Anda di halaman 1dari 29

LAPORAN PENGABDIAN MASYARAKAT KULIAH KERJA

NYATA (KKN)

Judul Kegiatan :

SOSIALISASI PEMASARAN MEDIA ONLINE DI PENGUSAHA MEBEL di Desa


Wukirharjo, Kecamatan Prambanan , Kabupaten Sleman, Provinsi DI.YOGYAKARTA

Disusun Oleh :

Nama : Veri Tri Saputra


NIM : 13311391
Fakultas/Jurusan : Ekonomi / Manajemen

PUSAT KULIAH KERJA NYATA


DIREKTORAT PENELITIAN DAN PENGABDIAN
MASYARAKAT
UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
YOGYAKARTA
2017

1
PEMERINTAH KABUPATEN/KOTA

Kabupaten/Kota : Sleman
Kecamatan : Prambanan
Kelurahan/Desa : Wukirharjo
RW/Dukuh : Klumprit 2

SURAT KETERANGAN

Nomor :.................................

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Suyanto
Jabatan : Kepala Dusun
Alamat : Klumprit 2, Desa Wukirharjo, Prambanan, Sleman.

menerangkan dengan sesungguhnya bahwa mahasiswa KKN PPM UII yang tersebut di bawah
ini :

Nama : Veri Tri Saputra


Unit/Model : SL-27 / Reguler

1. Dinyatakan selesai melaksanakan pengabdian masyarakat melalui Kuliah Kerja Nyata


Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat ( KKN PPM ) di Dusun Klumprit 2, Desa
Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
2. Mahasiswa tersebut telah melaksanakan semua kegiatan yang telah direncanakan.
3. Mahasiswa tersebut tidak mempunyai tanggungan janji dalam bentuk apapun dengan
masyarakat sasaran.
4. Mahasiswa tersebut tidak menyimpan, meminjam, membawa barang/berkas apapun milik
masyarakat sasaran.

Demikian surat keterangan ini dibuat untuk menjadi periksa.

Wukirharjo, 20 Februari 2017

Kepala Dusun

(Suyanto)

1
2
HALAMAN PENGESAHAN

Mahasiswa tersebut yang di bawah ini:

Nama : Veri Tri Saputra


No. Mahasiswa : 113311391
Fakultas/Jurusan : Ekonomi / Manajemen
Model KKN : Reguler

Setelah melalui proses validasi program dihadapan kepala wilayah / instansi, pembimbingan dan
pertanggungjawaban program di hadapan DPL laporan KKN model Reguler ini dapat
DISAHKAN.

Yogyakarta, 20 Februari 2017

Mengetahui/Menyetujui

Kepala Desa/Lurah Kepala Dukuh

(Turaji, S.E.) (Suyanto)

Mengesahkan,

Dosen Pembimbing Lapangan I Dosen Pembimbing Lapangan II

(Ir. Agus Taufiq, M.Sc) (Jamalul Lail, S.Si)

3
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb.
Alhamdulillahi rabbal alamin, segala puji hanya milik Allah SWT, zat yang Maha
Agung, Maha Sempurna, atas limpahan nikmat dan karunia yang tak henti-hentinya
dianugerahkan kepada seluruh ciptaan-Nya di dunia ini, sehingga dapat melaksanakan
serangkaian kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 54 semester Genap tahun ajaran
2016/2017 di Dusun Klumprit 2, Desa Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman,
Propinsi Yogjakarta dengan baik dan lancar, tanpa kendala yang berarti.
Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan upaya untuk mendidik mahasiswa agar
dapat menerapkan ilmu dan kemampuan yang diperolehnya dari bangku kuliah, serta upaya agar
mahasiswa dapat belajar untuk hidup di tengah-tengah masyarakat dan belajar bekerja dalam
suatu kelompok.
Selama pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Nyata tersebut, banyak memperoleh bantuan
baik yang berupa materi maupun non-materi, sehingga program-program yang telah
direncanakan dapat terealisasi dengan baik dan dapat diselesaikan tepat pada waktunya. Untuk
itu, pada kesempatan ini terucap terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Allah SWT, atas rahmat dan ridho Nya serta kesehatan yang telah dilimpahkan Nya
2. Ayah, Mamah, Adik-Adik dan Keluarga besar, atas segala kasih sayang dan semangat.
3. Bapak Ir. Agus Taufiq, M.Sc, selaku dosen pembimbing lapangan (DPL) 1, atas
nasehat, saran, serta masukan yang telah diberikan selama menyelesaikan program
Kuliah Kerja Nyata ini.
4. Bapak Jamalul Lail, S.Si, selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) 2 yang telah
banyak meluangkan waktunya untuk membimbing kami mulai dari perencanaan program
sampai penyelesaian laporan KKN ini.
5. Tim monef/Sidak Universitas Islam Indonesia, yang telah mengingatkan kesalahan-
kesalahan penulis dalam merealisasikan program KKN.
6. Bapak Turaji, S.E, selaku Kepala Desa Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten
Sleman.

