Anda di halaman 1dari 4

MILO DOGGIE COOKIES

Bahan :

- 180 gr butter suhu ruang


- 80 gr milo
- 2 sdm gula halus
- 200 gr tepung terigu protein rendah (tepung segitiga biru)
- 25 gr maizena
- 25 gr susu bubuk full cream
- 100 gr chocochips
- Meises secukupnya
- Koko krunch secukupnya ( 75 gr)

Cara membuat :
- Panaskan oven 140 C,
- Ayak terigu, maizena, susu bubuk. Sisihkan.
- Kocok butter, milo dan gula halus sebentar saja, kurang lebih selama 3 menit dengan mixer
kecepatan rendah. Jangan overbeat ya.
- Masukkan campuran terigu dan aduk rata menggunakan spatula hingga menjadi adonan
yang bisa dipulung.
- Bentuk adonan menjadi bulat (aku timbang kurang lebih 7-8 gr), letakkan diatas loyang.
- Beri meises untuk mata, chocochips untuk hidung dan koko krunch untuk telinga.
- Panggang selama 25 menit hingga matang.
- Angkat dan dinginkan, kemudian masukkan dalam wadah kedap udara.
LOVE SUGAR COOKIES

Bahan :
Menggunakan bahan kue mar mar cheri.

Bentuk kue :
COOKIES COKLAT CAPPUCINO

Bahan cookies :
- 150 gr mentega
- 75 gr gula bubuk
- 1 sdt vanili bubuk
- 1 butir kuning telur
- 15 gr coklat bubuk
- 50 gr serbuk cappucino siap pakai
- 100 gr dark coklat, lelehkan
- 25 gr tepung maizena
- 200 gr tepung terigu protein sedang (segitiga biru).

Bahan toping:
- butir putih telur ukuran kecil
- 125 gram gula halus
- 1 sdm air jeruk nipis
- 25 gr serbuk cappucino siap pakai
- 50 gr pasta coklat.

Cara membuat :
1. Kocok mentega, gula halus dan vanilli hingga rata
2. Masukkan telur, aduk hingga rata
3. Campurkan tepung terigu, cappucino,coklat bubuk dan maizena. Kemudian masukkan sedikit
demi sedikit kedalam adonan, aduk dengan sendok kayu hingga campuran tepung habis.
4. Masukkan dark coklat yg telah dilelehkan, aduk hingga rata.
5. Giling adonan setebal cm, cetak bulat atau sesuai selera anda.
6. Panggang dengan suhu 160 C hingga kue matang. Sisihkan hingga dingin.
Cara membuat toping:
1. Campurkan putih telur dan gula halus. Kocok.
2. Masukkan air jeruk nipis dalam adonan. Aduk rata.
3. Campurkan adonan dengan bubuk cappucino dan pasta coklat
4. Masukkan bahan toping ke kantong semprot, potong kecil ujungnya.
5. Hias cookies yg sudah matang dg toping
6. Panggang kembali 5 menit dg suhu rendah. Dinginkan.
OATMEAL COOKIES

Bahan :
- 400 gr oatmeal
- 200 gr chocochip
- 200 gr mentega
- 150 gr brown sugar
- 100 gr gula pasir
- 100 gr tepung terigu protein sedang (segitiga biru)
- 50 gr susu bubuk
- 2 butir telur
- sdt vanili bubuk
- 1 sdt baking powder
- sdt baking soda
- sdt garam

Cara membuat :
1. Panaskan oven, sementara itu kita siapkan mangkuk besar, masukkan mentega, brown sugar
dan gula pasir.
2. Dengan menggunakan mixer, kocok adonan hingga tercampur dan mengembang kurang
lebih 5-8 menit
3. Setelah mengembang masukkan telur dan vanili bubuk aduk kembali hingga rata.
4. Masukkan tepung terigu, susu, baking powder, baking soda dan garam. Aduk kembali sampai
adonan tercampur dengan rata menggunakan spatula.
5. Campurkan oatmeal dan chocochip. Atau jika suka dapat tambahkan kismis atau cincangan
kacang almond.
6. Aduk kembali adonan oatmeal, jika sudah rata maka adonan siap utk dicetak dan di
panggang.
7. Olesi loyang dengan margarin supaya tidak lengket. Ambil satu sendok teh adonan, bentuk
bulat diatas loyang kemudian tekan menjadi pipih dg menggunakan garpu.
8. Tips saya, adonan jangan terlalu tebal, karena saat di oven adonan jadi kurang matang.
9. Buat jarak antara cookies agar tidak menempel saat mengembang dalam oven.
10. Jika sudah berwarna coklat keemasan tandanya cookies sudah matang. Kelurkan dari oven.
Biasanya tekstur saat dikeluarkan dari oven agak sedikit lembek, anginkan 2 menit tekstur
cookies mulai crunchy, masukkan ke dlm toples.

Anda mungkin juga menyukai