Anda di halaman 1dari 11

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Proses belajar mengajar merupakan rangkaian kegiatan mulai merencanakan,
melaksanakan sampai kepada penilaiannya serta menyelenggarakan tindak lanjut dalam
kegiatan belajar mengajar. Sehubungan dengan itu maka di dalam penyajian perkuliahan
maupun penyajian pendidikan ips kepada anak-anak sekolah dasar, antara materi, model,
metode, dan penilaiannya merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan. Hal inu bertujuan
agar mahasiswa memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola proses belajar
Pendidikan IPS di Sekolah Dasar.

Dalam proses pembelajaran di kelas tentunya harus memakai model pembelajaran.


Seorang guru harus mampu memilih model pembelajaran apa yang cocok untuk digunakan di
kelas tersebut sehingga guru mampu mengelola kelas dengan baik. Jika pengelolaan kelas
baik, maka pembelajaran pun akan berlangsung dengan efektif dan efisien. Banyak sekali
model pembelajaran yang dapat kita pilih untuk mengajar tetapi suatu model pembelajaran
tentunya harus disesuaikan dengan situasi kelas. Jadi, sebelum menetapkan model yang
dipilih sebaiknya guru mengamati situasi kelas tersebut.

Pada makalah ini, akan dibahas mengenai salah satu model pembelajaran yaitu model
pembelajaran penemuan terbimbing. Model penemuan tebimbing ini salah satu model yang
penting untuk dapat digunakan guru ketika mengajar.

1
1.2 Rumusan Masalah

1. Apakah itu model?

2. Apakah pengertian dati Model temuan terbimbing?

3. Apakah tujuan dari model temuan Termbing?

4. Apa sajakah langkah-langkah penemuan termbing?

5. Bagaimana Aplikasi model penemuan terbimbing di kelas?

6. Apa sajakah peranan guru dalam model Temuan termbimbing?


7. Apa sajakah keungggulan dan kelemahan model temuan termbing?

1.3 Manfaat Penulisan

1. Untuk mengetahui apa itu model.

2. Untuk mengetahui apa itu model penemuan termbing.

3. Untuk mengetahui tujuan dari model temuan termbing.

4. Untuk mengetahui langkah-langkah model temuan termbing.

5. Untuk mengetahui aplikasi model temuan terbimbing.

6. Untuk mengetahui peranan guru dalam model temuan termbing.

7. Untuk mengetahui keunggulan dan kelemahan model temuan termbing.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Model

Menurut Sagala (2009: 175) model diartikan sebagai kerangka konseptual yang
digunakan sebagai pedoman dalam melakukan kegiatan. Model dapat dipahami sebagai:

a. Suatu tipe atau desain


b. Suatu deskripsi atau analogi yang dipergunakan untuk membantu proses visualisasi
sesuatu yang tidak dapat dengan langsung diamati
c. Suatu sistem asumsi-asumsi, data-data dan inferensi-inferensi yang dipakai untuk
menggambarkan secara matematis suatu objek atau peristiwa
d. Suatu desain yang disederhanakan dari suatu sistem kerja
e. Suatu deskripsi dari suatu sistem yang mungkin atau imajiner
f. Penyajian yang diperkecil agar dapat menjelaskan dan menunjukkan sifat bentuk
aslinya.

Menurut Joyce dan Weil dalam Sagala (2009: 176) mengatakan bahwa: model
mengajar adalah suatu deskripsi dari lingkungan belajar yang menggambarkan perencanaan
kurikulum, kursus-kursus, desain unit-unit pelajaran dan pembelajaran, perlengkapan belajar,
buku-buku pelajaran, buku-buku kerja, program multi media dan bantuan belajar melalui
program komputer. Selanjutnya Joyce dan Weil mengemukakan ada empat kategori yang
penting diperhatikan dalam model mengajar yakni: model informasi, model personal, model
interaksi dan model tingkah laku (Sagala. 2009: 176).