4
7. Bapak Suyanto, selaku Kepala Dukuh Klumprit 2 yang telah mendukung dan
memberikan solusi untuk program KKN ini.
8. Pak Widodo dan Pak Suyanto, yang telah memberikan tempat tinggal dan bantuan
selama pelaksanaan KKN.
9. Pemuda warga Dusun Klumprit 2 yang tidak bisa saya sebutkan satu-persatu, yang
telah membantu penulis dalam pemanduan wilayah dusun.
10. Ketua RT/RW dan tokoh masyarakat Dusun Klumprit 2 yang telah banyak
membantu.
11. Seluruh warga masyarakat Dusun Klumprit 2 terimakasih atas kerja sama dan
bantuannya.
12. Teman-teman EKONOMI MANAJEMEN seperjuangan, salam satu atap ONE
MANAJEMEN .
13. Seluruh keluarga baru, unit 27 angkatan 54
imbalan dari Allah S.W.T. Tidak lupa ucapan permohonan maaf apabila selama
melaksanakan KKN terdapat kekhilafan dan kesalahan. Oleh karena itu segala kritik dan saran
yang sifatnya membangun demi kesempurnaan laporan ini sangat diharapkan.
Semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi semua yang membaca dan dapat
memanfaatkannya.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Yogyakarta, 20 Februari 2017


Penyusun

5
Veri Tri Saputra

6
DAFTAR ISI

HALAMAN DEPAN.............................................................................................. i
SURAT KETERANGAN....................................................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN................................................................................ iii
KATA PENGANTAR............................................................................................. iv
DAFTAR ISI . 1
BAB I ANALISIS SITUASI.................................................................................. 2
BAB II PROGRAM KEGIATAN ......................................................................... 5
BAB III METODE PELAKSANAAN .................................................................. 7
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................... 13
BAB KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................... 21
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 22

1
BAB 1
ANALISIS SITUASI

GAMBARAN UMUM WILAYAH DESA WUKIRHARJO

Desa Wukirharjo terletak di Kecamatan Prambanan yang merupakan daerah rawan bencana,
karena letaknya di perbukitan yang berada di wilayah Kabupaten Sleman bagian tenggara.
Adapun Desa Wukirharjo mempunyai potensi wilayah sebagai berikut ;

1. Kawasan pertanian dengan luas sawah 76,3840 ha, adapun pola tanam mayoritas warga
masyarakat petani terbagi dengan tiga sistem pola tanam.
2. Kawasan pengembangan industri rumah tangga (mebel dan gypsum).
3. Kawasan pengembangan wisata
4. Kawasan penghijauan.

Untuk itu sesuai dengan kebijakan dan pengembangan Kabupaten Sleman khususnya dikawasan
tenggara yang didalamnya Kecamatan Prambanan akan dikembangkan kawasan pertanian,
peternakan dan industri rumah tangga sesuai dengan daya dukung lingkungan dan fungsinya,
dengan intensifikasi dan diversifikasi pertanian, peternakan dan industri kecil kerajinan dan
rumah tangga, serta wisata petualangan dan penghijuaun.
Kondisi Fisik Wilayah

Topografi Desa Wukirharjo berada di sebelah tenggara kota Kabupaten Sleman secara Topografi
Desa Wukirharjo bertopografi dataran tinggi berada pada 150 meter ketinggian diatas permukaan
air laut. Dengan keadaan curah hujan rata rata 20 mm per tahun, serta suhu rata rata per tahun
adalah 300C. 2.2.2. Hidrologi Kondisi alam Desa Wukirharjo adalah daerah dataran tinggi
sehingga kalau musim hujan tiba maka Desa Wukirharjo pasti kena dampak air hujan
menyebabkan tanah longsor, tetapi kalau musim kemarau Desa Wukirharjo juga mengalami
kekeringan. 2.2.3. Geologi Wilayah Desa Wukirharjo dengan kondisi tanah dataran tinggi dengan
tingkat kesuburan tanah yang cukup baik sehingga potensi untuk lahan pertanian terutama padi,
palawija, dan Sayuran.

