Anda di halaman 1dari 2

BAB III

SIMPULAN & SARAN

3.1 Simpulan

3.1.1 Pola-pola Penerimaan Pemerintah Indonesia: Penerimaan dalam negeri, yang


tidak lain daripada seluruh penerimaan baik yang berupa pajak ataupun penerimaan
bukan pajak, dan Hibah, yang merupakan bantuan pihak ketiga (yang tidak
mengikat) kepada pemerintah baik yang datang dari dalam negeri maupun yang
dari luar negeri.

3.1.2 Pola-pola Pengeluaran Pemerintah Indonesia: Anggaran belanja negara/


pemerintah terdiri dari anggaran untuk pemerintah pusat dan anggaran untuk
pemerintah daerah. Dimana anggaran pemerintah untuk pemerintah pusat sekitar
dua kali dari anggaran untuk pemerintah daerah. Pemerintah dalam mengambil
keputusan mengatur pengeluaran ada banyak pertimbangan. Pemerintah tidak
hanya meraih tujuan akhir dari setiap kebijaksanaan pengeluarannya, tetapi juga
harus memperhitungkan sasaran antara yang akan menikmati atau terkena
kebijaksanaan tersebut. Memperbesar pengeluaran dengan tujuan semata-mata
untuk meningkatkan pendapatan nasional atau memperluas kesempatan kerja
adalah tidak memadai, melainkan harus pula diperhitungkan siapa (masyarakat
lapisan mana) yang akan terpekerjakan atau meningkat pendapatannya. Pemerintah
pun perlu menghindari agar peningkatan perannya dalam perekonomian tidak
justru melemahkan kegiatan pihak swasta.

3.1.3 Kebijakan Perpajakan dan Pengeluaran Pemerintah sebagai Bagian dari


Kebijakan Moneter: Dari sejak awal, katakanlah pada jaman raja-raja dahulu,
setelah menentukan (kalau dibuat anggaran) jumlah pengeluaran pemerintah,
sumber pertama yang terbayang adalah dari pajak. Hanya setelah pemerintah
modern, baru terpikirkan sumber dana lain, seperti dari mencetak uang, dari
pinjaman dalam negeri, dari pinjaman luar negeri dan sebagainya. Diumpamakan
bahwa dana yang bersumber dari pajak cukup, dan hanya cukup, tidak lebih dan
tidak kurang, untuk beban pengeluaran pemerintah. Dengan kata lain
diumpamakan terjadi anggaran belanja seimbang. Baik pengeluaran pemerintah
maupun pajak, keduanya mempunyai pengaruh terhadap penghasilan nasional.

16
3.2 Saran

Demikian paper yang dapat penulis sajikan, apabila ada kesalahan dalam penulisan
juga kekurangan dalam segi pembahasan mohon dimaklumi. Dengan segala kerendahan
hati, penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca, agar dapat
memperbaiki paper ini selanjutnya.

17

Anda mungkin juga menyukai