Anda di halaman 1dari 1

Berbicara mengenai profesi dosen, profesi tersebut merupakan salah satu profesi yang

cukup banyak diinginkan oleh setiap masyarakat. Karenanya, berprofesi menjadi seorang
dosen merupakan suatu tantangan karena harus mencetak insan-insan yang cendekia dan
mampu berkiprah didunia kerja nasional maupun internasional dengan cara dan jalurnya
masing-masing. Berprofesi menjadi seorang dosen tentu akan mendapat berbagai penilaian
dari masyarakat luar maupun mahasiswa yang dididiknya.

Sebagai contoh, salah satu dosen yang sangat berkompeten di dunia hukum yang
mengajar saya, beliau ialah bapak Prof. Jawahir Thontowi S.H., Ph.D. pasti banyak sekali
penilaian dari setiap mahasiswa, begitu banyak kesan yang akan didapat setiap
mashasiswa/mahasiswi karena mendapat kesempatan untuk bisa dibimbing oleh bapak
Jawahir yang merupakan suatu kebanggaan. Beliau merupakan salah seorang tokkoh hukum
ternama indonesia, selain menjadi guru besar ilmu hukum di fakultas hukum universitas
islam indonesia, beliau juga pernah menjabat sebagai amggota komisi yudisial.

Beliau juga merupakan seorang alumni fakultas hukum Universitas Islam Indonesia
yang kemudian melanjutkan studinya di salah satu universitas di australia. Sebagai seorang
ahli hukum di indonesia dan sekaligus menjadi dosen, beliau tentu tidak diragukan lagi
kompetensinya, mulai dari knowledge serta pengalaman yang dimilikinya, sampai cara
mengajarnya, beliau sangat mahir dalam mengajar karena kembali lagi hal tersebut
dikarenakan faktor pengalaman dari kiprahnya di dunia hukum yang nyata.

Menjadi seorang mahasiswi yang dididik oleh beliau tentunya menjadi suatu
kebanggan, saya pribadi merasa bangga bisa diajar oleh beliau. Tentunya, banyak sekali ilmu-
ilmu serta pengalaman beliau dalam berkiprah di dunia hukum indonesia, karena saya sendiri
juga pastinya ingin menjadi salah satu tokoh hukum di Indonesia seperti beliau. Selain
merasa bangga, saya pribadi merasa lebih tertarik didunia hukum karena mengenal beliau,
karena beliau, saya lebih mengerti seperti apakah dunia hukum yang nyata. Dan tentunya,
beliau menjadi motivator saya karena kesuksesannya di kancah hukum indonesia.

Anda mungkin juga menyukai