Anda di halaman 1dari 3

Ada beberapa cara untuk membuat file icon (.

ico), salah satu cara yang menurut saya mudah adalah


menggunakan Photoshop. Secara default, Photoshop tidak memiliki fasilitas untuk membuat file icon, tapi
kita dapat menggunakan plug-in khusus Photoshop yang dapat membuatnya mampu menyimpan gambar
menjadi file icon.

Pertama kita download plug-in ICO for Photoshop pada alamat ini:
http://adf.ly/1CF6z3

Cara membuat icon sendiri dengan Photoshop


Setelah di download plug-in ICO, Kemudian cari folder Plug-Ins dimana program aplikasi Photoshop
terinstal, pada contoh ini terdapat di C:\Program Files\Adobe\Adobe Photoshop CS3\Plug-ins\file format.
Folder ini adalah lokasi dimana semua plug-in Photoshop disimpan dan secara default sudah ada
beberapa plig-in built-in yang otomatis terpasang ketika menginstall Photoshop pertama kali. Buat folder
dengan nama ICOFormat, tempatkan kedua file yang kita download tadi ke dalam folder ini.

Sekarang buka program Adobe Photoshop, buat file baru dengan ukuran persegi, misalnya 200 x 200
pixel agar icon yang dihasilkan dapat terlihat proporsional. Buatlah gambar, tulisan atau apapun terserah
Anda.
Setelah itu buat icon sesuka anda,

Setelah itu Save file yang telah Anda buat, tapi kali ini pilih ekstensi ICO (Windows Icon) (*.ICO). Ketika
muncul pilihan ICO Format, pilih Standard ICO, OK.
dan inilah hasil akhirnya

Anda bisa membuat icon dengan foto yang dilengkapi tulisan serta warna-warna yang berbeda
untuk memudahkan dalam mengelompokkan file dan folder. Trik ini sangat bermanfaat jika Anda
memiliki banyak file/folder yang harus disusun rapi agar lebih mudah menemukannya. Bahkan Anda
juga dapat menggunakannya sebagai favicon, yaitu icon yang muncul pada website/blog.

Anda mungkin juga menyukai