat penagkap sekaligus penampung energi petir dapat di
implementasikan dengan beberapa langkah. Langkah pertama yaitu dengan
melakukan pemetaan atau pengelompokan bagi wilayah yang rawan petir di
Indonesia berdasarkan besar kecilnya intensitas terjadinya petir. Dari pemetaan
tersebut didapatkan data yang nantinya dapat digunakan untuk memperkiraan
bagaimana alat yang sesuai dengan masing-masing wilayah. Pembuatan alat
penangkap sekaligus penampung energi listrik ini disesuaikan dengan intensitas
terjadinya petir disetiap daerah. Setelah alat telah sesuai dan ditempatkan di
masing-masing wilayah serta telah berjalan dengan aman maka akan didapatkan
sumber energi listrik yang sangat besar. Energi tersebut dapat dimaksimalkan
apabila seluruh pihak yang bersangkutan dapat menjalankan perannya dengan
maksimal pula.
Pembangunan alat penangkap dan penampung energi petir yang dibangun
di setiap daerah dengan intensitas terjadinya petir yang tinggi memiliki potensi
besar dalam mensuplai energi listrik bagi masing-masing wilayah atau bahkan
wilayah yang berdekatan dengannya. Sehingga semakin banyak daerah yang
dibangun alat ini, maka akan semakin banyak pula energi yang didapatkan.

DAFTAR PUSTAKA

Admin. 2013. Hujan Datang, Masyarakat di Wilayah Selatan Diminta Waspada,


(online), (https:// http://www.beritametro.co.id/jawa-timur/hujan-datang-
masyarakat-di-wilayah-selatan-diminta-waspada/) diakses 26 Februari
2016
8

Admin. 2014. Cara kerja Penangkal Petir, (online),


(https://penangkalpetirflashvectron.wordpress.com/cara-kerja-penangkal-
petir/) diakses 26 Februari 2016
Admin. 2014. Petir Berarus Listrik Terbesar Terdapat di Indonesia, (online),
(httpshttp://www.alpensteel.com/article/126-113-energi-lain-lain/4400--
petir-berarus-listrik-terbesar-terdapat-di-indonesia/) diakses 26 Februari
2016
Admin. 2016. Meninggal Tersambar Petir di Bojonegoro Meningkat, (online),
(http://blokbojonegoro.com/read/module/20160127/meninggal-tersambar-
petir-di-bojonegoro-meningkat.html) diakses 26 Februari 2016
Bandri, Sapannur. 2014. Sistem Proteksi Petir Internal dan Eksternal. Jurnal
Teknik Elektro ITP. Volume 3, No. 1.
Osstech. 2015. Menghitung Frekuensi Sambaran Petir di Indonesia, (online),
(https://pusatpenangkalpetir.com/2015/05/menghitung-frekuensi-
sambaran-petir-di.html) diakses 26 Februari 2016
Lampiran 1 : Biodata ketua, anggota, dan Dosen Pembimbing
Biodata Ketua
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan Wiwin Astutik
gelar)
2 Jenis Kelamin P
3 Program Studi S1-FISIKA
4 NIM 140322602168
5 Tempat dan Tanggal Lahir Tuban, 28 Mei 1996
6 E-Mail wiwin_aa@yahoo.co.i
d
7 Nomor Telepon/HP 087859170748

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama SDN SMPN 2 MAN
Institusi Sumber Rengel Rengel
ejo I
Jurusan - - IPA
Tahun Masuk- 2002- 2008- 2011-
Lulus 2008 2011 2014

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


No Nama
Pertemuan Judul Artikel Waktu dan
Ilmiah / Ilmiah Tempat
Seminar
1
2
3

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau


institusi lainnya)
No Jenis Institusi Pemberi
Tahun
Penghargaan penghargaan
1 Juara III
Kemenag Kab.
Olimpiade 2013
Tuban
Fisika
2
3

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hokum. Apabila dikemudian hari
dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-GT.
Malang, 29 Februari 2016

Wiwin Astutik
Biodata Anggota
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan Ulwiyatus Saadah
gelar)
2 Jenis Kelamin P
3 Program Studi S1-FISIKA
4 NIM 140322603477
5 Tempat dan Tanggal Lahir Kediri, 15 Mei 1996
6 E-Mail ulwiyatussaadah@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 085731636983

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama MI Islamiyah MTsN Puncu MAN 3 Kediri
Institusi
Jurusan - - IPA
Tahun Masuk- 2002- 2008- 2011-
Lulus 2008 2011 2014

