Anda di halaman 1dari 9

BAB VII

BENTANG ALAM FLUVIAL

7.1. Maksud dan Tujuan

Maksud dari bentang alam fluvial adalah suatu bentang alam yang

pembetukannya dikontrol oleh proses kimia maupun fisika.


Tujuan dari mempelajari bentang alam fluvial adalah agar pratikan bisa

mengetahui dan memahami bentang alam fluvial dan bisa membedakan bentang

alam fluvial dengan bentang alam lainnya.

7.2. Landasan Teori

Bentang alam adalah bentang alam hasil dari proses kimia maupun fisika

yang menyebabkan perubahan bentuk muka bumi karena pengaruh air permukaan.

Proses aluvial dibedakan menjadi:

1. Proses Erosi : Proses terkikisnya batuan karena air. Pengkikisan ini dapat

berupa abrasi, skouring, pendongkelan, dan korosi.


2. Proses Transportasi : Proses terangkutnya material-material hasil erosi. Proses

ini dapat berupa menggelinding ,meloncat, traksi dan mengambang.


3. Proses Pengendapan : Proses yang terjadi apabila tenaga angkut dari sungai

berkurang sehingga beban tidak dapat diangkut lagi. Dalam proses ini,

material-material yang lebih berat akan terendapkan di bawah material yang

lebih ringan.

A. Faktor-faktor Pembentuk Bentang Alam Fluvial

Morfogenesa fluvial dihasilkan oleh proses aktifitas air. Proses ini

mengambil porsi minimal 70% dari seluruh proses eksogenik yang berlangsung di

permukaan bola bumi. Air sebagai agen proses berlangsung di mana-mana, mulai

1
dari sedikit di atas permukaan laut sampai dengan di puncak pegunungan tinggi

sebelum terbentuk salju abadi. Morfogenesa fluvial adalah satuan jenis morfologi

yang erat hubungannya dengan aliran sungai. Morfologi ini berupa daerah dataran

rendah (low land area) dengan ketinggian relatif yang tidak jauh berbeda dengan

sungainya. Karena adanya sungai berpindah (shifting), kemungkinan pada jenis

morfologi ini sudah agak jauh ditinggalkan oleh sungainya saat ini. Tetapi

kenampakan tersebut masih dapat disebut bentang alam fluvial asalkan litologinya

fasies fluvial dan terkena gaya endogen relatif tidak kuat. Sedangkan pengertian

sungai disini tidak termasuk di dalamnya alur-alur yang mengalir di lereng bukit

dan gunung; alur jenis terakhir ini sering disebut ephemeral stream. Alur tersebut

akan berair sesaat saja setelah turun hujan. Dari kriteria-kriteria di atas, dapat

disimpulkan: bahwa morfologi fluvial hanya mungkin dijumpai pada suatu daerah

berstadia erosi dewasa-tua, atau telah mengalami peremajaan. Selanjutnya akan

diperkenalkan morfologi fluvial, yang terdiri dari morfologi: aliran sungai, gosong

sungai, tanggul alam, rawa sungai, danau tapal kuda, sungai bekas, dataran limpah

banjir, undak sungai, kipas aluvial, dan delta.

7.3. Alat dan Bahan

A. Peta Topografi

B. Pensil warna

C. Penggaris lengkap

D. Alat tulis lengkap

E. Kalkir

F. OHP (F)

2
G. Kertas margin format 4,4,3,3

H. Kertas millimeter blok

I. Kalkulator

J. Clipboard

7.4. Macam-Macam Bentuk Lahan Asal Fluvial

1. Alur Sungai (stream channel)

Aliran sungai adalah morfologi yang mengikuti sepanjang alur sungai.

Karena pengaruh musim, kemungkinan akan dapat ditemui dua jenis aliran

sungai:

a. aliran sungai berair

b. aliran sungai tak berair : kemungkinan hanya ada musim kemarau; morfologi

ini dibedakan gosong tengah sungai karena dimusim hujan tergenang air

sungai.

2. Gosong Sungai (stream bar)

Gosong sungai adalah morfologi di sepanjang aliran sungai dan sekitarnya;

dihasiIkan oleh deposisi bahan yang terangkut oleh sungai. Berdasarkan tempat

terbentuknya morfologi ini dibagi menjadi 3, yaitu:

a. gosong tengah sungai (channel bar); adalah gosong sungai yang dijumpai di

tengah sungai, karena agak tinggi terhadap muka air sungai.

b. gosong tepi sungai (point bar); adalah gosong sungai yang dijumpai pada

bagian lengkung dalam kelokan sungai (slip of slope), terbentuk karena akresi

lateral.

3
c. gosong renggang sungai (splay bar); adalah gosong sungai yang terbentuk

pada bagian 2lengkung luar kelokan sungai (cut of slope), kemungkinan terjadi
3
1
karena banjir atau bobolnya tanggul alam oIeh intensinya erosi setempat.