Model pembelajaran mempunyai makna yang lebih luas dari pada strategi metode
atau prosedur, menurut Trianto (2011: 6) model pengajaran mempunyai empat ciri khusus
yang tidak dimiliki oleh strategi, metode atau prosedur, ciri-ciri tersebut adalah:

a. Rasional teoritik logis yang disusun oleh para pencipta atau penggemarnya
b. Landasan pemikiran tentang apa dan bagaimana siswa belajar (tujuan pembelajaran
yang akan dicapai)
c. Tingkah laku mengajar yang diperlukan agar model tersebut dapat dilaksanakan
dengan berhasil
d. Lingkungan belajar yang diperlukan agar tujuan itu dapat tercapai

3
2.2 Pengertian Model Penemuan Terbimbing

Model penemuan terbimbing merupakan suatu model pembelajaran yang menitik


beratkan pada aktifitas siswa dalam belajar. Jerome Bruner menyatakan bahwa siswa
didorong untuk belajar dengan diri mereka sendiri. Siswa belajar melalui aktif dengan
konsep-konsep dan prinnsip-prinsip dan guru mendorong siswa untuk mempunyai
pengalaman-pengalaman tersebut untuk menemukan prinsip-prinsip bagi diri mereka sendiri
(Slavin, 1994: 46). Dalam proses pembelajaran dengan model ini, guru hanya bertindak
sebagai pembimbing dan fasilitator yang mengarahkan siswa untuk menemukan konsep,
dalil, prosedur, dan semacamnya.

Tiga ciri utama belajar penemuan (discovery learning) yaitu:

a. mengeksplorasi dan memecahkan masalah untuk menciptakan, menggabungkan dan


menggeneralisasi pengetahuan
b. berpusat pada siswa
c. kegiatan untuk menggabungkan pengetahuan baru dan pengetahuan yang sudah ada
(Herdi, 2010: 65)

Model penemuan terbimbing adalah model mengajar yang mengatur pengajaran


sedemikian rupa sehingga anak memperoleh pengetahuan yang sebelumnya belum
diketahuinya itu tidak melalui pemberitahuan, sebagian atau seluruhnya ditemukan sendiri.

Dalam discovery learning (pembelajaran penemuan) kegiatan atau pembelajaran yang


dirancang sedemikian rupa sehingga siswa dapat menemukan konsep-konsep dan prinsip-
prinsip melalui proses mentalnya sendiri. Dalam menemukan konsep, siswa melakukan
pengamatan, menggolongkan, membuat dugaan, menjelaskan, menarik kesimpulan dan
sebagainya untuk menemukan beberapa konsep atau prinsip.

Model penemuan terbimbing diartikan sebagai prosedur mengajar yang


mementingkan pengajaran perseorang, memanipulasi objek sebelum sampai pada
generalisasi.

Sedangkan Bruner menyatakan bahwa anak harus berperan aktif didalam belajar.
Lebih lanjut dinyatakan, aktivitas itu perlu dilaksanakan melalui suatu cara yang disebut
discovery Discovery yang dilaksanakan siswa dalam proses belajarnya, diarahkan untuk
menemukan suatu konsep atau prinsip (Herdi, 2010: 78). Model discovery learning adalah
memahami konsep, arti, dan hubungan, melalui proses intuitif untuk akhirnya sampai kepada
suatu kesimpulan (Budiningsih, 2005: 43).

Menurut Sund discovery adalah proses mental dimana siswa mampu


mengasimilasikan sesuatu konsep atau prinsip. Proses mental tersebut ialah mengamati,
mencerna, mengerti, mengolong-golongkan, membuat dugaan, menjelaskan, mengukur,
membuat kesimpulan dan sebagainya (Roestiyah, 2001: 20)

4
Sedangkan menurut Jerome Bruner discovery/penemuan adalah suatu proses, suatu
jalan/cara dalam mendekati permasalahan bukannya suatu produk atau item pengetahuan
tertentu. Dengan demikian di dalam pandangan Bruner, belajar dengan penemuan adalah
belajar untuk menemukan, dimana seorang siswa dihadapkan dengan suatu masalah atau
situasi yang tampaknya ganjil sehingga siswa dapat mencari jalan pemecahan (Markaban,
200: 45).