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


No Nama
Pertemuan Judul Artikel Waktu dan
Ilmiah / Ilmiah Tempat
Seminar
1
2
3

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau


institusi lainnya)
No Jenis Institusi Pemberi
Tahun
Penghargaan penghargaan
1
2
3

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hokum. Apabila dikemudian hari
dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-GT.
Malang, 29 Februari 2016
Ulwiyatus Saadah
Biodata Anggota
A. Identitas Diri
1 Nama Lengkap (dengan Umi Faidhoh
gelar)
2 Jenis Kelamin P
3 Program Studi S1-Fisika
4 NIM 150322601267
5 Tempat dan Tanggal Lahir Tuban, 29 April 1997
6 E-Mail umifaidhoh@gmail.com
7 Nomor Telepon/HP 0856477548

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama SDN Kenongo SMPN 1 MAN Rengel
Institusi Soko
Jurusan - - IPA
Tahun Masuk- 2003- 2009- 2012-
Lulus 2009 2012 2015

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


No Nama
Pertemuan Judul Artikel Waktu dan
Ilmiah / Ilmiah Tempat
Seminar
1
2
3

D. Penghargaan dalam 10 Tahun Terakhir (dari pemerintah, asosiasi atau


institusi lainnya)
No Jenis Institusi Pemberi
Tahun
Penghargaan penghargaan
1
2
3

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hokum. Apabila dikemudian hari
dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-GT.
Malang, 29 Februari 2016

Umi Faidhoh
Biodata Dosen Pembimbing

A. Identitas Diri

1 Nama Lengkap dan


Daeng Achmad Suaidi, S.Si., M.Kom.
Gelar
2 Jenis Kelamin Laki laki
3 Agama Islam
4 Golongan/Pangkat/NIP Penata (IIIC) / Dosen-Lektor/
196902271997021001
5 Jabatan Fungsional -
6 Fakultas/Jurusan MIPA / Fisika
7 Alamat Instansi Jl. Semarang 5 Malang
8 No. Telp/Fax (0341)551312
9 Alamat Rumah Jl. Kejawan Gebang III/7 Surabaya
10 No. Telp/HP (031)5927317

B. Riwayat Pendidikan
S1 S2 S3
Nama Institusi ITS Institut Teknologi
Surabaya Sepuluh Nopember
(ITS)
Jurusan Fisika Teknik Informatika
Tahun Lulus 1994 2007

C. Pengalaman Bidang Penelitian dan Karya Ilmiah


No Nama Pertemuan Judul Artikel Ilmiah Waktu dan
. Ilmiah/Seminar Tempat
1 Seminar Nasional Kompresi Citra Digital 2008
Fisika UM Dengan Algoritma
Transformasi Wavelet
2 UM Malang Identifikasi pola intrusi air 2009
laut dengan metode
geolistrik konfigurasi wenner
3 UM Pemetaan distribusi 2009
rembesan polutan sampah
dengan metode geolistrik
konfigurasi Winner
4 UM Aplikasi metode geolistrik 2009
konfigurasi Schlumberger
Sounding Mapping untuk
mendeteksi kandungan bijih
besi pada medium tanah
5 UM Pemodelan fisika metode 2009
geolistrik konfigurasi
schlumberger untuk
memetakan tanah yang
terkontaminasi merkuri
6 UM Identifikasi Potensi Gerakan 2012
Tanah Di Sekitar Kawasan
Semburan Lumpur Lapindo
Berdasarkan Pengukuran
Resistivitas Menggunakan
FlashRES64 61-Channel.
Jurnal Online Vol.2, No.1.
7 UM Identifikasi Struktur Bawah 2012
Permukaan Sebagai Potensi
Kelongsoran Tanggul Lumpur
Lapindo di Porong Sidoarjo
dengan Menggunakan
Ground Penetrating Radar
(GPR), Jurnal Online. Vol.2,
No.1
8 UM Identifikasi Lapisan Akuifer 2012
Dangkal Di Kawasan
Universitas Negeri Malang
Menggunakan Geolistrik
FlashRES64 61-Channel.
Jurnal Online. Vol.2, No.1.
9 UM Pemetaan Potensi 2013
Geothermal di Daerah Candi
Songgoriti dengan
Menggunakan Metode
Geomagnet. Jurnal Online.
Vol.2, No.2.
10 UM Pemetaan Geolistrik Tahanan 2013
Jenis dengan Inversi
Menggunakan Parameter
Dar-Zarrrouk. (Studi
Identifikasi Lapisan Aspal di
Dusun Lagunturu Desa
Suandala Kecamatan
Lasalimu Sulawesi Tenggara)
Jurnal Online. Vol.2, No.2
11 HFI Komputasi Luas Kontur 2013
Anomali Pada Citra Geolistrik
Resistivitas Dengan
Algoritma Segmentasi Data
Berbasis Piksel. Prosiding
Simposium Fisika Nsional
(SFN) XXVI dan The 3nd
International Conference on
Theoretical and Applied
Physics (ICTAP)
12 UM Distribusi Hiposenter Gempa 2014
Vulkanik Gunung Semeru
Lumajang Jawa Timur. Jurnal
Online. Vol.2, No.1.
13 UM Persebaran Potensi Bahaya 2014
Landaan Tsunami di
Sepanjang Pantai Selatan
Wilayah Kabupaten Malang
Jawa Timur. Jurnal Online.
Vol.2, No.1.
14 UM Analisis Percepatan Tanah 2014
Maksimum Gempabumi
Tektonik Wilayah Jawa Timur
Menggunakan Metode
Donovan. Jurnal Online. Vol.3,
No.1.
15 UM Identifikasi Lapisan Akuifer 2015
Menggunakan Metode
Geolistrik Konfigurasi Wenner
Di Daerah Kering Desa
Sumberboto Kecamatan
Wonotirto Kabupaten Blitar.
Artikel fisika.um.ac.id.
16 UM Identifikasi Arah Rembesan 2015
Lindi Menggunakan Metode
Geolistrik Resistivitas
Konfigurasi Dipole-Dipole Di
Sekitar Tempat Pembuangan
Akhir (Tpa) Sampah Sekoto
Kabupaten Kediri. Artikel
fisika.um.ac.id
17 UM Eksplorasi Dan Analisis 2015
Kondisi Perkerasan Jalan Pada
Jembatan Rangka Baja
Soekarno-Hatta Malang Pada
Bulan Maret 2015
Menggunakan Metode
Ground Penetrating Radar
(GPR). Artikel fisika.um.ac.id.
18 UM Proseding Seminar Nasional 2015
Fisika, Ekstraksi Fitur
Pengenalan Wajah Berbasis
Transformasi Wavelet Untuk
Meningkatkan Kinerja Pca,