2
Potensi Ekonomi

Potensi ekonomi di Desa Wukirharjo cukup banyak selain lahan pertanian yang masih luas, juga
banyak industri rumah tangga atau sentra kerajinan baik kerajinan kayu, gypsum, makanan
olahan, perdagangan, peternakan dan lainya.
Kerajinan kayu yang ada adalah pembuatan mebel yang berada di wilayah Dusun Watukangsi,
Losari I dan Klumprit II, hasil dari produksi mebel yang berupa kusen, daun pintu, daun jendela,
dan mebel.
Semua Pengrajin tersebut menggunakan alat pertukangan mekanik seperti pasah mesin, mesin
bubut, dll yang tentu saja penggunaannya menggunakan daya listrik, sehingga apabila terjadi
pemadaman listrik maka kegiatan akan terganggu.
Produksi makanan olahan yang ada yaitu makanan tradisional, Getuk, Tiwul. yaitu makan
tradisional yang terbuat dari tepung ketela atau singkong, yang dicampur dengan parutan kelapa
dan gula kemudian dikukus. Bahan baku untuk produk ini tidak terlalu sulit karena masyarakat di
Wukirharjo hampir semua menanam.
Dibidang peternakan hampir semua masyarakat memiliki ternak seperti sapi, kambing dan ayam
kampung. Ternak ini juga merupakan sumber pendapatan bagi masyarakat. Potensi ekonomi
perdagangan seperti warung kelontong, tersebar di setiap dusun, toko-toko yang semua dimiliki
oleh warga Desa Wukirharjo

Kondisi Sosial Masyarakat

Penduduk Desa Wukirharjo mayoritas pada tingkat usia produktif , yaitu usia antara 21 49
tahun, ini berarti merupakan sumber tenaga kerja . Dengan kondisi penduduk seperti ini maka
dibutuhkan lapangan pekerjaan yang memadai yang dapat menampung mereka agar bisa
bekerja. Di Desa Wukirharjo tidak ada pabrik atau perusahaan yang dapat menampung mereka
akan tetapi di Desa Wukirharjo hampir tidak ada penduduk yang menganggur. Ini dikarenakan
selain mayoritas penduduk sebagai petani, juga mereka mengembangkan usaha lain sebagai
pedagang, PNS , juga industri rumah tangga lainnya, selain itu juga ada yang bekerja pada
perusahaan atau pabrik yang ada di wilayah Kabupaten Sleman, atau Yogyakarta. Namun

3
demikian masyarakat di Desa Wukirharjo masih banyak yang hidup pada kondisi pra sejahtera,
bahkan juga ada pada kondisi miskin.
Masyarakat Desa Wukirharjo kebanyakan tinggal diwilayah desa sehingga hal tersebut
berdampak pada pertama, semakin dekatnya emosional yang terjadi ditengah-tengah masyarakat.
Bentuk emosional ini sangat erat dan dapat dilihat dalam aktifitas kehidupan sehari-hari mereka,
misalnya: gotong-royong mingguan, bersih makam, siskamling/ronda, jumantik, pertemuan
rutinan RT, pertemuan rutinan Dusun, pertemuan ibu-ibu, menjenguk tetangga yang sedang sakit,
pelayanan lansia/balita, maupun pertemuan-pertemuan ritual tahlilan, sholawatan, aqiqahan,
sripahan dan lain sebagainya, dimana datang dalam forum-forum tersebut bagi masyarakat
adalah sebuah kewajiban yang tidak bisa ditinggalkan sebagai bentuk rasa solidaritas
persaudaraan. Kedua, dengan lebih banyaknya penduduk berusia produktif, mereka menjadi
modal penggerak dalam proses pembangunan yang ada. Hal ini tampak dari munculnya beberapa
bentuk kegiatan usaha baru diluar pertanian misalnya tukang kayu, bangunan dan lain-lain.
Kerukunan antar warga di Desa Wukirharjo juga sangat terjaga, ini terbukti sejak dulu belum
pernah terjadi konflik antar warga maupun antar pedukuhan.
Di sisi lain, antusiasme dan partisipasi perempuan dalam proses pembangunan di Desa
Wukirharjo dapat dilihat di berbagai bidang, mulai dari pertanian, produksi rumah tangga
bahkan buruh pun banyak diantara mereka juga ikut terlibat. Bahkan banyak diantara masyarakat
petani yang hampir keseluruhan pekerjaan pertaniannya dilakukan oleh kaum ibu, sedangkan
suaminya bekerja pada sektor lain. Kegiatan kelompok perempuan lebih aktif dibandingkan
dengan kelompok pria seperti PKK Desa, PKK Dusun, PKK RT, Koperasi , Posyandu, dan
kelompok kegiatan yang lain.
Serta Di Desa WUKIRHARJO ini banyaknya potensi - potensi yang harus dikembangkan
Tetapi belum tercapai khususnya Di KLUMPRIT 2 ini, masih banyaknya SDM yang kurangnya
Ilmu Pengetahuan dalam Pendidikan untuk itu dalam meningkatkan perekonomian Masyarakat
saya membuat program kerja untuk mengajarkan dan bersosialisasi dalam meningkatkan usaha
yang berada Di KLUMPRIT 2 ini, dan persoalan yang dihadapi di KLUMPRIT 2 ini khususnya
dalam hal Pemasaran di industri pengusha mabel, untuk itu saya mencoba bersosialisasi dan
mengajarkan ILMU PEMASARAN agar perekonomian di Klumprit 2 ini dapat meningkatkan
perekonomian Warga atau Masyarakat setempat.

