Anda di halaman 1dari 2

1.

Content Delivery Network atau biasa dikenal dengan CDN adalah sekumpulan
server yang diletakkan di berbagai belahan dunia yang berfungsi untuk memberikan
akses lebih cepat kepada pengunjung website dibanding dengan mengakses content
dari server yang sama.Keuntungannya di cloud computing adalah data-data besar
dapat disimpan dan dipanggil dari server lain yang membuat website kita lebih
mudah di akses. Sebuah web atau aplikasi yang diakses secara online tentunya
memiliki server pusat yang menyimpan seluruh data web tersebut. Ketika seseorang
mengakses atau menggunakan layanan web tersebut, maka komputernya akan
mengirim request http ke pusat server meminta data untuk ditampilkan. Setelah itu,
server akan memproses permintaan itu dan mengirimkan data yang diminta
komputer pengakses. Data ini bisa berupa halaman web, video, gambar dan
sebagainya. Jadi dengan adanya cloud computing , akses untuk menggunakan CDN
jadi lebih fleksibel dan mudah di akses

2. Salah satu pengaplikasian CDN adalah BOOTSTRAP CDN dimana kita tidak
perlu menyimpan file css dan javascript di website kita, karena adanya
BOOTSTRAP CDN yang membuat hak akses dari server lain. Dengan ini
website developer tidak perlu menambahkan file css dan javascript di file
utuh websitenya, developer cuman perlu memanggil di website / server
lain

3.
a. On-Demand Resource dari CDN BOOTSTRAP adalah , kita tidak perlu
mendownload BOOTSTRAP untuk digunakan di website kita, melainkan
memanggilnya di server lain agar kecepatan akses website lebih mudah
dan lebih cepat
b. Scalable merupakan cara memperkecil ukuran untuk mengakses data.
Maka CDN BOOTSTRAP digunakan karena data yang terakses relative
kecil
c. The economic of scale merupakan keuntungan biaya yang didapat
dari output yang digunakan. CDN BOOTSTRAP sangat menguntungkan
bagi developer yang menggunakan bootstrap tersebut, karena
aksesnya sangat mudah dan cepat . dan juga dapat mempercantik
tampilan tanpa menambah beban mengakses
d. Flexibility and elasticity merupakan kemudahan dalam
menggunakan output. CDN BOOTSTRAP sangat mudah digunakan
karena tidak perlu memakan tempat untuk menyimpan bootstrap
tersebut
e. Growth merupakan perkembangan untuk menerapkan output di
bidang cloud computing . CDN BOOTSTRAP telah semakin banyak file
didalamnya dan semakin besar ukurannya. Maka kegunaan BOOTSTRAP
dapat menjadi hal untuk mengembangkan teknologi baru dan disimpan
dengan cloud computing.

Dari beberapa hal diatas , yang paling berguna adalah on-demand


resource karena, CDN BOOTSTRAP memang digunakan untuk kita
mudah dalam mengakses website. Karena bootstrap disimpan pada
server yang berbeda.

Anda mungkin juga menyukai