Model discovery learning menempatkan guru sebagai fasilitator. Guru membimbing


siswa dimana ia diperlukan. Dalam model ini, siswa didorong untuk berpikir sendiri,
menganalisis sendiri sehingga dapat menemukan prinsip umum berdasarkan bahan atau
data yang telah disediakan guru (PPPG dalam Riensuciati, 2013: 4). Model penemuan
terbimbing atau terpimpin adalah model pembelajaran penemuan yang dalam pelaksanaanya
dilakukan oleh siswa berdasarkan petunjuk-petunjuk guru.

Petunjuk diberikan pada umumnya berbentuk pertanyaan membimbing (Ali, 2007:


87). Berdasarkan pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa model discovery learning adalah
model pembelajaran yang dimana siswa berpikir sendiri sehingga dapat menemukan
prinsip umum yang diinginkan dengan bimbingan dan petunjuk dari guru berupa pertanyaan-
pertanyaan yang mengarahkan.

Ciri utama belajar menemukan yaitu:

a. mengeksplorasi dan memecahkan masalah untuk menciptakan, menggabungkan dan


menggeneralisasi pengetahuan
b. berpusat pada siswa
c. kegiatan untuk menggabungkan pengetahuan baru dan pengetahuan yang sudah ada

Prinsip belajar yang nampak jelas dalam discovery learning adalah materi atau bahan
pelajaran yang akan disampaikan tidak disampaikan dalam bentuk final akan tetapi siswa
sebagai peserta didik didorong untuk mengidentifikasi apa yang ingin diketahui dilanjutkan
dengan mencari informasi sendiri kemudian mengorgansasi atau membentuk (konstruktif)
apa yang mereka ketahui dan mereka pahami dalam suatu bentuk akhir.

Dengan demikian dalam mengaplikasikan model discovery learning dalam sebuah


bahan ajar pada suatu bidang studi tertentu maka tidak semua materi pelajaran yang harus
dipelajari siswa dipresentasikan dalam bentuk final, beberapa bagian discovery learning harus
dicari diidentifikasikan oleh siswa sendiri. Pelajar mencari informasi sendiri (Slameto, 2003:
24).

Penggunaan model discovery learning, ingin merubah kondisi belajar yang pasif
menjadi aktif dan kreatif. Mengubah pembelajaran yang teacher oriented ke student oriented.
Merubah modus ekspository siswa hanya menerima informasi secara keseluruhan dari guru
ke modus discovery siswa menemukan informasi sendiri.

2.3 Tujuan Model Penemuan Terbimbing

5
Tujuan model penemuan terbimbing sebagai model belajar mengajar menurut (Azhar
dalam Nisbah, 2013: 34) yaitu: (1) kemampuan berfikir agar lebih tanggap, cermat dan
melatih daya nalar (kritis, analisis dan logis); (2) membina dan mengembangkan perilaku
ingin lebih tahu; (3) mengembangkan aspek kognitif, afektif dan psikomotorik; (4)
mengembangkan perilaku, keterampilan kepercayaan murid dalam memutuskan sesuatu
secara tepat dan obyektif.

Bell mengemukakan beberapa tujuan spesifik dari pembelajaran dengan penemuan,


yakni sebagai berikut.

a. Dalam penemuan siswa memiliki kesempatan untuk terlibat secara aktif dalam
pembelajaran. Kenyataan menunjukan bahwa partisipasi siswa dalam pembelajaran
meningkat ketika penemuan digunakan.
b. Melalui pembelajaran dengan penemuan, siswa belajar menemukan pola dalam situasi
konkrit maupun abstrak, juga siswa banyak meramalkan (extrapolate) informasi
tambahan yang diberikan
c. Siswa juga belajar merumuskan strategi tanya jawab yang tidak rancu dan
menggunakan tanya jawab untuk memperoleh informasi yang bermanfaat dalam
menemukan.
d. Pembelajaran dengan penemuan membantu siswa membentuk cara kerja bersama
yang efektif, saling membagi informasi, serta mendengar dan menggunakan ide-ide
orang lain.
e. Terdapat beberapa fakta yang menunjukan bahwa keterampilan keterampilan, konsep-
konsep dan prinsip-prinsip yang dipelajari melalui penemuan lebih bermakna.
f. Keterampilan yang dipelajari dalam situasi belajar penemuan dalam beberapa kasus,
lebih mudah ditransfer untuk aktifitas baru dan diaplikasikan dalam situasi belajar
yang baru (Riensuciati, 2013: 65).