4
BAB II
PROGRAM KEGIATAN

Setelah melihat beberapa potensi yang belum dimaksimalkan dengan baik di Dusun
KLUMPRIT II , WUKIRHARJO. Khususnya dibidang industri mabel, maka saya memutuskan
untuk mengambil program kerja SOSIALISASI PEMASARAN MEDIA ONLINE DAN
PEMBUATAN BROSUR DI PENGUSAHA MABEL KLUMPRIT 2 .
Dimana Program Kerja saya ini menyesuaikan dengan program studi yang saya ambil yaitu
Manajemen. Semoga dengan adanya program kerja saya ini dapat memberikan wawasan ke
Masyarakat bagaimana memasarkan suatu produk supaya mempunyai nilai jual yang tinggi dan
bagaimana membuat brosur supaya bukan hanya dikenal oleh warga Dusun KLUMPRIT 2 tapi
juga oleh masyarakat luas.

DEVINISI PEMASARAN DAN BROSUR


A. Pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan-kegiatan bisnis yang ditujukan untuk
merencanakan, menentukan harga, mempromosikan dan mendistribusikan barang atau jasa yang
memuaskan kebutuhan baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli potensial.
Pemasaran merupakan usaha terpadu untuk menggabungkan rencana-rencana strategis yang
diarahkan kepada usaha pemuas kebutuhan dan keinginan konsumen untuk memperoleh
keuntungan yang diharapkan melalui proses pertukaran atau transaksi. Kegiatan pemasaran
perusahaan harus dapat memberikan kepuasan kepada konsumen bila ingin mendapatkan
tanggapan yang baik dari konsumen. Perusahaan harus secara penuh tanggung jawab tentang
kepuasan produk yang ditawarkan tersebut. Dengan demikian, maka segala aktivitas perusahaan,
harusnya diarahkan untuk dapat memuaskan konsumen yang pada akhirnya bertujuan untuk
memperoleh laba. Pemasaran Media Sosial adalah usaha bagian pemasaran perusahaan atau
humas instansi untuk membuat tulisan, gambar, video, grafik, atau posting di akun media sosial
lembaga guna mempromosikan produk/jasa. Diharapkan, konten tersebut mampu menarik
perhatian, disukai, dan dishare seluas-luasnya sehingga menghasilkan "electronic Word of
Mouth" (eWoM) atau dibicarakan oleh para user media sosial. Tujuan akhirnya adalah citra
positif dan reputasi di kalangan konsumen/klien.

5
Media Sosial merupakan platform yang sangat efektif untuk berkomunikasi dan mendengarkan
pendapat pelanggan/klien. Media sosial memungkinkan pelanggan/konsumen/klien
berkomunikasi langsung, mengkritisi, memberi masukan, juga mempromosikan produk/jasa.

B. Brosur merupakan suatu alat publikasi resmi dari perusahaan yang berbentuk cetakan, yang
berisi berbagai informasi mengenai suatu produk, layanan, program dan sebagainya, yang
dimana ditujukan kepada pasar sasaran atau sasaran tertentu. Cara menyampaikannya di bagikan
secara gratis kepada pelanggan atau masyarakat dengan tujuan untuk memperkenalkan secara
lebih jelas dan rinci mengenai produk, layanan, program dan sebagainya untuk membantu upaya
pemasaran ataupun marketing public relations.
Fungsi brosur, dibagi menjadi 3 (tiga) bagian di antaranya.