Gambar 22. Morfologi gosong sungai


(Sumber : www.dndz.geomorfologi.com)

Gambar 23. Morfologi Sungai


(Sumber : www.dndz.geomorfologi.com)

3. Tanggul Alam (natural levee), rawa-sungai

Tanggul alam adalah morfologi yang dijumpai di tepian sepanjang sungai,

terbentuk sebagai hasil sedimentasi karena banjir yang berlangsung secara

periodik. Bentang morfologi ini apabila dihitung dari tengah-tengah sungai,

menunjukkan tidak begitu lebar. Secara relatif, elevasinya lebih tinggi apabila

dibandingkan dengan elevasi maksimum air normal pada aliran sungai. Di

belakang tanggul alam, dengan ketinggian relatif dapat sama dengan aliran sungai

atau lebih rendah, akan ditemui rawa-sungai (back swamp). Rawa sungai berupa

4
suatu cekungan dengan ukuran dan bentuk yang beraneka ragam, tergantung

kondisi setempat. Kemungkinan ukuran rawa sungai terlalu kecil, sehingga

morfologi ini tidak dapat dipisahkan sebagai bagian dari morfologi dataran limpah

banjir.

4. Dataran Limpah Banjir, Danau Tapal Kuda, Sungai Bekas &Undak Sungai

Pada sub pembahasan ini sengaja di bahas secara terpadu 5 buah morfologi.

Hal Ini didasarkan bahwa morfologi tersebut terhampar sebagai suatu morfologi

terletak di bagian luar tanggul alam; merupakan sabuk meander bagian luar

sungai setelah tanggul alam.

a. Dataran limpah banjir (flood plain)

Morfologi ini paling sering mengalami gangguan banjir. Di bagian dari

dataran limpah banjir ini pula dijumpai danau tapal kuda (oxbow lake).

b. Danau tapal kuda

Merupakan morfologi yang terbentuk karena pemotongan spur sungai oleh

aliran baru pada bagian lehernya (neck). Morfologi ini pada perioda banjir yang

besar kadang-kadang masih tergenangi. Kalau danau tapal kuda tersebut cukup

panjang, maka terbentuk morfologi sungai bekas (abandoned stream). Selain

terbentuk dengan cara demikian, sungai bekas dapat pula terbentuk karena:

pencaplokan atau pembalikan sama sekali arah aliran. Sebagai hasil dua proses

yang terakhir disebut, terbentuklah Iembah sungai kering (dry stream valley) yang

dapat diidentikkan dengan sungai bekas. Kearah luar lagi dari dataran limpah

banjir, akan dijumpai morfologi undak sungai (stream terrace).

5
Pada bagian terluar dari morfologi aliran sungai dapat diamati adanya

morfologi kipas aluvial. Kipas aluvial (alluvial fan) terletak di kaki perbukitan

dengan dongak terjal. Morfologi tampak miring ke arah bukit, dihasilkan dari

aliran sungai yang relatif turbulen. Ciri lain dari kipas aluvial adalah litologi yang

tidak terpilah, serta ephemeral stream berpola teranyam (braided stream).

c. Delta

Wilayah hilir suatu aliran sungai, kadang-kadang terbentuk morfologi

delta. Delta adalah morfologi yang dijumpai di muara sungai; dapat terbentuk bila

intensitas sedimentasi dari sungai relatif lebih besar, apabila dibandingkan dengan

aktifitas gelombang begitu pula arus sepanjang pantai yang mengenai daerah

muara. Sering tersurat oleh para ahli, merangkumkan uraian delta bersamaan

dalam membahas geomorfologi pantai. Hal ini dapat dimaklumi karena kondisi

biota suatu delta tidak terpisahkan dengan kondisi pantai. Berdasarkan tingkatan

perbandingan relatif tersebut tadi dan bentuknya, delta dapat dibagi menjadi 5

yang terdiri dari delta :

1) blocked: terjadi influk sedimen dari sungai sangat kecil dibanding dengan

proses asal laut, begitu kecilnya perbandingan ini sehingga tumbuh

kenampakannya tidak begitu jelas.

2) terhalang (stunted): influk sedimen sudah lebih banyak dibandingkan blocked,

tetapi kenampakan morfologinya baru sempit di sekitar mulut muara.

3) kuspet (cuspate): terjadi apabila influk sedimen masih kecil dibanding proses

asal laut, membentuk garis delta yang cekung kearah laut.

6
4) lobet (lobate): apabila influk dan proses asal laut seimbang, membentuk garis

delta cembung ke arah laut. Beberapa pustaka menyebutkan sebagai delta

arcuate/rounded.

5) elonget (elongate): terjadi apabila influk sedimen lebih dominan dibanding

proses asal laut, membentuk morfologi kaki burung (bird's foot).

Gambar 24. Kipas Aluvian (alluvial fan)


(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

Gambar 25. Sungai Teranyam


(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

7
Gambar 26. Dataran Banjir
(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

Gambar 27. Oxbow Lake


(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

Gambar 28. Pointbar


(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

Gambar 29. Meander


(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

8
Gambar 30. Delta
(Sumber : Djauhari Noor.2008.Pengenalan Geologi)

7.5. Langkah Kerja

Anda mungkin juga menyukai