Pada pengajaran dengan penemuan terbimbing guru mengarahkan tentang materi


pelajaran. Bentuk bimbingan yang diberikan guru dapat berupa petunjuk, arahan, pertanyaan
atau dialog, sehingga diharapkan siswa dapat menyimpulkan (menggeneralisasikan) sesuai
dengan rancangan guru. Generalisasi atau kesimpulan yang harus ditemukan oleh siswa harus
dirancang secara jelas oleh guru. Pada pengajaran dengan metode penemuan, siswa harus
benar-benar aktif belajar menemukan sendiri bahan yang dipelajarinya.

2.4 Langkah-langkah Model Pembelajaran Penemuan Terbimbing

Menurut Markaban (2006: 16) agar pelaksanaan model pembelajaran penemuan


terbimbing ini berjalan dengan efektif, beberapa langkah yang mesti ditempuh oleh guru
adalah sebagai berikut :

6
a. Merumuskan masalah yang akan diberikan kepada siswa dengan data secukupnya,
perumusannya harus jelas, hindari pernyataan yang menimbulkan salah tafsir
sehingga arah yang ditempuh siswa tidak salah.
b. Dari data yang diberikan guru, siswa menyusun, memproses, mengorganisir, dan
menganalisis data tersebut. Dalam hal ini, bimbingan guru dapat diberikan sejauh
yang diperlukan saja. Bimbingan ini sebaiknya mengarahkan siswa untuk melangkah
ke arah yang hendak dituju, melalui pertanyaan-pertanyaan, atau LKS.
c. Siswa menyusun konjektur (prakiraan) dari hasil analisis yang dilakukannya.
d. Bila dipandang perlu, konjektur yang telah dibuat siswa tersebut diatas diperiksa oleh
guru. Hal ini penting dilakukan untuk meyakinkan kebenaran prakiraan siswa,
sehingga akan menuju arah yang hendak dicapai.
e. Apabila telah diperoleh kepastian tentang kebenaran konjektur tersebut, maka
verbalisasi konjektur sebaiknya diserahkan juga kepada siswa untuk menyusunnya.
Disamping itu perlu diingat pula bahwa induksi tidak menjamin 100% kebenaran
konjektur.
f. Sesudah siswa menemukan apa yang dicari, hendaknya guru menyediakan soal
latihan atau soal tambahan untuk memeriksa apakah hasil penemuan itu benar.

2.5 Aplikasi Pembelajaran Discovery Learning di Kelas

Seorang guru bidang studi, dalam mengaplikasikan model discovery learning di kelas
harus melakukan beberapa persiapan. Berikut ini tahap perencanaan menurut Bruner, yaitu:

a. Menentukan tujuan pembelajaran.


b. Melakukan identifikasi karakteristik siswa (kemampuan awal, minat, gaya belajar,
dan sebagainya).
c. Memilih materi pelajaran.
d. Menentukan topik-topik yang harus dipelajari siswa secara induktif (dari contoh
contoh generalisasi).
e. Mengembangkan bahan-bahan belajar yang berupa contoh-contoh, ilustrasi, tugas dan
sebagainya untuk dipelajari siswa.
f. Mengatur topik-topik pelajaran dari yang sederhana ke kompleks, dari yang konkrit
ke abstrak, atau dari tahap enaktif, ikonik sampai ke simbolik.
g. Melakukan penilaian proses dan hasil belajar siswa (Suciati dan Irawan dalam
Budiningsih, 2005: 50)

2.6 Peranan Guru dalam Model Penemuan Terbimbing

Peran guru dalam penemuan terbimbing sering diungkapkan dalam Lembar Kerja
Siswa (LKS). LKS ini biasanya digunakan dalam memberikan bimbingan kepada siswa
menemukan konsep atau terutama prinsip (rumus, sifat) (PPPG dalam Riensuciati, 2013: 56).

Perlu diingat bahwa model ini memerlukan waktu yang relatif banyak dalam
pelaksanaannya, akan tetapi hasil belajar yang dicapai tentunya sebanding dengan waktu
yang digunakan. Pengetahuan yang baru akan melekat lebih lama apabila siswa dilibatkan

7
secara langsung dalam proses pemahaman dan mengkonstruksi sendiri konsep atau
pengetahuan tersebut (Ratumanan, 2002: 54).

