Anda di halaman 1dari 1

Campak.

Definisi

Campak atau measles dapat disebut juga rubeola merupakan penyakit virus akut yang
disebabkan oleh virus campak. Penyakit ini sangat infeksius, menular sejak masa awal
prodormal sampai lebih kurang 4 hari sampai munculnya ruam. Infeksi disebarkan lewat
udara.

Gejala

Gejala terjadi setelah masa tunas 10-12 hari, terdiri dari 3 stadium.

1. Stadium prodormal
Berlangsung 2 sampai 4 hari ditandai dengan demam yang diikuti oleh batuk, pilek,
faring merah, nyeri menelan, stomatitis dan konjungtivitis. Tanda patognomonik
timbulnya enantema mukosa pipi didepan molar tiga disebut bercak koplik.
2. Stadium erupsi
Ruam makulo-papular yang bertahan selama 5-6 hari. Timbulnya ruam dimulai dari
batas rambut dibelakang telinga, kemudian menyebar ke wajah, leher dan akhirnya ke
ekstremitas.
3. Stadium penyembuhan (Konvalensi)
Setelah 3 hari ruam, berangsur-angsur menghilang sesuai urutan timbulnya. Ruam
kulit menjadi kehitaman dan mengelupas yang akan menghilang setelah 1-2 minggu.
4. Sangat penting untuk menentukan status gizi penderita untuk mewaspadai komplikasi.
Gizi buruk merupakan resiko komplikasi berat.

Anda mungkin juga menyukai