Anda di halaman 1dari 6

TUGAS NUTRITIONAL ASSESSMENT

Oleh :
Ayu Yolandha (135070301111038)

TUGAS I
WHO ANTHRO (0-5 tahun)
Seorang anak perempuan bernama Naura berusia 1 tahun 23 bulan.
Dia lahir pada tanggal 9 April 2012. Dia memiliki panjang badan 84 cm
dan berat badan 14 kg. Dia tidak memiliki oedema. Data ini diambil pada
tanggal 1 April 2014. Bagaimana status gizi anak tersebut jika dilihat dari
z-scorenya?
Hasil analisa dari berat badan menurut tinggi badan (BB/PB)

Z-score yang didapat dari hasil analisa BB/PB ialah sebesar 2,61,
yaitu terletak diantara +2SD dan +3SD. Berarti anak tersebut
tergolong gemuk.

Hasil analisa dari berat badan menurut umur (BB/U)


Z-score yang di dapat dari hasil analisa BB/U ialah sebesar 1,60,
yaitu terletak diantara -2SD dan +2SD. Berarti status gizi anak
tersebut tergolong normal.

Hasil analisa dari panjang badan menurut umur (PB/U)

Z-score yang di dapat dari hasil analisa PB/U ialah sebesar -0,67,
yaitu terletak diantara -2SD dan +2SD. Berarti status gizi anak
tersebut tergolong normal.

Hasil analisa dari indeks massa tubuh menurut umur (IMT/U)

Z-score yang di dapat dari hasil analisa IMT/U ialah sebesar 2,74,
yaitu terletak diantara +2SD dan +2SD. Berarti anak tersebut
tergolong gemuk.
WHO ANTHRO PLUS (5-19 tahun)
Seorang remaja bernama Una berusia 18 tahun 3 bulan. Dia lahir
pada tanggal 4 Desember 1995. Dia memiliki tinggi badan 163 cm dan
berat badan 50 kg. Dia tidak memiliki oedema. Data ini diambil pada
tanggal 1 April 2014. Bagaimana status gizi remaja tersebut jika dilihat
dari z-scorenya?

Hasil analisa dari tinggi badan menurut umur (TB/U)

Z-score yang di dapat dari hasil analisa TB/U ialah sebesar -0,02,
letaknya hampir mendekati median. Berarti status gizi anak
tersebut tergolong normal.

Hasil analisa dari indeks massa tubuh menurut umur (IMT/U)

Z-score yang di dapat dari hasil analisa IMT/U ialah sebesar -0,91.
Berarti status gizi anak tersebut tergolong normal.
Jadi, menurut semua indeks antropometri, Una memiliki status gizi
yang baik.
TUGAS II
1. Kofi Kwanza
Kofi kwanza berjenis kelamin laki-laki dan lahir pada tanggal 9 Mei
2000.
Hasil analisa berat badan menurut panjang/tinggi badan
(BB/PB&TB)
Berdasarkan indicator ini pada bulan ke 60 dengan z-
score -2,64 menunjukkan anak ini masuk dalam kategori
kurus. Pada bulan ke 64 status gizi Kofi meningkat dan berada
di kategori normal, namun kembali menurun hingga bulan ke
90 dengan z score -1,77. Akhirnya saat pengukuran terakhir
kondisi status gizi Kofi menjadi normal ketika angka z score
menunjukkan -0,18 pada bulan ke 96.
Hasil analisa berat badan menurut umur (BB/U)
Dibulan ke 5 status gizi Kofi termasuk gizi buruk bila
mengacu pada indicator ini karena z score menunjukkan
angka -3,9. Pada bulan ke 24 menjadi gizi baik dengan z score
-1,97 dan terus membaik hingga bulan ke 35.
Hasil analisa panjang/tinggi badan menurut umur (PB&TB/U)
Di bulan ke 5 Kofi berstatus gizi pendek bahkan
memburuk di bulan ke 7 menjadi sangat pendek dengan z
score -3,75. Namun Kofi terus berkembang hingga bulan ke 92
menjadi pendek dan meningkat lagi menjadi normal di bulan
ke 41 dengan z score -1,11.
Hasil analisa indeks massa tubuh menurut umur (IMT/U)
Z score Kofi di usia 5 bulan menjadi sangat rendah dan
masuk ke dalam kategori sangat kurus, namun dibulan ke 10 z
score naik menjadi normal dan terus bertahan hingga bulan ke
24 dan kembali menurun menjadi kurus dengan z score -1,66
dibulan ke 32.

2. Flora Lopez
Hasil analisa dari berat badan menurut tinggi badan (BB/TB)
Pada usia 1 bulan nilai z score Flora menunjukkan -1,88
yang berarti normal namun beresiko akan kurus. Flora terus
berkembang hingga usia 15 bulan dengan z score +2. Angka
ini memasukkan Lopez dalam kategori normal mendekati
lebih. Bahkan terus meningkat hingga +3,13 yang berarti
gemuk dan secara konstan menurun di usia 109 bulan dengan
z score 2,45.
Hasil analisa dari berat badan menurut umur (BB/U)
Di usia 1 bulan Flora tergolong kategori normal dengan z
score -0,29, pada bulan ke 20 z score Flora terus meningkat
mencapai +2,12 yang berarti gizi lebih, bahkan terus
meningkat diusia 39 bulan menjadi 3,27.
Hasil analisa dari panjang/tinggi badan menurut umur
(PB&TB/U)
Status gizi Flora dengan indicator ini dibulan pertama
dalam kategori normal dan menurun pada bulan ke 7, hingga
z score menjadi -1,89 dan flora terus berkembang pada tahap
normal hingga bulan ke 54 Flora dalam kategori tinggi.
Hasil analisa dari indeks massa tubuh menurut umur (IMT/U)
Di usia 1 bulan Flora termasuk kategori status gizi
kurang dan meningkat hingga bulan ke 19 menjadi obesitas,
selanjutnya mulai menurun dan konstan hingga bulan ke 52
menunjukkan z score 3,05 namun masih dalam kategori
obesitas.

3. Jane Smith
Hasil analisa dari berat badan menurut tinggi badan (BB/TB)
Jane di usia 73 bulan menunjukkan z score 0,29 yang
berarti normal dan konstan hingga bulan ke 79, kemudian naik
kembali pada 2 bulan berikutnya menjadi 1,64 namun masih
dalam kategori normal.
Hasil analisa dari berat badan menurut umur (BB/U)
Z score Jane konstan dalam kategori normal dibulan 6-
18 dengan nilai berada dikisaran 1,5-1,3.
Hasil analisa dari tinggi badan menurut umur (TB/U)
Pada usia 6 bulan z scorenya 2,82 menunjukkan Jane
dalam kategori tinggi dan terus menurun hingga pada bulan
ke 17 mencapai nilai normal dengan z score 0,22.
Hasil analisa dari indeks massa tubuh menurut umur (IMT/U)
Status gizi dari IMT/U pada usia 6 bulan menunjukkan
Jane berkondisi normal dan konstan sampai bulan ke 14. Naik
dibulan ke 17 menjadi gemuk dengan z score 1,64.

Anda mungkin juga menyukai