Anda di halaman 1dari 5

Nama : Krisna Bayu Fadhila

NIM : 201410170311442
Mata Kuliah : Metodologi Penelitian
Kelas : Akuntansi VI-H
Tugas : Outline Penelitian Individu

Outline Penelitian

1. Topik

Pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) Discosure Terhadap Nilai


Perusahaan Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Moderating (Studi Empiris pada
Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia)

2. Latar Belakang

Dewasa ini Corporate Social Responsibility (CSR) menjadi hal yang lumrah
dan bisa dikatakan sesuatu yang harus dilakukan perusahaan dalam aktivitasnya.
Karena kini perusahaan tidak hanyak melihat dari sisi profitabilitas material saja.
Namun perusahaan dituntut untuk memenuhi tanggung jawab sosial, lingkungan, dan
hukum. Karena bisa kita lihat hal-hal tersebut saling terkait, dan pasti mempengaruhi
kinerja perusahaan
Corporate social responsibility (CSR) merupakan klaim stakeholders agar
perusahaan tidak hanya beroperasi untuk kepentingan para pemegang saham
(shareholders), tapi juga untuk kemaslahatan pihak stakeholders dalam praktik
bisnis, yaitu para pekerja, komunitas lokal, pemerintah, Lembaga Swadaya
Masyarakat (LSM), konsumen, dan lingkungan (Nugroho, 2007). Tanggung jawab
sosial perusahaan diperlukan untuk menjaga keharmonisan hubungan antara
perusahaan dengan lingkungan sekitarnya. Corporate Social Responsibility
merupakan salah satu bentuk bentuk sustainability reporting yang memberikan
keterangan tentang berbagai aspek-aspek perusahaan mulai dari aspek sosial,
lingkungan dan keuangan sekaligus yang tidak dapat dijelaskan secara tersirat oleh
suatu laporan keuangan perusahaan saja.
Permasalahan-permasalahan sosial yang dihadapi oleh perusahaan di
Indonesia juga terjadi karena lemahnya penegakan peraturan tentang tanggung jawab
sosial perusahaan, misalnya tentang aturan ketenagakerjaan, pencemaran lingkungan,
perimbangan bagi hasil suatu industri dalam era otonomi daerah. Padahal telah kita
ketahui kewajiban untuk melaksanakan CSR tertuang dalam UU No. 40 Tahun 2007
tentang Perseroan Terbatas pasal 74 yang menyatakan bahwa perusahaan yang
melakukan kegiatan usaha di bidang/ berkaitan dengan sumber daya alam wajib
melakukan tanggung jawab sosial dan lingkungan.

3. Rumusan Masalah
Penelitian ini difokuskan pada perusahaan manufaktur yang tercatat di Bursa
Efek Indonesia periode 2015-2016. Data keuangan diperoleh dari laporan keuangan
untuk periode tahun 2015-2016 yang tercatat di Bursa Efek Indonesia. Maka
permasalahan yang dapat dirumuskan adalah sebagai berikut.
1. Apakah Corporate Social Responsibility berpengaruh signifikan terhadap nilai
perusahaan ?
2. Apakah Corporate Social Responsibility berpengaruh baik terhadap nilai
perusahaan pada saat profitabilitas (ROA) perusahaan meningkat ?

4. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan melihat pengaruh Corporate Social Responsibility


(CSR) Disclosure terhadap nilai perusahaan dengan melihat profitabilitas
perusahaan (ROA) sebagai variabel moderating. Disini saya ingin melihat apakah
perusahaan yang menerapkan CSR nilai perusahaannya akan meningkat begitu juga
sebaliknya untuk perusahaan yang tidak menerapkan CSR, dengan melihat
profitabilitas sebagai faktor moderatingnya.

5. Manfaat Penelitian

Manfaat atau kegunaan penelitian adalah sebagai berikut:


A. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan pengetahuan tentang
pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) Disclosure terhadap nilai
perusahaan dengan melihat profitabilitas perusahaan (ROA) sebagai variabel
moderating.
B. Penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan informasi yang bermanfaat
bagi para pembaca.
C. Penelitian ini dapat dijadikan sebagai sumber referensi permbelajaran atau
sumber referensi penelitaan berikutnya dengan topik yang masih berkaitan.

