Anda di halaman 1dari 1

Mata bintitan seringkali disangkutpautkan dengan kebiasaan mengintip.

Namun bukan mengintip


yang menjadi penyebab mata bintitan.

Hordeolum (sty) atau lebih dikenal dengan mata bintitan adalah sebuah penyakit infeksi yang
mengenai kelenjar pada kelopak mata, paling sering disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus.
Hordeoulum merupakan salah satu penyakit infeksi pada mata yang paling sering ditemukan.
Meskipun tidak berbahaya dan dapat sembuh sendiri, hordeolum sangat mengganggu karena nyeri
dan tidak baik untuk segi kosmetik.

Berdasarkan kelenjar yang terlibat, hordeolum dapat dibagi menjadi dua tipe, yaitu hordeolum
eksterna yang melibatkan kelenjar Zeiss dan Moll, serta hordeolum interna yang melibatkan kelenjar
Meibom. Hordeolum interna dapat menghadap ke arah konjungtiva maupun ke kulit, sedangkan
hordeolum eksterna akan selalu menghadap ke arah kulit.

Tanda dan Gejala


Benjolan pada kelopak mata yang merah dan nyeri disertai bengkak pada kelopak mata merupakan
gambaran utama dari hordeolum. Terkadang benjolan cukup besar sehingga menyebabkan
padangan menjadi buram akibat astigmatisma pada kornea.

Mereka yang menderita blefaritis kronis, disfungsi kelenjar meibom, dan rosasea okuli memiliki
resiko lebih besar mengalami hordeolum.

Pemeriksaan Penunjang
Biasanya pemeriksaan penunjang tidak diperlukan dan diagnosis dapat ditegakkan berdasarkan
riwayat dan gejala klinis pasien, namun pada kondisi yang berat dapat dilakukan kultur untuk
mengetahui bakteri penyebab infeksi.

Terapi
Non-farmakologis
Kompres hangat selama 10-15 menit sebanyak 3-4 kali dalam sehari. Apabila dalam 2 hari tidak ada
perbaikan, maka dapat dianjurkan untuk dilakukan insisi drainase oleh dokter spesialis mata.

Farmakologis
Oleskan salep antibiotik sebanyak 4 kali sehari. Penggunaan antibiotik oral apabila terjadi komplikasi
seperti selulitis.

Terapi surgikal
Dokter spesialis mata dapat menganjurkan untuk dilakukan insisi drainase apabila benjolan cukup
besar atau tidak membaik dengan pengobatan medis.

Anda mungkin juga menyukai