Anda di halaman 1dari 4

PEMBUATAN BIODIESEL MINYAK GORENG

A. Alat dan Bahan


Alat dan bahan yang diperlukan untuk pembuatan biodiesel dari minyak goreng ini
adalah sebagai berikut.
Bahan yang diperlukan :
1. Minyak goreng
2. Methanol (sebagai katalis)
3. KOH (sebagai katalis)
Peralatan :
1. Tangki reaktor esterifikasi dan transesterifikasi
2. Labu untuk pengendapan
3. Labu Erlenmeyer untuk pengukuran
4. Alat penguji flash point merk Pensky-Martens
5. Viscotester untuk menguji viskositas
6. Kompor pemanas
7. Termometer

1 3 2

7 5 6

Gambar 1. Peralatan yang diperlukan untuk membuat biodiesel


B. Proses Pembuatan Biodiesel
1. Menimbang kristal KOH seberat 1% (dalam gram) dari jumlah total minyak goreng,
misalkan kita akan membuat biodiesel dari 1500ml minyak goreng maka kristal KOH
yang dibutuhkan adalah 15 gr.
2. Melarutkan kristal KOH dengan methanol sebanyak 25% dari jumlah minyak goreng
(dalam asumsi diatas maka methanol yang dibutuhkan adalah 375 ml).
3. Masukkan minyak goreng pada tangki esterifikasi dan transesterifikasi dan
dipanaskan sampai dengan suhu 65C.
4. Masukkan katalis dalam reaktor dan melakukan pengadukan campuran dengan
mempertahankan suhu 65C selama 30 menit.
5. Mengendapkan campuran di dalam labu pengendap selama minimal 8 jam.
6. Pisahkan endapan gliserol dan memanaskan hasil biodiesel untuk menghilangkan
kandungan air.
7. Biodiesel siap untuk digunakan.

C. Proses Esterifikasi dan Transesterifikasi pada Biodiesel


Komponen utama yang terdapat pada minyak kelapa sawit adalah trigliserida dan asam
lemak bebas. Tujuan dari reaksi esterifikasi dan transesterifikasi ini adalah untuk
menghilangkan asam lemak bebas yang dapat dihilangkan melalui proses esterifikasi.
Secara umum reaksi esterifikasi adalah sebagai berikut :

Gambar
2. Reaksi

Esterifikasi pada Biodiesel

Pada reaksi ini asam lemak bebas direaksikan dengan methanol sehingga pada tahap ini
akan menghasilkan minyak goreng yang sudah tidak mengandung asam lemak bebas,
yang nantinya akan menjadi biodiesel melalui reaksi transesterifikasi.
Sedangkan reaksi transesterifikasi merupakan reaksi utama dalam pembuatan biodiesel.
Yaitu sebagai berikut :

Gambar 3.
Reaksi

Transesterifikasi pada Biodiesel

Pada reaksi ini, trigliserida bereaksi dengan methanol dalam katalis basa untuk
menghasilkan biodiesel dan gliserin.

RESUME PRAKTIKUM BIOENERGI


PEMBUATAN BIODIESEL DARI MINYAK GORENG
Nama Mahasiswa : Arizal Sita Ahmad
NRP : 2112100153
Dosen : Dr. Bambang Sudarmanta, ST. MT.

JURUSAN TEKNIK MESIN


FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER SURABAYA
2016

Anda mungkin juga menyukai