Anda di halaman 1dari 7

Baksos 2005, Langkah Awal Belajar, Berkarya, dan Mengabdi

I. PENDAHULUAN
Upaya pengembangan masyarakat Indonesia yang merata, adil dan makmur tidak
hanya merupakan tanggung jawab pemerintah semata. Secara proporsional tugas ini diemban
pula oleh seluruh komponen bangsa lainnya, termasuk di dalamnya masyarakat yang
bersangkutan itu sendiri, maupun oleh lapisan masyarakat lain yang secara sosial ekonomi
berkemampuan relatif lebih baik. Seluruh komponen ini mempunyai kepentingan untuk
secara aktif bersinergi dalam upaya perbaikan taraf kesejahteraan masyarakat.
Adapun mahasiswa sebagai generasi penerus sekaligus elemen intelektual dalam
masyarakat adalah salah satu pihak yang turut mengemban amanah pembangunan bangsa.
Sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, peran serta mahasiswa dalam masyarakat
tidaklah dibatasi pada kewajiban akademis dan lingkungan kampus saja, melainkan juga vital
pada berbagai fungsi lain di lapangan. Mahasiswa dituntut untuk secara kritis mampu terlibat
lebih aktif dalam upaya pembangunan nasional, melalui proses belajar dan pengembangan
ilmu pengetahuan yang diiringi pula dengan kerja nyata di lingkungan. Dan pengabdian
mahasiswa di bidang pembangunan masyarakat ini dapat dimulai sejak dini melalui berbagai
bentuk aplikasi karya dan bakti.
Salah satu langkah yang dapat diambil mahasiswa, dalam hal ini mahasiswa Fakultas
Kedokteran dalam kapasitasnya sebelum berprofesi langsung di masyarakat, sebagai seorang
dokter atau perawat ataupun tenaga medis lainnya, adalah melalui kegiatan-kegiatan
penyuluhan kesehatan dan kemanusiaan. Dengan salah satu bentuknya adalah kegiatan Bakti
Sosial.
Diharapkan, suatu kegiatan Bakti Sosial yang dikelola secara optimal dan terorganisir
dapat mengemas misi pendidikan, promosi kesehatan sekaligus alokasi bantuan materiil bagi
masyarakat yang membutuhkan, dimana pada akhirnya akan menuju perbaikan taraf hidup
serta peningkatan kesejahteraan jangka panjang yang mandiri dan terarah.
Peran aktif mahasiswa ini tentunya tidak lepas dari dukungan Universitas Airlangga
sebagai almamater, yang merupakan salah satu universitas tertua di Indonesia dan tentunya
cukup banyak memahami kondisi kemasyarakatan Indonesia. Dukungan dari berbagai pihak
akan menjadi suatu kehormatan dan harapan besar bagi kami. Untuk kemudian bersama-
sama, dapat mewujudkan tujuan sosial kemanusiaan kemasyarakatan melalui kegiatan ini.
II. SASARAN KEGIATAN
1. Masyarakat desa binaan
a. Ibu-ibu
b. Bapak-bapak
c. Remaja
d. Anak-anak
2. Mahasiswa FK UNAIR, khususnya angkatan 2003 Prodi Pendidikan Dokter dan Ilmu
Keperawatan Program A.

III. TUJUAN KEGIATAN


1. Mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan keterampilan medis sebagai sarana aktualisasi diri
mahasiswa untuk menjadi tenaga medis yang profesional,
2. Memberi motivasi kepada masyarakat tentang pentingnya kesadaran dalam meningkatkan
wawasan terutama di bidang kesehatan dan pendidikan,
3. Mempererat hubungan kekeluargaan antara mahasiswa dengan masyarakat desa binaan.

IV. MANFAAT KEGIATAN


1. Untuk Masyarakat desa binaan
a. Sebagai subyek, masyarakat diharapkan memiliki kemampuan mengupayakan
peningkatan kualitas kesehatan dan pendidikan di desanya secara mandiri.
b. Sebagai obyek, masyarakat akan mendapatkan pelayanan melalui berbagai rangkaian
kegiatan yang menunjang peningkatan kualitas kesehatan dan pendidikan.
2. Untuk Mahasiswa
c. Sebagai subyek, mahasiswa mampu mengaplikasikan ilmu dan pengetahuan yang
didapat untuk kepentingan masyarakat secara langsung.
d. Sebagai obyek, bakti sosial adalah sarana pendidikan dan pelatihan non formal bagi
mahasiswa dengan terjun langsung ke masyarakat.

