Anda di halaman 1dari 1

Lingkungan pengendapan pada danau( lacustrine environment)

Danau adalah suatu lingkungan tempat berkumpulnya air yang tidak


saling berhubungan dan dikelilingi oleh daratan dan pada umunya berbentuk
cekungan. Selain air danau juga tempat berkumpulnya material sedimen
evaporit, karbonatan, terrigeneous, dan terdapat pula fosil di dalamnya. Pada
beberapa danau terdapat endapan sedimen berbutir halus dan bahan organic
yang menghasilkan serpih berlapis yang mengandung minyak dan setelah
mengalami proses akumulasi danau tersebut dapat berubah menjadi sebuah
reservoir.

Danau dapat terbentuk melalui beberapa mekanisme yaitu proses deflasi


atau pengikisan yang terjadi pada permukaan tanah yang disebabkan wing
scour/ erosi yang disebabkan angin dan fluvial, tetapi proses utama
pembentukan danau adalah rifting atau peretakan akibat adanya extension atau
daya tarik tektonik. Lingkungan lacustrin atau danau terbentuk pada fase synrift
yang menyebabkan trejadinya proses pengendapan sedimen berlangsung
sebelum terbentuknya cekungan atau bersamaan dengan pembentukan dari
cekungan tersebut bisa juga terjadi karena sedimentasi pada cekungan tersebut
belum stabil sampai dengan subsiden regional postrift atau proses pengendapan
sedimen berlangsung setelah pembentukan cekungan.

Anda mungkin juga menyukai