1. Yang pertama Fungsi informatif adalah brosur biasanya dipakai untuk menginformasikan
kepada para konsumen potensial kamu berkaitan dengan perusahaan kamu. Informasi ini
berkaitan dengan presentasi perusahaan kamu, produk baru atau layanan yang perusahaan
yang ingin kamu tawarkan, ataupun perubahan terbaru dalam nama perusahaan kamu,
dan lain-lain.
2. Lalu yang kedua Fungsi iklan adalah brosur benar-benar sangatlah penting sebagai alat
iklan atau alat promosi, yang menarik dan juga memungkinkan kamu untuk
mempromosikan satu atau lebih produk maupun jasa.
3. Dan yang ketiga Fungsi Identifikasi adalah desain dari brosur yang baik memungkinkan
kamu untuk mempertahankan kriteria yang sama melalui semua brosur perusahaan kamu.
Jika kriteria tersbut (kadang disebut dengan konsep) disatukan dalam semua jenis brosur,
itu akan membuat perusahaan kamu sangat mudah di identifikasi.

Selain pemasaran dan pembuatan Brosur. Tidak lupa juga memberikan sosialisasi tentang hal
pendukung untuk strategi pemasaran dan pembuatan Brosur. Seperti, memberikan sosialisasi
tentang bagaimana pentingnnya kualitas suatu produk dalam meningkatkanya suatu laba di
pengusaha mabel Klumprit 2 ini.

BAB III

6
METODE PELAKSANAAN
Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) merupakan
wahana bagi mahasiswa untuk belajar, berdakwah, dan bekerja dalam kegiatan pengabdian dan
pemberdayaam pada masyarakat dan prosesnya mencakup seluruh komponen Catur Dharma UII
(pendidikan dan pengajaran, penelitian, pengabdian pada masyarakat, dan dakwah Islamiyah)
yang dilakukan secara berkelompok dan interdisipliner. KKN PPM UII termasuk mata kuliah
intrakurikuler.
Kuliah Kerja Nyata Universitas Islam Indonesia diselenggarakan sebagai salah satu
kegiatan pengabdian terhadap masyarakat, dimana setiap mahasiswa dituntut untuk berperan
aktif terhadap kegiatan-kegiatan yang ada disekitar masyarakat, tempat dimana penyelenggaraan
Kuliah Kerja Nyata diadakan. Dengan mengikuti KKN PPM UII diharapkan mahasiswa
memiliki pengetahuan, pemahaman, dan wawasan bermasyarakat, membantu dalam
menyelesaikan masalah kemasyarakatan, mengasah kepekaan sosial, empati terhadap
masyarakat, mampu membangun kebersamaan, kejujuran, kesetaraan, serta kemandirian. Selain
itu mahasiswa diharapkan mampu mengemban misi Dakwah Islamiyah yang melekat pada setiap
mahasiswa.
Kuliah Kerja Nyata UII Unit 27 yang diselenggarakan di Dusun KLUMPRIT 2, Desa
Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
yang dimulai tanggal 20 Januari 2017 sampai dengan 20 February 2017. Merupakan salah satu
wujud kegiatan pengabdian kepada masyarakat, dimana setiap mahasiswa dituntut untuk ikut
serta berperan aktif terhadap kegiatan-kegiatan yang ada disekitar masyarakat tempat dimana
Kuliah Kerja Nyata (KKN) dilaksanakan. Secara garis besar kegiatan KKN dapat dijelaskan
sebagai berikut :

1. Pra pelaksanaan KKN


2. Pelaksanaan Program

1. PRA PELAKSANAAN KKN

7
1.1. Observasi
Sesuai dengan tindakan Observasi yang dilaksanakan pada hari minggu tanggal 16
Januari 2017, saya dengan teman-teman KKN yang tergabung dalam Unit SL-27 melakukan
kegiatan wawancara terlebih dahulu kepada Kepala Dukuh Klumprit 2 yaitu bapak Suyanto.
Sesuai dengan pengutaraan bapak Suyanto, Kelompok kegiatan masyarakat di Klumprit 2
sendiri bervariasi. Kegiatan kelompok yang dapat ditemukan di Dusun Klumprit 2
diantaranya Kelompok Tani dan Kelompok Pemuda dalam Karang Taruna.

