Anda di halaman 1dari 2

Hak dan Kewajiban Kita Sebagai Warga Negara Indonesia

Pertanyaan :
Menurut pendapat Anda bagaimana hak dan kewajiban Warga negara di Indonesia ? Sudah
sesuaikah dengan Undang-Undang yang ada ? D
Jawaban :
Pada dasarnya setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban yang sama satu sama
lain tanpa terkecuali. Persamaaan antara manusia selalu dijunjung tinggi untuk menghindari
berbagai kecemburuan sosial yang dapat memicu berbagai permasalahan di kemudian hari.
Namun biasanya bagi yang memiliki banyak uang atau tajir bisa memiliki tambahan hak dan
pengurangan kewajiban sebagai warga negara kesatuan republik Indonesia. Yang terlihat
sekarang Warga Negara Indonesia masih belum mendapatkan persamaan hak dan
kewajibannya di Negara kita. Banyak sekali ketimpang siurang yang terjadi.

Menurut pasal 31 ayat 1 UUD 1945 tentang mencerdaskan anak bangsa, didalamnya
berisi bahwa tiap-tiap warga Negara berhak mendapatkan pengajaran. Tetapi apa ? pasal
tersebut bertolak belakang dengan fakta yang ada. Banyak anak-anak yang putus sekolah
karena mahalnya biaya penunjang sekolah mereka. Orang tua dari mereka berfikir lebih baik
anak mereka dipekerjakan di jalanan daripada harus membeli apapun yang dibutuhkan untuk
bersekolah.
Sementara pasal 30 ayat 1 berisi tentang hak dan kewajiban warga Negara untuk ikut
serta dalam pembelaan Negara juga belum berjalan maksimal. Pemerintah seakan tidak mau
mendengarkan jeritan hati para rakyat karena mereka tidak mendapatkan hak mereka secara
total dari pemerintah sesuai dengan yang pemerintah janjikan. Yang ada sekarang pemerintah
malah membuat keputusan untuk menaikkan harga bahan bakar minyak. Hampir semua dari
warga Negara Indonesia tengah resah mendengar berita ini. Karena jika hal tersebut terjadi,
maka secara otomatis harga bahan-bahan pokok (Sembilan bahan pokok), gas, listrik, dan
lain-lainnyapun juga akan naik. Hal ini akan semakin memberatkan rakyat-rakyat kecil di
Indonesia
Jadi kesimpulannya, warga negara indonesia masih belum mendapat kan hak dan
kewajiban sebagai warga negara indonesia. Dan seharusnya pemerintah harus lebih peka
dalam membentuk keadilan yang seadil-adilnya untuk warga Negara Indonesia agar
persamaan hak dan kewajiban antara rakyat kecil dan rakyat besar-pun berjalan seimbang.
Bukan yang kaya semakin kaya dan yang miskin semakin misikin.

Anda mungkin juga menyukai