6. Tinjauan Pustaka

CSR merupakan operasi bisnis yang berkomitmen tidak hanya untuk


meningkatkan keuntungan perusahaan secara finansial, melainkan pula untuk
pembangunan sosial ekonomi kawasan secara holistik, melembaga dan
berkelanjutan. Dalam konteks pemberdayaan, CSR merupakan bagian dari policy
perusahaan yang dijalankan secara profesional dan melembaga. CSR kemudian
identik dengan CSP (corporate social policy), yakni strategi dan roadmap perusahaan
yang mengintegrasikan tanggung jawab ekonomis korporasi dengan tanggung jawab
legal, etis, dan social (Suharto, 2007:16)
Konsep tanggung jawab sosial perusahaan telah mulai dikenal sejak awal
1970an, yang secara umum dikenal dengan stakeholder theory artinya sebagai
kumpulan kebijakan dan praktik yang berhubungan dengan stakeholder, nilai-nilai,
pemenuhan ketentuan hukum, penghargaan masyarakat dan lingkungan, serta
komitmen dunia usaha untuk berkontribusi dalam pembangunan secara
berkelanjutan. Stakeholder theory dimulai dengan asumsi bahwa nilai (value) secara
eksplisit dan tak dipungkiri merupakan bagian dari kegiatan usaha. (Freeman, et
al.,2002 dalam Waryanti, 2009).
Variabel moderating yaitu tipe variabel-variabel yang memperkuat atau
memperlemah hubungan langsung antara variabel independen dengan variabel
dependen merupakan tipe variabel yang mempunyai pengaruh terhadap sifat atau
arah hubungan antar variabel.

Teori

1. Signaling Theory
2. Stakeholder Theory
3. Legitimacy Theory

7. Metodologi Penelitian
Metodologi yang dilakukan menggunakan metode purposive sampling.
Metode purposive sampling adalah pengambilan sampel berdasarkan pertimbangan
subyektif peneliti, dimana ada syarat-syarat yang dibuat sebagai kriteria yang harus
dipenuhi oleh sampel (Sugiyono, 2003). Yang kedua saya menggunakan metode
penelitian random sampling. Dimana data perusahaan diambil secara acak/random.

8. Penelitian Terdahulu
Penelitian yang dilakukan oleh Rimba Kusumadilaga (2010). Yang berjudul
Pengaruh Corporate Social Responsibility Terhadap Nilai Perusahaan Dengan
Profitabilitas Sebagai Variabel Moderating.
Penelitian yang dilakukan oleh I Nyoman Swastika Yoga Sindhudiptha dan
Gerianta Wirawan Yasa (2013). Yang berjudul Pengaruh Corporate Social
Responsibility Pada Kinerja Keuangan Perusahaan Dan Implikasinya Terhadap
Nilai Perusahaan.
Penelitian yang dilakukan oleh Gusti Ayu Made Ervina Rosiana, Gede Juliarsa,
Maria M. Ratna Sari. Yang berjudul Pengaruh Pengungkapan Csr Terhadap
Nilai Perusahaan Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Pemoderasi.

9. Pengukuran Variabel Independen dan Dependen


Disini saya menggunakan GRI (Global Reporting Intiative) dalam
pengungkapan CSR, karena pengungkapan yang terdapat di dalam GRI bersifat
internasional dan bisa digunakan untuk berbagai macam sektor dan ukuran
perusahaan.
Untuk profitabilitas penelitian ini menggunakan ROA, ROE, dan EPS sebagai
metode pengungkapan.
Untuk nilai perusahaan penelitian ini menggunakan PER (Price Earning Ratio)

10. Pengumpulan Data


A. Bursa Efek Indonesia (www.idx.co.id)
B. Annual report
C. Pojok BEI UMM
D. Google

11. Teknik dan Pengumpulan Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yaitu
data kuantitatif yang diperoleh dari BEI atau yang terdapat di website IDX. Sumber
data lain didapat dari hasil penelitian terdahulu dan observasi. Untuk membantu
pengolahan dan analisis data, maka digunakan bantuan komputer yang
menggunakan alat statistik, yaitu sofware microsoft Excel dan SPSS

Anda mungkin juga menyukai