Anda di halaman 1dari 1

Flower Aceh

The Activity Women Rural Progress


Banda Aceh, 10 April 2017

Nomor : 030/FA/Direktur/A2-IV/2017
Lamp : -
Hal : Permohonan Audiensi

Kepada Yth.
Bapak dr. Warqah Helmi
Ka. Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh
di-
Banda Aceh

Assalamualaikum Wr.Wb.

Dengan Hormat,
Teriring doa dan salam semoga Ibu selalu dalam lindungan Allah SWT dan sukses dalam menjalankan aktivitas
keseharian. Amin.

Flower Aceh adalah salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Banda Aceh, dengan fokus kerja pada
upaya pemberdayaan dan penguatan kelompok perempuan pedesaan dan miskin kota pada 7 kabupaten/kota di
Propinsi Aceh dan salah satu kegiatan utama Flower Aceh adalah memperkuat dan mendorong perwujudan hak-
hak dasar perempuan marginal termasuk bidang kesehatan

Tujuan program ini untuk meningkatkan kemandirian ekonomi perempuan dan mendorong pemenuhan hak
kesehatan perempuan, sehingga diharapkan dapat mendukung peningkatan akses perempuan di Aceh, khususnya
di wilayah Banda Aceh, Pidie dan Aceh Utara terhadap pelayanan publik bidang kesehatan, khususnya
kesehatan perempuan dalam rangka berkontribusi pada penurunan AKI dan AKB di 3 fokus wilayah kerja
program yaitu Banda Aceh, Pidie dan Aceh Utara.

Sehubungan akan dilakukannya survey kesehatan reproduksi dan gizi perempuan di kecamatan Meuraxa dan
Lueng Bata serta review Kegiatan yang sudah berjalan di tahun 2016 dan Rencana Kerja Flower Aceh untuk
tahun 2017, kami bermaksud melakukan audiensi untuk mendiskusikan sinergisasi program yang fokus pada isu
kesehatan Perempuan serta melakukan analisa bersama mengenai isu-isu terkini tentang kondisi kesehatan
perempuan di kota Banda Aceh. Maka dari itu, kami mohon kesediaan Bapak untuk dapat mengalokasikan
waktu pertemuan pada:

Hari/Tanggal : Selasa, 11 April 2017


Waktu : 14.30 s.d selesai wib
Tempat : Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh

Demikian surat permohonan audiensi ini kami sampaikan, kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja
sama Bapak. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Hendra Lesmana (Staf Flower Aceh) dinomor
081360649707 atau Sekretariat Flower Aceh 0651-45755.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Hormat Kami,

Desy Setiawaty
Direktur Pelaksana

cc. file

Sekretariat:
Jln. Residen Danu Broto No.7 Geuceu Kayee Jato, Banda Aceh (23239), Indonesia
Telp. (0651) 45755, email: flower_aceh@yahoo.com

Anda mungkin juga menyukai