V. BENTUK KEGIATAN
Bentuk kegiatan dibagi menjadi 3 tahap, meliputi:
a. Tahap Pelaksanaan
Kegiatan yang dilakukan:
1. Bidang Akademis
Bidang ini meliputi kegiatan:
Bina Anak
Penyuluhan Remaja
Penyuluhan Usia Dewasa
Penyuluhan Penyakit Infeksi
Penyuluhan Khitanan
2. Bidang Medis
Bidang yang merupakan puncak acara Baksos 2005 ini meliputi kegiatan :
Khitanan Massal
Pengobatan Gratis
Revitalisasi Polindes
3. Bidang Kerohanian
Bidang ini meliputi kegiatan :
Bina TPA
Bina Remaja Islami
Pengajian Rutin Bapak Ibu
Tabligh Akbar
Sholat berjamaah dan Kuliah Tujuh Menit (Kultum)
Persekutuan Doa Bersama
4. Bidang Kepemudaan
Bidang ini meliputi kegiatan:
Kerja Bakti
Lomba Memasak Sehat
Jalan Sehat
Pelatihan P3K
Olahraga
5. Acara ceremonial
Bidang ini meliputi kegiatan:
Pembukaan
Penutupan
b. Tahap Evaluasi
Evaluasi kegiatan dilakukan secara bertahap dan berkala. Hasil kegiatan akan
diukur dengan indikator keberhasilan yang ditentukan sebelumnya pada konsep acara.
Hasil evaluasi akan mempengaruhi bentuk kegiatan follow up.

c. Tahap Follow Up
Follow up kegiatan akan disesuaikan dengan hasil evaluasi. Bentuk kegiatan akan
dikembangkan jumlah dan macamnya, seperti : pemeriksaan kuku (Follow up Bina
Anak) tiap pekan sekali oleh guru, penyediaan beasiswa, penambahan buku-buku
perpustakaan, dan penyuluhan berkelanjutan.
VI. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
1. Pelaksanaan Bakti Sosial 2005
Hari/Tanggal : Jumat-Senin/22-25 Juli 2005
Tempat : Desa Nglawak, Kecamatan Prambon, Kabupaten Nganjuk

Peserta :
- Mahasiswa Pendidikan Dokter FK Universitas Airlangga angkatan 2003,
- Mahasiswa PSIK Program A FK Universitas Airlangga angkatan 2003.

Undangan :
- Perwakilan mahasiswa:
1. Pendidikan Dokter FK Universitas Airlangga angkatan 2002,
2. Program Studi Ilmu Keperawatan Program A FK Universitas Airlangga angkatan
2002,
3. D3 Analis Medis FK Universitas Airlangga angkatan 2003,
4. D3 Fisioterapi FK Universitas Airlangga angkatan 2003,
5. D3 Radiologi FK Universitas Airlangga angkatan 2003,
6. BEM FK Universitas Airlangga,
7. BEM FKG Universitas Airlangga,
8. BEM Universitas Airlangga.
- Perwakilan BEM Fakultas Kedokteran ISMKI Wilayah IV
1. Universitas Hang Tuah Surabaya,
2. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya,
3. Universitas Brawijaya Malang,
4. Universitas Jember,
5. Universitas Udayana Denpasar,
6. Universitas Hasanuddin Makassar,
7. Universitas Muslim Indonesia Makassar,
8. Universitas Sam Ratulangi Manado.
- Perwakilan ILMIKI (Ikatan Lembaga Mahasiswa Ilmu Keperawatan Indonesia)
- Dokter Muda II FK Universitas Airlangga,
- Dosen Pembimbing Baksos 2005,
- Perwakilan Ikatan Dokter Indonesia (IDI),
- Perwakilan PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia).

2. Follow up Bakti Sosial 2005


Waktu : mulai bulan Agustus 2005
Tempat : Desa Nglawak, Kecamatan Prambon, Kabupaten Nganjuk.
Peserta : Mahasiswa Pendidikan Dokter FK Universitas Airlangga angkatan 2003,
: Mahasiswa PSIK Program A FK Universitas Airlangga angkatan 2003.

