Anda di halaman 1dari 16

Manipulasi Tampilan Mouse

Fungsi Mouse merupakan salah satu bagian terpenting dalam sebuah


Windows. Dengan adanya mouse ini, Anda dapat dengan mudah/cepat
menjalankan pekerjaan yang berhubungan dengan pengolahan data di
komputer.
Pada bagian ini, Anda akan mendapatkan banyak latihan memanipulasi
perubahan tampilan mouse. Berikut pembahasan lengkapnya.

6.1 Memberikan Efek Snap To


Apabila Anda menginginkan Efek Snap To muncul ketika Anda mem-
buka sebuah kotak dialog, ikutilah langkah pengaturannya berikut ini.
Tabel 6.1 Pengaturan untuk Status Efek Snap To
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse
Value Type String Value
Value Name SnapToDefaultButton
Value Data 0 = Disable, Efek Snap To tidak aktif
1 = Enable, Efek Snap To aktif

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

161
HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse

3. Pada subkey Mouse, carilah data dengan tipe data String Value yang
bernama SnapToDefaultButton.
4. Klik dua kali pada data SnapToDefaultButton, lalu ubahlah nilainya
menjadi 1 pada bagian Value Data.

Gambar 6.1 Pemberian nilai efek Snap To

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.2 Hasil pengaturan efek Snap To

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

162
Gambar 6.3 Contoh pointer dengan efek Snap To

6.2 Memberikan Efek Bayangan pada Pointer


Apabila Anda menginginkan efek bayang pada pointer muncul ketika
Anda menggerak-gerakkan mouse, ikutilah langkah pengaturannya
berikut ini.
Tabel 6.2 Pengaturan untuk Status Efek Bayangan pada Pointer
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse
Value Type String Value
Value Name MouseTrails
Value Data 0 = Disable, Efek bayangan tidak aktif
1 = Enable, Efek bayangan aktif

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse

3. Pada subkey Mouse, carilah data dengan tipe data String Value yang
bernama MouseTrails.

163
4. Klik dua kali pada data MouseTrails, kemudian ubahlah nilainya
menjadi 1 pada bagian Value Data.

Gambar 6.4 Pemberian nilai efek bayangan pointer

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.5 Hasil pengaturan efek bayangan pointer

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.
Berikut contoh hasil pengaturannya.

Gambar 6.6 Contoh hasil pengaturan pointer dengan bayangan

6.3 Mengubah Posisi Tombol Primer


Secara standar, posisi tombol primer pada mouse berada pada bagian
sebelah kiri (posisi di jari telunjuk) dan posisi tombol sekunder berada

164
pada bagian sebelah kanan (posisi di jari tengah). Dengan mengikuti
pengaturan berikut ini, Anda dapat mengubah posisi tombol primer
dengan tombol sekunder menjadi berkebalikan.
Tabel 6.3 Pengaturan Status Posisi Tombol Primer
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse
Value Type String Value
Value Name SwapMouseButtons
Value Data 0 = Disable, Posisi pointer normal
1 = Enable, Posisi pointer berkebalikan

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse

3. Pada subkey Mouse, carilah data dengan tipe data String Value yang
bernama SwapMouseButtons.
4. Klik dua kali pada data SwapMouseButtons, lalu ubahlah nilainya
menjadi 1 pada bagian Value Data.

Gambar 6.7 Pemberian nilai posisi tombol primer

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

165
Gambar 6.8 Hasil pengaturan posisi tombol primer

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

6.4 Mengubah Sensitivitas Klik Ganda


pada Mouse
Terkadang jika Anda sedang mengklik dua kali pada sebuah data atau
file, sensitivitasnya bekerja lambat. Untuk menambah sensitivitas klik
ganda pada mouse, ikutilah langkah-langkah pengaturannya berikut ini.
Tabel 6.4 Pengaturan untuk Mengubah Sensitivitas Klik Ganda
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse
Value Type String Value
Value Name DoubleClickHeight dan DoubleClickWidth
Value Data Masing-masing ubahlah nilainya menjadi 30 pada
bagian Value Data.