D. Penghargaan Dalam 10 Tahun Terakhir (dari


pemerintah, asosiasi, atau institusi lainnya)
No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan
1
2

Malang, 29 Februari 2016

Pembimbing

Daeng Achmad Suaidi, S.Si,


M.Kom.
NIDN. 0027026903
Lampiran 2 :Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas

Alokasi
No Progam Bidang Waktu
Nama / NIM Uraian Tugas
. Studi Ilmu (jam/minggu
)
1 Wiwin Astutik/ S1 Fisika Fisika 30 1 Mendampin
140322602168 jam/minggu gi Anggota
dalam
mengevalua
sai ide-ide
gagasan.
2 Melakukan
studi
literature
besama para
anggota
untuk
memperkuat
gagasan
3 Mendampin
gi anggota
dalam
melakukan
proses
pembentuka
gagasan

2 Ulwiyatus S1 Fisika Fisika 28 1 Melakukan


Saadah/ Jam/minggu evaluasi
140322603477 mandiri
pada hasil
gagasan
2 Melakukan
studi
literature
bersama
ketua

3 Umi Faidhoh/ S1 Pendidikan 28 1. Melakukan


150322601267 Pendidikan Fisika Jam/minggu evaluasi
Fisika mandiri
pada hasil
gagasan
2. Melakukan
studi
literature
bersama
ketua
KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN
TINGGI
UNIVERSITAS NEGERI MALANG (UM)
Jl. Semarang 5, Malang 65145
Telepon (0341) 551-312 laman : www.um.ac.id
SURAT PERNYATAAN PENELITI/KETUA PELAKSANA

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Wiwin Astutik

NIM : 140322602168

Program Studi : S1-Fisika

Fakultas : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Dengan ini menyatakan bahwa usulan PKM-GT saya dengan judul:

Pembaruan Energi Listrik dengan Memanfaatkan Wilayah Petir


sebagai Penghasil Listrik di Indonesia

Yang diusulkan untuk tahun anggaran 2015/2016 bersifat original dan


belum pernah dibiayai oleh lembaga atau sumber dana lain.

Bilamana dikemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan


ini, maka saya bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan
yang berlaku dan mengembalikan seluruh biaya penelitian yang sudah
diterima ke kas Negara.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan


sebenar-benarnya.

Malang, 29 Februari 2016

Mengetahui,
Wakil Rektor III Yang menyatakan,
Universitas Negeri Malang

Dr. Syamsul Hadi, M.Pd., M.Ed. Wiwin Astutik


NIP 196108221987031001 NIM 140322602168

Anda mungkin juga menyukai