Anda di halaman 1dari 2

BAB III

KEGIATAN YANG DILAKUKAN

I. JADWAL KEGIATAN
Sebelum dilakukan pelaksanaan field lab dilakukan koordinasi antara beberapa orang
perwakilan dari kelompok kami dengan Kepala Puskesmas Gantiwarno pada Senin, 21
Oktober 2015. Field lab pada topik Home Visit ini kami laksanakan di Puskesmas
Gantiwarno, Kecamatan ???, Kabupaten Klaten. Kegiatan ini dilaksanakan dalam tiga kali
pelaksanaan, yaitu pada tanggal 31 Oktober 2015, 5 November 2015, dan 12 November 2015.

II. GAMBARAN UMUM KEGIATAN


Pelaksanaan field lab diawali dengan survei lokasi ke Puskesmas Gantiwarno,
Kabupaten Klaten pada hari Senin, 21 Oktober 2015. Hal-hal yang dilakukan dalam survei
lokasi adalah pengukuran jarak tempuh, mencari rute terdekat menuju puskesmas, dan
mengadakan perkenalan diri dengan pihak puskesmas. Berdasarkan tahap survei ini diperoleh
kesepakatan bahwa field lab akan dilaksanakan dalam tiga kali pertemuan dengan rincian
kegiatan sebagai berikut:
1. Kamis, 31 Oktober 2015 : tahap perencanaan
2. Kamis, 5 November 2015 : tahap pelaksanaan praktik lapangan
3. Kamis, 12 November 2015 : tahap pelaporan hasil seluruh kegiatan.

A. Tahap Perencanaan (31 Oktober 2015)


Kelompok kami tiba di Puskesmas Gantiwarno pada pukul 09.00. Pada tahap
perencanaan ini, kami melakukan perkenalan dengan Instruktur, yaitu dr. ??? . Settelah itu,
kami mendapatkan materi mengenai Home Visit oleh ibu ??? . Setelah itu, kami dibagi dalam
tiga kelompok untuk tahap pelaksanaan praktik lapangan pada tanggal 5 November 2015.
Setiap kelompok kemudian membagi tugas untuk dilakukan pada tahap pelaksanaan praktik
lapangan. Pada pertemuan ini, instruktur telah memberikan kemungkinan kasus yang akan
kami lakukan home visit yaitu pasien dengan Hipertensi-Diabetes Mellitus, pasien dengan
Hipertensi-Penyakit Jantung, pasien dengan Kanker Mammae dan pasien dengan
Tuberkulosis.
B. Tahap Pelaksanaan Praktik Lapangan (5 November 2015)
Pada pelaksanaan praktik lapangan, kelompok kami tiba di Puskesmas Gantiwarno
pada pukul 08.30. Pada hari sebelumnya Kepala Puskesmas telah menginstruksikan bahwa
pada pelaksanaan praktik lapangan, kelompok kami akan dibagi menjadi 3 kelompok kecil,
dimana masing-masing kelompok akan melakukan home visit ke tiga pasien yang berbeda.
Pasien yang terpilih adalah pasien dengan Hipertensi-Diabetes Mellitus, pasien dengan
Kanker Mammae dan pasien dengan Hidronefrosis. Kami melakukan penyelidikan di
desa ????, yaitu Desa ???? RT 07.
Setiba di Puskesmas Gantiwarno, kami menemui Instruktur untuk mendapatkan
pengarahan tentang apa yang akan kami lakukan di lapangan nantinya. Untuk Kelompok I,
ditugaskan untuk melakukan home visit pada pasien dengan Hidronefrosis, kelompok II
ditugaskan untuk melakukan home visit pada pasien dengan Hipertensi-Diabetes Mellitus,
sedangkan kelompok III ditugaskan untuk melakukan home visit pada pasien dengan Kanker
Mammae.
Kami berangkat ke desa yang ditunjuk pada pukul 09.00. Kelompok I didampingi oleh
Ibu ??, sedangkan untuk Kelompok II didampingi oleh ??. Agenda kegiatan di masing-masing
desa direncanakan sama yakni melakukan kunjungan rumah (home visit) yang terdiri atas
mencari tahu riwayat penyakit pasien dengan pendekatan holistik (biopsikososial),
menganalisis faktor keluarga yang mungkin berpengaruh pada keadaan pasien, faktor
lingkungan rumah dan tempat tinggal, melakukan penyuluhan mengenai cara hidup sehat yang
disesuaikan dengan penyakit pasien serta melakukan pemeriksaan pada pasien.
Untuk menelusuri faktor-faktor yang mungkin berpengaruh pada penyakit yang diderita
pasien, kami melakukan wawancara, melihat kondisi rumah pasien dan menggambar denah
rumah pasien. Agenda kunjungan rumah kami selesai pada pukul 11.30. Kemudian, kami
kembali ke UNS.

C. Tahap Pelaporan Seluruh Kegiatan (12 November 2015)


Tahap ini direncanakan untuk dilakukan sebagai rangkaian kegiatan field lab terakhir,
yaitu pada Kamis, 12 November 2015. Pada tahap ini direncanakan beberapa hal, yang
meliputi penyerahan laporan kegiatan kepada instruktur lapangan untuk disetujui/disahkan
dan presentasi hasil kegiatan.

Anda mungkin juga menyukai