Dusun Klumprit 2 juga mengadakan arisan rutin dan yang dilakukan setiap malam
minggu yang dilaksanakan secara bergantian di masjid. Kerukunan dan kekompakan warga
masayarakat Dusun Klumprit 2 sangat terjaga.
Setelah itu,saya melakukan observasi di Dusun Klumprit 2 pada tangga 16 Januari 2017
jam 12.30 15.00 sekaligus bersilaturahmi. Setelah melakukan wawancara informasi yang
saya dapatkan, Bahwa warga di Dusun Klumprit 2 membutuhkan penerangan lampu jalan
di beberapa titik.

Tabel 1.1 Jam Observasi

Hari, Tanggal, Sumber Tempat Metode Jumlah


No Jam Informasi Kegiatan Observasi Jam

Kepala
Senin,
Dusun Rmh Pak Wawancara dan 2 jam
1 16 Januari 2017
Klumprit 2 Dukuh diskusi 30 menit
12.30-15.00

,
Kepala
Kamis, 19 Observasi
2 Dusun Klumprit 2 1jam
Januari 2017 Lapangan
Klumprit 2
15.30-17.30

Minggu,
Ketua RT Wawancara dan
3 22 Januari 2017 Klumprit 2 3 jam
01,02,03,04 diskusi
15.00-18.00

8
Senin, 23Januari
Warga Rumah Pak Wawancara dan 1 jam
4 2017
Klumprit 2 Dukuh Silahturahmi 30 menit
07.00-08.00

Total Waktu Observasi 8 jam

Rincian dari hasil observasi sebagai berikut :


1. Hasil yang dicapai : pelaksana memperoleh informasi tentang kegiatan yang akan
berjalan dan juga mengenal para tokoh masyarakat Desa Wukirharjo, serta
mengetahui permasalahan yang ada di Desa Wukirharjo khususnya untuk Dusun
Klumprit 2.
2. Faktor Pendukung :Warga masyarakat terutama para tokoh masyarakat dan
perangkat desa yang menyambut dengan baik serta mau membantu dalam kegiatan
observasi ini.
3. Faktor Penghambat : Terdapat beberapa hambatan yang didapat yaitu sulitnya
mencari waktu luang untuk melakukan observasi dan tempat yang jauh dari lokasi
tempat tinggal penyusun,banyak warga yang pergi kesawah.
4. Waktu Pelaksanaan :Total waktu kegiatan observasi ini adalah 8 Jam.

1.2. Penyusunan Program Kerja


Berdasarkan informasi yang telah didapatkan dari observasi, maka diajukanlah beberapa
program Unit yang telah dikonsultasikan dengan DPL II dan telah mendapat tanggapan
maupun koreksi dari DPL I, program-program tersebut diharapkan mampu membantu
ataupun bermanfaat bagi masyarakat Dusun Losari I. Dari aspek-aspek permasalahan yang
ditemui di Dusun susunan program yang dilakukan adalah :
( SOSIALISASI PEMASARAN MEDIA ONLINE DAN PEMBUATAN BROSUR DI
PENGUSAHA MABEL KLUMPRIT 2)

1.3. Sosialisasi Program


Sosialisasi program dilaksanakan pada Rabu , 25 Januari 2017 jam 12.30 15.30 yang
bertempat di Rumah Pak Widodo. Sosialisasi dilaksanakan bersama dengan warga Klumprit
2. Di dalam sosialisasi program juga terjadi diskusi mengenai program-program yang akan

9
dilaksanakan selama proses kegiatan Kuliah Kerja Nyata. Saran kritik menjadi suatu
masukan yang sangat berarti bagi setiap mahasiswa yang akan menjalankan setiap program
yang diajukan. Hal ini dilakukan supaya program yang akan dijalankan selama KKN dapat
berjalan dengan lancar dan tepat sasaran sesuai dengan tujuan dari setiap kegiatan yang
bersangkutan.

1. PLAKSANAAN PROGRAM
Beberapa program yang dilaksanakan selama proses kegiatan Kuliah Kerja Nyata di Dusun
Klumprit 2, Desa Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta,
dimulai dari tanggal 20 Januari sampai tanggal 20 Februari 2017. Program yang saya
jalankan adalah : SOSIALISASI PEMASARAN MEDIA ONLINE DAN PEMBUATAN
BROSUR DI PENGUSAHA MABEL KLUMPRIT 2

A. Aspek
Ekonomi dan Peningkatan Wirausaha (EPW)

B. Rumusan Masalah
Karena kurangnya pengetahuan di bidang pemasaran menggunakan media online dan
minimnya kemampuan berpromosi untuk meningkatkan penjualan di Pengusaha
Mabel.

