Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Kesehatan merupakan sesuatu yang sangat berharga yang harus dijaga agar kita dapat terus
bertahan hidup di dunia ini. Kesehatan sangatlah penting, karena kesehatan itu tidak dapat dibeli
dengan uang. Kita sendirilah yang harus bertanggungjawab atas kesehatan kita. Oleh karena itu,
kita harus selalu menjaga kesehatan. Salah satu cara menjaga kesehatan ialah dengan berolahraga
secara teratur. Selain olahraga, pola hidup juga dapat mempengaruhi kesehatan. Olahraga
merupakan kegiatan yang dilakukan sedemikian rupa sehingga jantung cukup terbebani.

Kesehatan seksual juga berpengaruh terhadap kehidupan manusia. Kesehatan seksual


tergantung fisik. Fisik yang baik meningkatkan kesehatan seksual yang baik pula. Olahraga
mempengaruhi fisik manusia sehingga mempengaruhi kesehatan seksual. Mental dan stress juga
mempengaruhi kesehatan seksual. Seseorang yang stress akan mempengarauhi kesehatan
seksualnya.

RUMUSAN MASALAH

1. Mengapa kita haru mengetahui Anatomi dan fisiologi alat reproduksi pria dan wanita?
2. Apa saja manfaat olahraga terhadap kualitas hubungan seksual?
3. Bagaimana pengaruh olahraga terhadap kebugaran reproduksi?
4. Apa saja jenis olahraga yang meningkatkan kehidupan seksual?

1.2 TUJUAN
1.2.1 TUJUAN UMUM
Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami benar keterkaitan olahraga
terhadap kesehatan sexualitas.
1.2.2 TUJUAN KHUSUS
1. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami anatomi dan fisiologi alat
reproduksi pria dan wanita.
2. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami hubungan olahraga dan
seksualitas.
3. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami manfaat olahraga terhadap
kualitas reproduksi
4. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami pengaruh olahraga terhadap
kebugaran reproduksi.
5. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami jenis olahraga yang
meningkatkan kehidupan seksual.

1.3 MANFAAT
1. Membantu mahasiswa dalam memahami dan mengerti tentang hubungan olahraga dan

sexualitas.
2. Membantu mengenalkan apa saja pengaruh olahraga terhadap kesehatan sexualitas .
3. Menambah referensi tambahan perkuliahan

Anda mungkin juga menyukai