Anda di halaman 1dari 3

27

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan Pengamatan yang dilakukan selama Praktek Kerja lapangan


(PKL/ Magang) selama satu bulan yang di mulai dari tanggal 2 Agustus s-d 10
September 2010 maka penulis dapat mengambil beberapa di antaranya yaitu :
1) Magang merupakan salah satu proses awal untuk mempersiapkan
diri dalam memasuki dunia kerja yang sebenarnya
2) Magang merupakan sarana evaluasi diri terhadap materi tyang di
berikan oleh lembaga pendidikan
3) Dengan program magang mahasiswa akan memperoleh manfaat
yang dapat di gunakan setelah menyelesaikan studi
4) PT Angkasa Pura II merupakan suatu perusahaan yang bergerak di
bidang penerbangan dan pengelola Bandar Udara wilayah bagian
Sumatra Utara di Bandar Udara Polonia Medan.
5) Bandar Udara polonia Medan di bangun pertama kali oleh Bangsa
Polandia yang bernama Baron Mischalsky pada tahun 1872,
yang mendapat konsensi dari Pemerintah Hindia Belanda untuk
membuka perkebunan tembakau di Sumatra Timur di daerah
Medan dan di beri nama Polandia.
6) PT. Angkasa Pura II Bandar Udar Polonia Medan merupakan
badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mempunyai struktur
organisasi berbentuk garis dan staff, di pimpin oleh Kepala Cabang
yang di Bantu oleh Divisi Pelayanan Operasi Lalu Lintas Udara
(LLU), Divisi Pelayanan Operasi Bandara, Divisi Teknik Elektro
dan Listrik, Divisi Teknik Umum dan Peralatan, dan Divisi
Administrasi dan Komersial.
7) Kegitan magang yang penulis laksanakan pada PT. Angkasa Pura
II adalah menerima surat masuk dan surat keluar baik dari internal
perusahaan maupun eksternal perusahaan.
5.2 Saran
Setelah melaksanakan Praktek Kerja Lapangan di PT. Angkasa Pura II
penulis akan memberikan beberapa saran yang kiranya dapat di pertimbangkan
untuk perbaikan pada masa yang akan datang dan sebelumnya penulis minta maaf
apabila saran yang penulis berikan kurang berkenan. Saran-saran yang penulis
berikan yaitu :

1) Pihak Manajemen Amik TGD, mempermudah mahasiswa/i dalam


mencari Praktek Kerja Lapangan (PKL / Magang) baik dalam
instansi negeri maupun swasta dalam bentuk - bentuk kerja sama
(MOU). Selama periode tertentu misalnya 1 tahun.
28

2) Kepada perusahaan agar sarana & prasana yang ada di masing -


masing Divisi agar diperhatikan keadaanya terutama untuk
sebagian alat kerja karyawan pada komputer masing-masing
karyawan harus ter-update pada sistem kinerja data-data laporan
yang masuk maupun yang keluar. Contoh pada hardware dan
software.
3) Menyediakan alat berbasis mobile pada tiap ruangan di lingkungan
perkantoran untuk mengakses data lebih cepat dan mudah.
4) Untuk lembaga pendidikan agar di perhatikan materi yang di
berikan kepada mahasiswa/i agar benar - benar dapat di mengerti
dan di pahami oleh setiap mahasiswa dan di sesuaikan dengan
lapangan / dunia kerja saat ini yang mana segala kegiatan berbasis
komputer.
5) untuk mahasiswa agar lebih giat dan jadikan magang ini untuk
sarana evaluasi diri seberapa jauh telah menguasai materi yang di
berikan oleh lembaga pendidikan tersebut.

Demikian laporan praktek kerja lapangan yang dapat penulis sampaikan,


semoga Praktek Kerja Lapangan ini dapat berguna bagi semua pembaca
khususnya bagi penulis tidak lupa menerima saran dan kritikan yang sifatnya
membangun demi kesempurnaan laporan ini.
29

Daftar Pustaka

Tata Sutabri, 2004, Analisis Sistem informasi, Andi, Yogyakarta.

Anda mungkin juga menyukai