C. Tahapan Kegiatan
Pelaksanaan program ini dilakukan dalam tahapan, yaitu :
1) Sosialisasi program.
2) Mempersiapkan alat dan bahan untuk pembuatan email dan brosur
3) Memberikan materi bauran pemasaran
4) Melakukan pelatihan Pemasaran di Media Online
5) Pembuatan browsur dalam berpromosi
6) Evaluasi

D. Tujuan
Adapun tujuan dalam pelaksanaan program ini adalah masyarakat merasa mampu
dalam melakukan promosi dan bisa menggunakan Media Online dalam berjalannya
bisnis Mabel tersebut .
E. Manfaat

10
Warga mendapatkan mendapatkan pengetahuan dalam ilmu manajemen dalam
memasarkan produk yang di buatnya dan mampu menguasai promosi di media sosial
F. Sasaran
Sasaran dari dilaksanakannya program ini adalah para pengrajin dan pengusaha mebel
dalam menjalankan bisnisnya
G. Waktu Pelaksanaan
waktu pelaksanaan program ini dilakukan sesuai jadwal yang telah di buat.

Tabel 2.1 Rincian Pelaksanaan Program Individu Sosialisasi Pemasaran Media Online Pengusaha
Mebel Klumprit 2
NO URAIAN
HARI, TANGGAL LOKASI JAM WAKTU
. KEGIATAN
Rabu, 25 Januari Pergi ke tempat
2017 pengusaha mabel dan
1 melihat uji Klumprit 2 12.30 15.30
keterampilan
pengrajin mabel
Sabtu , 28 Januari Interview
2017 menganalisa dan
mengelompokan data
2 Klumprit 2 10.00 14.30
kemampuan dalam
keterampilan
berwirausaha
Senin , 30 Januari Pelatihan pemasaran
2017 melalui media online
dengan menerangkan
3 Klumprit 2 10.00 14.30
berbagai media
promosi di media
online
Rabu , 01 februari Diskusi dan pelatihan 10.00 14.30
2017 pemasaran online
4 kepada pengrajin Klumprit 2
mabel dan Tanya
jawab
Sabtu , 04 februari Pemberian materi 10.00 14.30
2017 secara langsung
5 Klumprit 2
tentang pelatihan
kewirausahaan
Selasa , 07 Februari Praktek dan Tanya 10.00 14.30
6 Klumprit 2
2017 jawab promosi online
Kamis , 09 Februari Pelatihan pembuatan 10.00 14.30
7 2017 email dan pembuatan Klumprit 2
brosur
8 Sabtu , 11 Februari Pengeditan brosur Klumprit 2 12.00 16.00

11
2017 dan pencetakan
brosur
Selasa , 14 Februari Penyuluhan dan 13.00 17.00
9 2017 Tanya jawab praktek Klumprit 2
cara pemasaran
Kamis , 16 Februari Evaluasi dalam 13.00 16.00
2017 pemasaran online dan
10 Klumprit 2
penyebaran brosur di
sekitar prambanan
Total JAM 41 jam

12
BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Program Kerja


Hasil yang didapat dalam pelaksanaan program ini adalah:

Warga dapat memahami bagaimana cara meningkatkan nilai dari sebuah produk.
Warga dapat mengetahui bagaimana pentingnnya sebuah BROSUR sebagai identitas
suatu usaha dan produk
Warga dapat mengetahui faktor faktor penunjang dari sebuah industri khususnya
industri mabel, seperti dari kualitas produk, dan izin - izin untuk memulai usaha
seperti izin PIRT, izin usaha, izin BPOM dll.
Warga Dusun Klumprit 2, Desa Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten
Sleman, Provinsi Yogyakarta antusias dalam proses pelaksanaan program kerja ini.
Warga Dusun Klumprit 2 mendapatkan Ilmu dalam memanfaatkan media promosi
Brosur dan Media Pemasaran Online agar dikenal Masyarakat luas.
4.2 Kendala Kegiatan
Dikarenakan cuaca yang sering hujan mengakibatkan penundaan pembuatan brosur
dan sosialisasi pemasaran di tunda sementara.