Atas dukungan dan partisipasi semua pihak yang mendukung kelancaran serta
kesuksesan kegiatan ini, kami selaku panitia menyampaikan terima kasih.

23 Mei 2005
Ketua Panitia Sekretaris

Ttd Ttd

Novan Krisno Adji Mas Ayu Lubna A..


NIM. 010316081 NIM. 010316046
Lampiran
SUSUNAN KEPANITIAAN

Pelindung : Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga


Prof. Dr. H.M.S. Wiyadi, dr., Sp. THT. NIP. 130 325 828

Penasihat : Pembantu Dekan III FK Universitas Airlangga


H. Bambang Subagjo, dr., M.S., Sp. PK. (K) NIP. 130 355 341

Dosen Pembimbing : Dripa Sjabana, dr., M. Kes. NIP. 132 230 976
Dr. Nancy Margarita Rehatta, dr., Sp. AnKIC. NIP. 130 610 739
Sulistiawati, dr., M.Kes. NIP. 140 251 644

Penanggung jawab : 1. Presiden BEM Universitas Airlangga


Bagus Wiyono NIM. 070016288
2. Presiden BEM Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga
Agung Tristyanto NIM. 010215859
3. Menteri Pengabdian Masyarakat BEM FK UNAIR
Ika Sari Rahmatina NIM. 010316060

Steering Committee : 1. Harris Istianggoro NIM. 010215931


2. Risky Dwi Rahayu NIM. 010215838
3. Isnaini NIM. 010215852
4. Wisnu Sakulat NIM. 010215892

Organizing Committee :
Ketua Umum : Novan Krisno Adji 010316081
Ketua I : Richard Widya S. 010316202
Ketua II : Rio Azadi 010316076
Sekretaris I : Mas Ayu Lubna Anniazi 010316046
Sekretaris II : Fithriyah C.Ummah 010316078
Bendahara I : Andri Purbianto 010316082
Bendahara II : Ike Hervin Caprina 010315987

Koordinator Bidang:
Seksi Litbang : Bechty Enggar Rusmaya 010316048
Seksi Dana : Arif Satria Hardika 010316116
Seksi Humas : Deni Yasmara 010310595 B
Seksi Pubdok : Dayu Arifianto 010316069
Seksi Transportasi : Indra Prasetya 010316005
Seksi Perlengkapan : Riko Lazuardi 010315972
Seksi Konsumsi : Dian Nur Arisandi 010310564 B
Seksi Kamjin : Iwan Widyasasmita 010310510 B
Seksi Infokom : Numbi Mediatma P. 010315963
Seksi Acara : Arif Tunjungseto 010315999
Sektor Akademis : Didin Tisna Sayekti 010316075
PJ Bina Anak : Qonita 010316109
PJ Penyuluhan Bapak : Agus Budiarto 010316096
PJ Penyuluhan Ibu : Firza Asnely Putri 010316115
PJ Penyuluhan Remaja : Dewi Kusumawati 010316034
PJ Penyuluhan Penyakit Infeksi : Herley Windo S. 010316050
PJ Penyuluhan Khitanan Massal : Ahmad Surya D. 010316045
Sektor Medis : Izzatul Fithriyah 010316042
PJ Pengobatan Gratis : Komang Yunita W.P. 010315995
PJ Khitanan Massal : Firman Setiawan 010315960
Sektor Kerohanian : Hanang A. Achmad 010316083
PJ Bina TPA : Wendi Hudyarisandi 010316015
PJ Bina Remaja Islami : Abdul Gofur 010316094
PJ Pengajian Bapak-Ibu : Yudhistira K.K. 010316066
PJ Kultum : Abdul Azim Aziz A. 010316169
PJ Tabligh Akbar : Andhika Tomy Permana 010316008
PJ Persekutuan Doa : Richard Widya S. 010316202

Sektor Kepemudaan : Ibnu Satria 010315997


PJ Kerja Bakti : Raditya Perdhana 010315983
PJ Jalan Sehat & Senam Pagi : Udria Satya Pratama 010315981
PJ Pelatihan P3K : Yahya Haryo Nugroho 010316127
PJ Medical On Screen : Noviliana Eka T. 010316003
PJ Lomba Masak : Ratna Dewi C 010315988
Sektor Ceremonial : Anugrah Dianfitriani 010315976
PJ Pembukaan & Penutupan : Steffani Kusnadi 010316031

Anda mungkin juga menyukai