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Mouse

3. Pada subkey Mouse, carilah data dengan tipe data String Value yang
bernama DoubleClickHeight.

166
4. Klik dua kali pada data DoubleClickHeight, lalu ubahlah nilainya
menjadi 30 (semakin besar nilainya, semakin besar pula sensiti-
vitasnya).

Gambar 6.9 Pemberian nilai tinggi sensitivitas klik ganda

5. Klik dua kali pada data DoubleClickWidth, lalu ubahlah nilainya


menjadi 30 (semakin besar nilainya, semakin besar pula sensiti-
vitasnya).

Gambar 6.10 Pemberian nilai lebar sensitivitas klik ganda

6. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.11 Hasil pengaturan sensitivitas klik ganda

167
7. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.
8. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

6.5 Membuat Pointer Bergerak Cepat


Jika Anda membuka program Text Editor Notepad ataupun MS Word,
Anda akan menemukan sebuah pointer yang selalu bergerak (hilang dan
muncul) dengan lambat. Dengan pengaturan berikut ini, Anda akan
dapat membuat gerak pointer menjadi cepat sesuai dengan keinginan.
Tabel 6.5 Pengaturan Membuat Pointer Bergerak Cepat
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop
Value Type String Value
Value Name CursorBlinkRate
Value Data Masukkan nilai sesuai dengan kecepatan kedip
pointer, misalnya 30.

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop

3. Pada subkey Desktop, carilah data dengan tipe data String Value
yang bernama CursorBlinkRate.
4. Klik dua kali pada data CursorBlinkRate, kemudian ubahlah nilainya
sesuai dengan kecepatan kedip pointer (dalam ukuran standar sebesar
530), misalnya masukkan nilai 30 pada bagian Value Data.

Gambar 6.12 Pemberian nilai pointer

168
5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat
dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.13 Hasil pengaturan pointer

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

6.6 Mengganti Kursor Ketika Sedang Sibuk


Dalam bentuk standar, kursor yang sedang sibuk akan bergambar ( )
dan secara otomatis akan berputar-putar hingga proses yang dijalankan
berhenti. Jika Anda merasa bosan dengan bentuk kursor tersebut, Anda
dapat menggantinya sesuai dengan keinginan sendiri.
Tabel 6.6 Pengaturan untuk Mengganti Kursor
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors
Value Type Expandable String Value
Value Name Wait
Value Data Masukkan alamat kursor yang akan digunakan,
F:\GAMBAR\Cursors\aero_unavail_xl.cur

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors

3. Pada subkey Cursors, carilah data dengan tipe Expandable String


Value bernama Wait.

169
4. Klik dua kali pada data tersebut, kemudian masukkan alamat kursor
yang akan Anda gunakan sebagai tanda kursor sibuk, misalnya
masukkan alamat F:\GAMBAR\Cursors\aero_unavail_xl.cur pada
bagian Value Data.

Gambar 6.14 Pemberian nilai kursor

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.15 Hasil pengaturan kursor

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

Gambar 6.16 Contoh kursor yang sedang sibuk

6.7 Mengganti Kursor Ketika Aplikasi


Dijalankan
Dalam bentuk standar, ketika Anda membuka program aplikasi, kursor
akan berganti menjadi ( ). Bentuk itu dapat diganti sesuai dengan

170
keinginan, tetapi dengan syarat Anda harus menyiapkan kursor yang
akan menggantikan kursor standar tersebut.
Tabel 6.7 Pengaturan untuk Mengganti Kursor Saat Aplikasi Dibuka
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors
Value Type Expandable String Value
Value Name AppStarting
Value Data Masukkan alamat kursor yang akan digunakan,
F:\GAMBAR\Cursors\banana.ani

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors

3. Pada subkey Cursors, carilah data dengan tipe Expandable String


Value bernama AppStarting.
4. Klik dua kali pada data AppStarting, kemudian masukkan alamat
kursor yang akan Anda gunakan sebagai tanda aplikasi sedang
dibuka. Sebagai contoh, kami menggunakan alamat
F:\GAMBAR\Cursors\banana.ani pada bagian Value Data.