4.3 Rasio Keberhasilan Program


Program yang di targetkan 10 X Pertemuan
Rasio Keberhasilan Program = 10 X = 100 %
10
Dapat dilihat dari nilai rasio yang ditargetkan yaitu 10x pertemuan dilaksanakan
dengan lancar dan sudah dilaksanakan 100 % maka program ini dapat dinyatakan
BERHASIL.

4.4 Pembahasan
Berikut inilah pembahasan hasil yang telah dicapai selama berlangsungnnya program kerja
individu selama kuliah kerja nyata di Dusun KLUMPRIT 2, Desa WUKIRHARJO
,Kabupaten SLEMAN, DI YOGYAKARTA.

4.5 DOKUMENTASI - DOKUMENTASI


CONTOH PEMBUATAN BROSUR MEBEL DI KLUMPRIT 2

13
[PENGRAJIN MABEL KLUMPRIT II]
[Tersedia pembuatan jasa berbagai macam olahan kayu jati seperti meja
,kursi,lemari,kusen pintu dan berbagai macam ukiran ukiran.]

[ Contoh Meja Santai ]

Harga :
Dalam soal harga sangat mengutamakaan kualitas dan cukup
relative murah di banding dengan harga pasaran .
Waktu Order : [24 jam]

Disediakan 5 pengrajin jasa yang berpengalaman dalam membuat


berbagai macam bentuk mabel dan berpengalaman dalam hal ukiran -
ukiran yang membuat konsumen puas atas produk yang di hasilkannya.

1. RT 1 PAK SUKIMIN
2. RT1 PAK KARSONO
3. RT2 PAK RUBIMAN
4. RT2 PAK TEGUH
5. RT 3 PAK TUKIRAN
Contact us Phone : PAK RUBIMAN [081328740826]

DOKUMENTASI PENGRAJIN MABEL DI KLUMPRIT 2

14
GAMBAR 1
TEMPAT PENGRAJIN DI RT 2

GAMBAR 2
UKIRAN KUSEN PINTU

15
GAMBAR 3
PEMBUATAN DEKORASI PENGANTIN

16
GAMBAR 4
PEMBUATAN BERBAGAI MACAM UKIRAN

DOKUMENTASI MENGAJAR TPA (UNIT 27)

17
DOKUMENTASI MENGAJAR PAUD BANOWATI (UNIT 27)

18
DOKUMENTASI PEMBAGIAN HADIAH TPA

19
GAMBAR 1
PEMBUATAN HADIAH

GAMBAR 2
PEMBAGIAN HADIAH

20
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

1. KESIMPULAN

21
Selama proses menjalakan program kerja yang telah dilakukan selama Kuliah Kerja
Nyata di Dusun KLUMPRIT 2, Desa WUKIRHARJO, Kecamatan Prambanan,
Kabupaten Sleman , DIY. Dapat diperoleh beberapa kesimpulan berikut :
Semua kegiatan program kerja berjalan lancar dan materi yang disampaikan diterima
dengan baik oleh masyarakat Dusun KLUMPRIT 2.
Antusiasme yang tinggi oleh masyarakat khususnya yang mempunyai usaha terbukti
dari minatnya warga untuk belajar membuat BROSUR dan Pemasaran di Media
Online.
Kuliah Kerja Nyata bukan saja memberikan hanya ilmu bagaimana cara
bermasyarakat tapi juga memberikan Persaudara, Keluarga, dan Teman baru bagi
Mahasiswa.

2. SARAN
Dengan selesainya Kuliah Kerja Nyata maka diharapkan seluruh program-program
yang telah dijalankan dapat diteruskan oleh masyarakat setempat, sehingga program-
program yang telah dilaksanakan itu dapat bermanfaat dan berguna kedepannya.
Saran dari saya :
1 Untuk mahasiswa yang nantinya akan melakukan KKN di Dusun Jali agar dapat
melanjutkan dan mempertahankan program yang sudah ada. Serta, meningkatkan
kembali potensi-potensi yang dimiliki oleh daerah setempat.
2 Penyusun berharap agar program-program yang telah dilaksanakan dapat dikerjakan
berkesinambungan dan berkelanjutan walaupun program KKN ini telah selesai.

DAFTAR PUSTAKA

http://wukirharjodes.slemankab.go.id/
http://www.pengertianku.net/2014/10/definisi-atau-pengertian-brosur-dan-fungsinya-lengkap.html
http://www.tutorial89.com/2016/10/cara-membuat-brosur-di-word.html
https://vinabkk26.wordpress.com/2013/03/14/definisi-pemasaranmarketing/

22

Anda mungkin juga menyukai