Dalam melakukan aktivitas atau penemuan dalam kelompok- kelompok kecil, siswa
berinteraksi satu dengan yang lain. Interaksi ini dapat berupa saling sharing atau siswa yang
lemah bertanya dan dijelaskan oleh siswa yang lebih pandai. Kondisi semacam ini selain akan
berpengaruh pada penguasaan siswa terhadap materi pelajaran geografi, juga akan dapat
meningkatkan social skills siswa, sehingga interaksi merupakan aspek penting dalam
pembelajaran. Menurut Burscheid dan Struve (Voigt dalam Riensuciati, 2013: 65) belajar
konsep-konsep teoritis di sekolah, tidak cukup hanya dengan memfokuskan pada individu
siswa yang akan menemukan konsep-konsep, tetapi perlu adanya social impuls di sekolah
sehingga siswa dapat mengkonstruksikan konsep-konsep teoritis seperti yang diinginkan.
Interaksi dapat terjadi antar guru dengan siswa tertentu, dengan beberapa siswa, atau serentak
dengan semua siswa dalam kelas. Tujuannya untuk saling mempengaruhi berpikir
masingmasing, guru memancing berpikir siswa yaitu dengan pertanyaan-pertanyaan terfokus
sehingga dapat memungkinkan siswa untuk memahami dan mengkontruksikan konsep-
konsep tertentu, membangun aturan-aturan dan belajar menemukan sesuatu untuk
memecahkan masalah.

Model discovery learning, siswa didorong untuk belajar sebagian besar melalui
keterlibatan aktif mereka sendiri dengan konsep-konsep dan prinsip-prinsip. Selain itu, dalam
pembelajaran penemuan siswa juga belajar pemecahan masalah secara mandiri dan
keterampilan-keterampilan berfikir, karena mereka harus menganalisis dan memanipulasi
informasi (Slavin, 1994: 134).Namun dalam proses penemuan ini siswa mendapat bantuan
atau bimbingan dari guru agar mereka lebih terarah sehingga baik proses pelaksanaan
pembelajaran maupun tujuan yang dicapai terlaksana dengan baik. Bimbingan guru yang
dimaksud adalah memberikan bantuan agar siswa dapat memahami tujuan kegiatan yang
dilakukan dan berupa arahan tentang prosedur kerja yang perlu dilakukan dalam kegiatan
pembelajaran (Ratumanan, 2002: 54).

Penemuan terbimbing yang dilakukan oleh siswa dapat mengarah pada terbentuknya
kemampuan untuk melakukan penemuan bebas di kemudian hari. Kegiatan pembelajaran
penemuan terbimbing mempunyai persamaan dengan kegiatan pembelajaran yang
berorientasi pada keterampilan proses. Kegiatan pembelajaran penemuan terbimbing
menekankan pada pengalaman belajar secara langsung melalui kegiatan penyelidikan,
menemukan konsep dan kemudian menerapkan konsep yang telah diperoleh dalam kehidupan
sehari-hari, sedangkan kegiatan belajar yang berorientasi pada keterampilan proses
menekankan pada pengalaman belajar langsung, keterlibatan siswa aktif dalam kegiatan
pembelajaran, dan penerapan konsep dalam kehidupan sehari-hari, dengan demikian bahwa
penemuan terbimbing dengan keterampilan proses ada hubungan yang erat sebab kegiatan
penyelidikan, menemukan konsep harus melalui keterampilan proses. Hal ini didukung oleh
Carin (1993: 105), Guided discovery incorporates the best of what is known about science
processes and product. Penemuan terbimbing mamadukan yang terbaik dari apa yang
diketahui siswa tentang produk dan proses sains.

8
Model pembelajaran discovery merupakan suatu metode pengajaran yang
menitikberatkan pada aktivitas siswa dalam belajar. Dalam proses pembelajaran dengan
metode ini, guru hanya bertindak sebagai pembimbing dan fasilitator yang mengarahkan
siswa untuk menemukan konsep, dalil, prosedur, algoritma dan semacamnya.

