Anda di halaman 1dari 3

11.

ASESMEN FUNGSIONAL

Informasi yang di dapat pada asesmen awal melalui penerapan kriteria skrining/penyaringan
dapat memberi indikasi bahwa pasien membutuhkan asesmen lebih lanjut atau lebih
mendalam tentang status fungsional. Asesmen lebih mendalam ini mungkin penting untuk
mengidentifikasi pasie yang membutuhkan pelayanan rehabiliasi medis atau pelayanan lain
terkait dengan kemampuan fungsi yang independen atau pada kondisi potensial yang terbaik.

Untuk itu dikembangkan suatu instrumen skrining untuk status fungsional pasien. Status
fungsional adalah pengkajian terhadap kemampuan pasien untuk melakukan aktivitas sehari-
hari.

Panduan dalam melakukan asesmen untuk skrining status fungsional adalah sebagai berikut:

1. Perawat menanyakan pertanyaan-pertanyaan kepada pasien (atau orang yang dapat


mewakili pasien)
2. Perawat memberitahu bahwa akan menanyakan beberapa hal berkaitan dengan
kegiatan yang biasa dilakukan sehari-hari. Perawat ingin mengetahui apakah pasien
mampu umtuk melakukan kegiatan-kegiatan itu secara mandiri tanpa bantuan, dengan
bantuan atau bahkan sama sekali tidak bisa melakukan kegiatan-kegiatan tersebut
sama sekali dengan kondisi pasien saat ini.
3. Perawat akan memberikan pertanyaan-pertanyaan dan melakukan penilaian sesuai
dengan yang ditetapkan di bawah ini

N Pertanyaan Skor Penilaian


1 Dapatkah anda melakukan pekerjaan rumah tangga..
Tanpa bantuan (dapat membersihkan lantai dan lain-lain)? 2
Dengan bantuan (dapat melakukan pekerjaan ringan tetapi 1
membutuhkan bantuan untuk pekerjaan berat)?
Atau tidak mampu melakukan sama sekali? 0
2 Dapatkah anda melakukan perjalanan jauh..
Tanpa bantuan (dapat mengemudi sendiri, bepergian 2
sendiri dengan bus atau taksi)
Dengan bantuan (membutuhkan bantuan seseorang ata 1
ditemani saat bepergian)
Atau tidak mampu melakukan sama sekali kecuali dalam 0
keadaan emergensi dengan pengaturan khusus seperti
menggunakan ambulans
3 Dapatkah anda pergi berbelanja kebutuhan rumah
tangga atau pakaian..
Tanpa bantuan (dapat berbelanja seluruh keperluan sendiri) 2
Dengan bantuan (membutuhkan seseorang untuk 1
menemani berbelanja)
Atau tidak mampu berbelanja sama sekali 0
4 Dapatkah anda minum obat sendiri..
Tanpa bantuan (dengan dosis yang tepat dan waktu yang 2
tepat)
Dengan bantuan (mampu minum obat sendiri jika ada 1
seseorang yang menyiapkan dan/atau mengingatkan anda
untuk minum obat)
Atau tidak mampu minum obat sendiri sama sekali 0
5 Dapatkah anda mengelola keuangan anda sendiri..
Tanpa bantuan (bayar tagihan, menghitung uang, dan lain- 2
lain)
Dengan bantuan (mampu mengurus keuangan sehari-hari 1
tetapi membutuhkan seseorang untuk membayar tagihan
dan urusan keuangan yang lebih berat)
Tidak mampu mengurus keuangan sama sekali 0
Tidak perlu menanyakan 2 pertanyaan berikut ini jika
pasien mendapat skor 2 pada semua pertanyaan diatas
(dapat melakukan semua aktifitas diatas tanpa bantuan).
Pada pasien yang mendapatkan skor 2 untuk semua hal di
atas maka berikan penilaian angka 9 untuk menunjukkan
bahwa anda tidak menanyakan 2 pertanyaan di bawah ini.
6 Dapatkah anda berjalan..
Tanpa bantuan (atau dengan tongkat dan sejenisnya) 2
Dengan bantuan dari seseorang atau dengan penggunaan 1
walker, atau crutches dan lainnya
Atau tidak mampu berjalan sama sekali 0
7 Dapatkah anda mandi..
Tanpa bantuan 2
Dengan bantuan (membutuhkan bantuan seseorang untuk 1
pergi ke kamar mandi)
Atau tidak mampu mandi sendiri sama sekali 0
catatan:

jika tidak dapat dijawab, skor X


Beri penilaian berdasarkan apa yang mereka mampu lakukan sekarang. Dalam
mengkaji kemampuan, perhitungkan bukan hanya fungsi secara fisik saja tetapi juga
fungsi kognitif (seperti masalah yang ditimbulkan karena dementia atau
ketidakmampuan intelektual) dan perilaku (seperti perilaku agesif yang tidak dapat
diprediksi). Pada pasien yang hanya bisa menyelesaikan suatu pekerjaan secara verbal
saja tidak bole dianggap mandiri (hanya diberikan skor 1). Dalam memberikan
penilaian terhadao hal yang irrelevant (sebagai contoh tidak ada toko yang dekat atau
sedang tidak mengkonsumsi obat), berikan penilaian sesuai kemampuan mereka jika
hal-hal tersebut terjadi pada mereka.
Nomor 6 (berjalan). Pasien yang menggunakan kursi roda diberi skor 1 jika mereka
nisa menggunakannya secara mandiri atau skor 0 jika tidak mampu mandiri.
4. Perawat kemudian akan melengkapi pertanyaan-pertanyaan berikut ini berdasarkan
informasi-informasi yang ada, bisa berupa hasil dari pengkajian atau pengamatan
terhadap pasien, dari surat rujukan, catatan pasien atau dari informasi yang diberikan
oleh teman, keluarga atau sumber rujukan. Perlu diperhatikan bahwa pertanyaan-
pertanyaan berikut ini tidak ditanyakan kepada pasien.

No Pertanyaan Penilaian
8 Apakah pasien mempunyai masalah dengan daya ingat atau
kebingungan?
Tidakskor 2
Yaskor 0
9 Apakah pasien mempunyai masalah degan perilaku seperti agresif,
melamun atau gelisah?
Tidakskor 2
Yaskor 0
5. Sesuai dengan hasil penilaian makan pasien akan dirujuk ke Rehabilitasi Medis untuk
mendapatkan asesmen lanjutan terhadap fungsi:

Anda mungkin juga menyukai