Gambar 6.17 Pemberian nilai kursor

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

171
Gambar 6.18 Hasil pengaturan kursor

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

Gambar 6.19 Contoh kursor saat aplikasi dibuka

6.8 Mengganti Kursor Ketika Bertemu


dengan Menu Link
Ketika Anda menemukan menu Link, secara otomatis kursor akan ber-
ubah menjadi ( ). Menu link dengan gambar tersebut akan sering
ditemui ketika Anda melakukan koneksi internet pada komputer Anda.
Jika Anda sudah bosan dengan tanda link tersebut, Anda dapat meng-
gantinya dengan bentuk lain sesuai keinginan Anda sendiri.
Tabel 6.8 Pengaturan untuk Mengganti Kursor
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors
Value Type Expandable String Value
Value Name Hand
Value Data Masukkan alamat kursor yang akan digunakan,
F:\GAMBAR\Cursors\ handapst.ani

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors

172
3. Pada subkey Cursors, carilah data dengan tipe Expandable String
Value bernama Hand.
4. Klik dua kali pada data Hand, kemudian masukkan alamat kursor
yang akan Anda gunakan sebagai tanda link, misalnya masukkan
alamat F:\GAMBAR\Cursors\ handapst.ani di bagian Value Data.

Gambar 6.20 Pemberian nilai kursor

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.21 Hasil pengaturan kursor

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh dan jika belum


berhasil lakukan Restart. Berikut contoh hasilnya.

Gambar 6.22 Contoh kursor saat bertemu menu Link

173
6.9 Mengganti Kursor Ketika Sedang
Memindahkan Objek
Jika Anda sering menggunakan program aplikasi yang berbasis grafis,
misalnya Paint, Macromedia Firework, dan Adobe Photoshop, pasti Anda
sering memindahkan objek-objek yang Anda olah bukan? Jika jawaban-
nya iya, maka sudah dipastikan Anda sering menemui kursor yang ber-
bentuk ( ). Bentuk tersebut dapat diganti sesuai dengan keinginan
Anda sendiri. Berikut pengaturannya.
Tabel 6.9 Pengaturan untuk Mengganti Kursor
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors
Value Type Expandable String Value
Value Name SizeAll
Value Data Masukkan alamat kursor yang akan digunakan,
F:\GAMBAR\Cursors\ aero_move_l.cur

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors

3. Pada subkey Cursors, carilah data dengan tipe Expandable String


Value bernama SizeAll.
4. Klik dua kali pada data SizeAll, kemudian masukkan alamat kursor
yang akan Anda gunakan sebagai tanda saat memindahkan objek,
misalnya masukkan alamat F:\GAMBAR\Cursors\ aero_move_l.cur
pada bagian Value Data.

Gambar 6.23 Pemberian nilai kursor

174
5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat
dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.24 Hasil pengaturan kursor

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

Gambar 6.25 Contoh kursor saat memindahkan objek

6.10 Mengganti Kursor Ketika dalam Keadaan


Normal
Dalam keadaan normal, kursor akan berbentuk ( ). Bentuk tersebut
dapat diganti sesuai dengan keinginan Anda sendiri.
Tabel 6.10 Pengaturan untuk Mengganti Kursor Normal
Pengaturan Nilai
Path Key HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors
Value Type Expandable String Value
Value Name Arrow
Value Data Masukkan alamat kursor yang akan digunakan,
F:\GAMBAR\Cursors\ 3dgarro.cur

Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah latihan berikut:


1. Bukalah registry melalui editor Regedit.
2. Masuklah pada alamat kunci berikut:

HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Cursors

175
3. Pada subkey Cursors, carilah data dengan tipe Expandable String
Value bernama Arrow.
4. Klik dua kali pada data Arrow, kemudian masukkan alamat kursor
yang akan Anda gunakan sebagai kursor normal, misalnya masukkan
alamat F:\GAMBAR\Cursors\ 3dgarro.cur pada bagian Value Data.

Gambar 6.26 Pemberian nilai kursor normal

5. Dari beberapa langkah di atas, bentuk pengaturan lengkapnya dapat


dilihat pada gambar berikut.

Gambar 6.27 Hasil pengaturan kursor normal

6. Untuk melihat hasil perubahannya, lakukan Refresh.


7. Jika belum berhasil, Log Off atau Restart komputer terlebih dahulu.

Gambar 6.28 Contoh kursor dalam keadaan normal

176

Anda mungkin juga menyukai