2.7 Keunggulan dan kelemahan Model Discovery Learning

Memperhatikan Model Penemuan Terbimbing tersebut diatas dapat disampaikan


kelebihan dankekurangan yang dimilikinya.

2.7.1 Kelebihan Model Penemuan Terbimbing

Kelebihan model penemuan terbimbing adalah sebagai berikut menurut (Marzano


1992: 67)

a. Siswa dapat berpartisipasi aktif dalam pembelajaran yang disajikan.


b. Menumbuhkan sekaligus menanamkan perilaku inquiry (mencari-temukan).
c. Mendukung kemampuan problem solving siswa.
d. Memberikan wahana interaksi antar siswa, maupun siswa dengan guru, dengan
demikian siswa juga terlatih untuk menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan
benar.
e. Materi yang dipelajari dapat mencapai tingkat kemampuan yang tinggi dan lebih lama
membekas karena siswa dilibatkan dalam proses menemukanya.
f. Siswa belajar bagaimana belajar (learn how to learn).
g. Belajar menghargai diri sendiri.
h. Memotivasi diri dan lebih mudah untuk mentransfer.
i. Pengetahuan bertahan lama dan mudah diingat.
j. Hasil belajar discovery mempunyai efek transfer yang lebih baik dari pada hasil
lainnya
k. Meningkatkan penalaran siswa dan kemampuan untuk berpikir bebas.
l. Melatih keterampilan-keterampilan kognitif siswa untuk menemukan dan
memecahkan masalah tanpa pertolongan orang lain.

2.7.2 Kelemahan Model Penemuan Terbimbing

Kelemahan penemuan terbimbing adalah sebai berikut:

a. Untuk materi tertentu, waktu yang tersita lebih lama.


b. Tidak semua siswa dapat mengikuti pelajaran dengan cara ini, di lapangan, beberapa
siswa masih terbiasa dan mudah mengerti dengan model ceramah.
c. Tidak semua topik cocok disampaikan dengan model ini. Umumnya topik-topik yang
berhubungan dengan prinsip dapat dikembangkan dengan model penemuan
terbimbing.

9
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Model penemuan terbimbing adalah model mengajar yang mengatur


pengajaran sedemikian rupa sehingga anak memperoleh pengetahuan yang sebelumnya

10
belum diketahuinya itu tidak melalui pemberitahuan, sebagian atau seluruhnya ditemukan
sendiri.

Tujuan model penemuan terbimbing sebagai model belajar mengajar yaitu: (1)
kemampuan berfikir agar lebih tanggap, cermat dan melatih daya nalar (kritis, analisis dan
logis); (2) membina dan mengembangkan perilaku ingin lebih tahu; (3) mengembangkan
aspek kognitif, afektif dan psikomotorik; (4) mengembangkan perilaku, keterampilan
kepercayaan murid dalam memutuskan sesuatu secara tepat dan obyektif.

beberapa langkah yang mesti ditempuh dalam melaksanakan model penemuan


terbimbing adalah oleh guru adalah yang pertama merumuskan masalah, siswa menyusun,
memproses, mengorganisir, dan menganalisis data tersebut, Siswa menyusun konjektur
(prakiraan) dari hasil analisis yang dilakukannya, konjektur yang telah dibuat siswa tersebut
diatas diperiksa oleh guru, verbalisasi konjektur sebaiknya diserahkan juga kepada siswa
untuk menyusunnya, Sesudah siswa menemukan apa yang dicari, hendaknya guru
menyediakan soal latihan atau soal tambahan untuk memeriksa apakah hasil penemuan itu
benar.

3.2 Saran

Dalam proses pembelajaran sebaiknya kita sebagai calon guru nantinya harus
memahami model-model yang ada termasuk model penemuan terbimbing ini karena jika kita
sudah memahami pelaksanaan model-model ini maka kita sebagai guru akan mampu
mengelola kelas dengan baik sehingga pembelajaran dapat berlangsung secara efektif dan
efisien.

Daftar Pustaka

Jurnal Unnes tentang Model Penemuan Terbimbing

Syafruddin,Aif dan Muhadi. 1992. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan. Jakarta : Depdikbud

11

Anda mungkin juga menyukai